Menjadi seorang ibu, apalagi buat pemula memang susah-susah gampang. Di samping rasa gembira saat memiliki buah hati, juga ada bermacam-macam ‘drama’ yang mengiringi tugas mulia menjadi seorang ibu. Mulai dari baby blues hingga kegagapan yang umumnya dialami ibu-ibu yang minim pengalaman.
Buat kamu yang tengah mengalaminya, tenang saja. Kamu nggak sendirian. Adalah Jyldyz Bekova, seorang artist sekaligus seorang ibu telah menggambar banyak cuplikan ilustrasi kegendhengan seorang ibu yang mungkin juga dialami olehmu. Dilansir dari Bored Panda, inilah beberapa gambar yang bisa mewakili perasaanmu.
ADVERTISEMENTS
1. Setelah punya anak, kamar tidur tak lagi jadi milik berdua. Kini telah ada si kecil di antara kamu dan pasangan
ADVERTISEMENTS
2. Selalu ada yang menunggu di luar kamar mandi saat kamu tengah menunaikan hajatmu. Sambil memikirkan liburan yang entah kapan kunjung datang
ADVERTISEMENTS
3. Saat harus kucing-kucingan ketika meninggalkan anak tidur. Yah, begitulah rasanya. Kau pasti paham
ADVERTISEMENTS
4. Sebelum punya anak, mau tampil kayak gimanapun bebas! Setelah punya anak. Maaf, penampilan itu apa ya? Makeup itu apa ya? Tolong
ADVERTISEMENTS
4. Saat anak nangis, bawaannya pengen ikut nangis. Tapi siapa yang ngurusin anak nantinya? Duh, serba salah
ADVERTISEMENTS
5. Saat memasak, harus siap-siap ada yang gelendotan di kaki. Ugh, lucu tapi
6. Sedang ngejob pun tak luput dari perhatian krucil-krucil ini. Kapan Ibu selesai kerja nak?
7. Cuma ibu yang paham cara memakaikan baju ke anak. Minta tolong ke bapak? Disaster jadinya
8. Harus berani menahan bau. Bagaimanapun rasanya
9. Meskipun banyak struggling yang dialami, tentunya kemanisan sang buah hati tak akan pernah tergantikan selamanya
Pada dasarnya, menjadi seorang ibu memang tugas mulia yang tidak mudah. Namun bukan berati kamu tak bisa melewatinya. Di balik semua tantangan yang kamu alami, kesempatan mendidikan manusia berkah dari Tuhan tentunya adalah hal yang tidak akan tergantikan.
Jadi bagaimana, adakah ilustrasi di atas yang sesuai dengan kondisimu? Cerita di kolom komentar ya.