8 Asal Muasal Penambahan Berat Badan Ibu Hamil. Penasaran kan Kenapa Bisa Naik Belasan Kilo?

Distribusi kenaikan berat badan ibu hamil

Kalau ada ibu hamil yang mendadak badannya membesar, jangan diledekin ya. Dan buat ibu hamil yang mendadak nggak percaya diri dengan tubuhnya sendiri, tenang, kamu adalah superhero yang punya kapabilitas melahirkan nyawa baru ke dunia lo. Kenaikan berat badan pada ibu hamil itu wajar banget kok. Bahkan, malah aneh kalau berat badan nggak naik padahal di dalam rahim ada tambahan satu nyawa yang hidup di sana.

Yang bikin penasaran adalah kenapa berat bayi yang hanya sekitar 2 sampai 3,5 kilogram aja tetapi kenaikan berat badan ibu hamil bisa sampai belasan kilogram? Lalu dari mana aja berat badan sisanya? Ternyata dikutip dari The Asian Parent , semuanya tersebar ke bagian tubuh lain yang tak lain dan tak bukan untuk kebaikan janin. Begini penuturannya.

ADVERTISEMENTS

1. Berat janin di tubuh ibu hamil sebenarnya hanya sekitar 2 sampai 3,5 kilogram saat usia kehamilan sudah hampir 9 bulan. Sebelumnya bahkan lebih ringan lo

8 Asal Muasal Penambahan Berat Badan Ibu Hamil. Penasaran kan Kenapa Bisa Naik Belasan Kilo?

Berat janin biasanya hanya sekitar 2 sampai 3,5 kilogram aja di tubuh ibunya. via motherhow.com

ADVERTISEMENTS

2. Saat janin membesar, volume rahim juga ikut membesar juga dengan penambahan ketebalan dinding. Beratnya yang awalnya 50 – 80 gram jadi sekitar 1000 gram

8 Asal Muasal Penambahan Berat Badan Ibu Hamil. Penasaran kan Kenapa Bisa Naik Belasan Kilo?

Dinding rahim yang menebal dan volumenya yang membesar ternyata menambah berat badan ibu hamil via motherhow.com

ADVERTISEMENTS

3. Air ketuban juga menyumbang penambahan berat badan ibu hamil. Di puncak usia kehamilan, beratnya bisa sampai 1000 gram

8 Asal Muasal Penambahan Berat Badan Ibu Hamil. Penasaran kan Kenapa Bisa Naik Belasan Kilo?

Air ketuban juga akan makin banyak seiring bertambahnya usia kehamilan. via motherhow.com

ADVERTISEMENTS

4. Meski terkesan ringan, plasenta ternyata punya berat hingga 750 gram lo. Tanpa plasenta, nutrisi dari ibu nggak bisa disalurkan ke bayinya

8 Asal Muasal Penambahan Berat Badan Ibu Hamil. Penasaran kan Kenapa Bisa Naik Belasan Kilo?

Plasenta juga menambah berat badan ibu hamil. via motherhow.com

ADVERTISEMENTS

5. Kelenjar ASI yang mulai aktif membuat ukuran payudara bertambah serta membengkak. Ini juga bisa menyumbang 1000 gram kepada berat badan ibu hamil

8 Asal Muasal Penambahan Berat Badan Ibu Hamil. Penasaran kan Kenapa Bisa Naik Belasan Kilo?

Kelenjar payudara bertumbuh dan membuat payudara makin besar. via www.hellomagazine.com

ADVERTISEMENTS

6. Adanya tambahan nyawa di tubuh ibu hamil membuat volume darah ibu hamil bertambah. Penambahannya ini juga berpengaruh dengan berat badan ibu hamil

8 Asal Muasal Penambahan Berat Badan Ibu Hamil. Penasaran kan Kenapa Bisa Naik Belasan Kilo?

Volume darah makin banyak sehingga berat badan bertambah. via www.hellomagazine.com

7. Selain volume darah, yang bertambah pada ibu hamil adalah volume cairan tubuh. Itu menyumbang penambahan berat badan hingga 2000 gram lo~

8 Asal Muasal Penambahan Berat Badan Ibu Hamil. Penasaran kan Kenapa Bisa Naik Belasan Kilo?

Cairan tubuh pada ibu hamil juga bertambah. via www.hellomagazine.com

8. Yang paling banyak membuat berat badan ibu hamil bertambah adalah cadangan lemak yang tersimpan di pantat, pinggul, dan paha. Ini berguna buat produksi ASI nantinya

8 Asal Muasal Penambahan Berat Badan Ibu Hamil. Penasaran kan Kenapa Bisa Naik Belasan Kilo?

Pinggang, pinggul, dan pantat akan bertambah lemaknya. Ini menunjang produksi ASI setelah melahirkan. via www.hellomagazine.com

Jadi, nggak perlu khawatir kalau tiba-tiba badan jadi besar dan berat badan bertambah saat hamil. Hal itu normal banget dan memang baik buat kesehatan janin. Kalau kamu ingin kembali ke bentuk awal, jangan lupa setelah melahirkan tetap menyusui dan rajin berolahraga ya.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini