Sepatu untuk mempelai wanita menjadi sebuah barang wajib yang nggak boleh ketinggalan. Apalagi untuk dipakai di acara resepsi yang menuntutmu menjadi yang tercantik di hari itu. Kadang, kenyamanan memang jadi yang dinomorduakan. Tapi tak apalah, karena tampil benar-benar maksimal di pelaminan yang hanya sekali seumur hidup.
Untuk hari yang akan dikenang di sisa hidup, pakai warna putih memang banyak dipilih untuk mempercantik kakimu. Nggak melulu dengan hak tinggi, banyak pilihan alas kaki yang bikin penampilanmu makin menawan saat berdiri di pelaminan. Dengan payet-payet kecil dan warna yang kalem, yakin bikin kamu nggak sabar tuk mengenakannya.
ADVERTISEMENTS
1. Putih memang memancarkan keanggunan klasik dan elegan. Sepatu hak tinggi 7 cm yang polos siap buat kamu jadi lebih jenjang.
ADVERTISEMENTS
2. Kenyamanan nomor satu memang sepatu flat juaranya. Bening dengan payet kecil-kecil, tak sakit tuk banyak gerak.
ADVERTISEMENTS
3. Biar langkah makin ringan saat resepsi di pantai, pakai sandal memang pilihan yang tepat tuk dipakai.
ADVERTISEMENTS
4. T strap adalah opsi tepat buat kamu yang susah diam. Berkeliling menemui tamu satu-satu, sepatu nggak akan lepas.
ADVERTISEMENTS
5. Sepatu emasmu akan lebih elegan saat ada banyak payet-payet. Mengelilingi pergelangan kaki jadi makin ciamik.
ADVERTISEMENTS
6. Flats putih dengan aksen silver di ujungnya nggak akan mengurangi level keanggunanmu saat berdiri di pelaminan.
7. Membiarkan bagian samping kaki sedikit terbuka tak masalah. Pas untuk kamu yang bertelapak kaki lebar.
8. Brokat tak hanya untuk gaun, motif ini pun tetap cantik saat bertengger di kakimu. Tak lecet dan bisa banyak jalan keliling venue.
9. Dengan tali berwarna silver, sandalmu bisa dijadikan andalan untuk resepsi outdoor-mu. Nggak perlu khawatir hak anjlok di tanah, kan?
10. Makin elegan saat mengenakan sepatu brokat dengan hak tinggi. Kekaleman yang sulit ditepis.
11. Resepsi di pantai bisa disiasati dengan barefoot sandal ini. Nggak terasa berat dengan gelang kaki ini.
12. Dengan ruffle cantiknya, sepatu dengan hak terlalu tinggi ini nggak akan gagal bikin sepatu pink dan kakimu jadi lebih aduhai.
13. Sebuah inovasi penampilan yang apik ketika kamu memakai sepatu balet berpayet lucu ini. Berjalan jadi makin ringan.
14. Atau salah satu obsesimu adalah dengan sepatu balet yang beneran, udah jangan segan buat dikenakan.
15. Trepes tanpa hak tinggi dengan payet simple ini akan bikin kakimu elegan tanpa berlebihan.
16. Motif bak sisik ular nggak selamanya berlebihan. Coba pilih warna silver, tak akan beda jauk kesan klasiknya!
17. Nggak perlu bingung,  sepatu sandal bisa dijadikan andalan buat berdiri lama di pelaminan. Makin pas buat di acara luar ruangan.
Nggak hanya dekorasi yang perlu kamu pikirkan secara matang. Pun sepatu juga harus disesuaikan dengan kenyamanan yang akan kamu rasa selama acara resepsi nantinya. Mau pakai barefoot sandal, sepatu sandal, sandal, sepatu flat hingga sepatu berhak tinggi bisa kamu jadikan pilihan. Asalkan nggak menghambat ruang gerakmu nantinya. Mana yang akan kamu jadikan andalan di hari spesialmu kelak, girls?