15 Singkatan Seputar Kehamilan yang Wajib para Bumil Tahu. Penting Buat Jangka Panjang!

singkatan istilah kehamilan

Ibu yang baru kali pertama hamil mungkin sedang banyak-banyaknya mencari informasi melalui berbagai media seputar kondisi yang sedang dialami supaya si kecil bisa tetap tumbuh dengan sehat dan aman di dalam perut sampai lahir nanti. Akan tetapi, seringnya informasi yang diperoleh menggunakan istilah-istilah atau singkatan seputar kehamilan yang bikin ibu yang sudah mual malah jadi makin eneg karena bingung belum tahu artinya. Akhirnya harus cari-cari lagi deh dari sumber yang lain.

Tenang, di sini bumil bisa mendapatkan kepanjangan sekaligus penjelasan singkat dari berbagai singkatan yang mungkin akan sering ditemui di sepanjang perjalanan mencari informasi yang dibutuhkan. Simak sampai habis ya, Mom!

ADVERTISEMENTS

Ada masa-masa tertentu dalam kehamilan yang menjadi periode-periode penting, beberapa singkatannya wajib Moms tahu!

15 Singkatan Seputar Kehamilan yang Wajib para Bumil Tahu. Penting Buat Jangka Panjang!

Bumil/ Credit: Freepik via www.freepik.com

  • HPHT: Hari Pertama Haid Terakhir merupakan hari pertama ibu menstruasi di bulan terakhir sebelum hamil, biasanya HPHT digunakan untuk menghitung perkiraan kapan bayi akan lahir.
  • GA: Gestational Age memiliki arti perkiraan umur kehamilan.
  • HPL: Hari Perkiraan Lahir yang merupakan prediksi hari dan tanggal bayimu akan dilahirkan.
  • DD: Due Date yang memiliki arti yang sama dengan HPL.
  • TM: Trimester yang mana biasanya masa kehamilan akan dibagi menjadi 3 bagian masing-masing 3 bulan. Pembagian ini digunakan untuk memantau kondisi bumil sesuai dengan periodenya.

ADVERTISEMENTS

Beberapa gangguan mungkin akan terjadi selama kehamilan atau ketika sudah mau melahirkan, ketahui singkatannya supaya waspada

15 Singkatan Seputar Kehamilan yang Wajib para Bumil Tahu. Penting Buat Jangka Panjang!

Gangguan/ Credit: tirachardz on Freepik via www.freepik.com

  • Konpal: Kontraksi Palsu, biasanya terjadi dengan lebih cepat dan tidak teratur. Kontraksi ini bisa saja terjadi dari trimester kedua lo.
  • BBLR: Berat Bayi Lahir Rendah, kondisi saat bayi berada di bawah berat badan yang ideal.
  • IUGR: Intrauterine Growth Restriction merupakan kondisi saat pertumbuhan janin terhambat ditandai dengan berat badan di bawah normal selama kehamilan.
  • KPC: Ketuban Pecah Dini yaitu keadaan ketika ketuban sudah pecah sebelum waktu persalinan dimulai bahkan bisa juga saat bayi dinilai belum matang.
  • PJT: Pertumbuhan Janin Terhambat merupakan gangguan yang menyebabkan janin tumbuh lebih lambat daripada yang seharusnya.
  • PCOS: Polycystic Ovary Syndrome merupakan gangguan hormonal yang menyebabkan pembesaran ovarium dengan kista kecil di tepi luar.

ADVERTISEMENTS

Selama kehamilan hingga melahirkan maka akan ada juga tindakan-tindakan yang perlu dilakukan oleh ibu hamil, istilahnya juga ada yang disingkat

15 Singkatan Seputar Kehamilan yang Wajib para Bumil Tahu. Penting Buat Jangka Panjang!

USG/ Credit: serhii_bobyk on Freepik via www.freepik.com

  • USG: Ultrasonografi merupakan prosedur pengambilan gambar bayi dengan menggunakan teknologi gelombang suara yang memiliki frekuensi tinggi.
  • SC: Sectio Caesarea merupakan proses persalinan melalui pembedahan perut dan rahim untuk mengeluarkan bayi.
  • VBAC: Vagin*l Birth After Caesar adalah proses persalinan normal setelah ibu mengalami operasi caesar untuk kelahiran anak sebelumnya.
  • CTG: Cardiotocography merupakan alat yang digunakan untuk memantau aktivitas dan denyut jantung janin serta kontraksi rahim saat bayi berada di dalam kandungan.

Ternyata ada banyak juga singkatan-singkatannya ya, pantesan suka tertukar terus jadi bingung sendiri. Tenang, semoga setelah ini Moms sudah makin fasih ya dalam membaca informasi untuk menambah ilmu pengetahuan. Eits, selain singkatan-singkatan tersebut ada juga lo singkatan khusus untuk membaca hasil USG yang bisa Moms baca di sini. Biar nggak cuma liatin gambar si kecil aja, tapi juga tahu perkembangannya!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Editor

An avid reader and bookshop lover.