Bukan Kado Mewah, Pasangan Menikah Ini Justru Minta Sumbangan Peralatan Sekolah. Untuk Apa Ya?

Sumbangan pernikahan charity

Sepasang suami istri asal Florida bernama Kelli Cameron dan Matt memiliki cara unik untuk menerima kado pernikahannya. Dilansir dari laman resmi pernikahan mereka yaitu mattandkelli.wedding , ada keterangan bahwa mereka lebih menerima kado pernikahan berupa barang-barang sekolah untuk disumbangkan ke anak-anak yang membutuhkan nantinya.

Menariknya di Amerika Serikat, orang-orang yang akan menikah dapat mengisi wedding registry agar kado yang diterima sesuai dengan keinginan yang kemudian bisa diakses oleh para calon tamu. Di Indonesia ada juga laman bernama Wishlistku untuk membuat daftar kado yang diterima lo. Jika kamu tertarik membuat charity juga melalui pernikahanmu, kamu bisa memilih barang-barang yang bisa berguna. Simak yuk kira-kira apa saja!

ADVERTISEMENTS

1. Di Indonesia sendiri ada banyak anak sekolah yang mungkin pendidikannya sudah gratis, namun tetap belum mampu menjangkau peralatan yang layak. Sehingga kamu juga bisa meminta sumbangan berupa barang-barang ini

Bukan Kado Mewah, Pasangan Menikah Ini Justru Minta Sumbangan Peralatan Sekolah. Untuk Apa Ya?

Yang diterima Matt dan Kelli via abcnews.go.com

ADVERTISEMENTS

2. Jika tak ingin merepotkan tamu, kamu bisa meminta sumbangan berupa uang tunai, namun jangan lupa cantumkan pada undangan bahwa uang yang diterima akan kalian salurkan kepada yang membutuhkan ya

Bukan Kado Mewah, Pasangan Menikah Ini Justru Minta Sumbangan Peralatan Sekolah. Untuk Apa Ya?

Terima uang tunai via kaltim.tribunnews.com

ADVERTISEMENTS

3. Banyak pula orang yang masih tidur tanpa selimut bahkan tanpa alas. Alih-alih diberikan dalam bentuk gelas, kamu bisa meminta mereka mmberikannya dalam bentuk selimut

Bukan Kado Mewah, Pasangan Menikah Ini Justru Minta Sumbangan Peralatan Sekolah. Untuk Apa Ya?

Selimut via www.dekoruma.com

ADVERTISEMENTS

4. Kesehatan seseorang berkaitan erat dengan kebersihan tubuhnya. Kamu bisa membantu dengan memberikan peralatan mandi yang bisa didapatkan dari tamumu yang datang

Bukan Kado Mewah, Pasangan Menikah Ini Justru Minta Sumbangan Peralatan Sekolah. Untuk Apa Ya?

Peralatan mandi via www.blanja.com

ADVERTISEMENTS

5. Salah satu bahan pokok yang dibutuhkan untuk bertahan hidup adalah bahan makanan. Karena masih banyak yang kesusahan, kamu juga bisa memilih untuk menerima bahan makanan ini. Usahakan yang mentah dan awet

Bukan Kado Mewah, Pasangan Menikah Ini Justru Minta Sumbangan Peralatan Sekolah. Untuk Apa Ya?

Bahan pokok makanan via www.inspirasibaking.com

ADVERTISEMENTS

6. Selain pangan, sandang juga merupakan salah satu kebutuhan pokok yang lain. Berbagi kebahagiaan berupa pakaian bisa kok kamu lakukan

Bukan Kado Mewah, Pasangan Menikah Ini Justru Minta Sumbangan Peralatan Sekolah. Untuk Apa Ya?

Baju layak pakai via www.bigissuenorth.com

7. Jika tak ingin memberikannya ke perorangan, kamu juga bisa memberikannya kepada sebuah rumah ibadah dengan sumbangan berupa peralatan yang kira-kira dibutuhkan

Bukan Kado Mewah, Pasangan Menikah Ini Justru Minta Sumbangan Peralatan Sekolah. Untuk Apa Ya?

Bisa berupa mukena via santunanggun.blogspot.com

Membagi kebahagiaan, selain melalui foto-foto yang diunggah ke media sosial juga bisa dengan aksi nyata memberikan sesuatu ke yang lebih membutuhkan. Tapi, hal ini bukan paksaan ya. Perlu kamu pertimbangkan juga dengan matang. Gimana, tertarik mencoba?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Editor

An avid reader and bookshop lover.