Jika ditanya apa salah satu judul drama Korea terbaik sepanjang masa, barangkali banyak orang yang akan menjawab Reply 1988. Meskipun bagi sebagian yang lainnya drama ini cukup membosankan di beberapa episode awal namun makin ke belakang cerita makin hangat hingga merasa kita menjadi bagian dari warga Ssangmundong yang menjadi latarnya. Tak heran jika ada pasangan asal Filipina bernama Mon Arias dan Mhy Encinares yang mengusung konsep Reply 1988 untuk pre-wedding mereka.
Pasangan ini menggandeng fotografer PhotoErin Photography & Films untuk merealisasikan keinginan mereka. Hasilnya foto-foto yang diambil di Bonifacio Global City (BGC), Filipina ini persis dengan drama Korea aslinya lo. Nah, simak yuk beberapa hasilnya berikut ini!
ADVERTISEMENTS
1. Salah satu keseharian yang dilakukan karakter Deok Sun dan kawan-kawannya adalah menunggu bus untuk berangkat sekolah, ada juga momen ketika berusaha bisa berangkat bareng dengan Jung Hwan begini~
Nunggu bus/ Credit: PhotoErin Photography & Films
ADVERTISEMENTS
2. Masih dengan properti dan tempat yang sama, ada beberapa pose improvisasi penuh makna yang dilakukan oleh pasangan Mon dan Mhy
Pakai payung/ Credit: PhotoErin Potography & Films
ADVERTISEMENTS
3. Meskipun diambil di negara yang berbeda tapi kalau mau bereksplorasi dan lebih kreatif lagi maka bisa diperoleh spot yang mirip kok, ini nih buktinya
Nyebrang/ Credit: PhotoErin Photography & Films
ADVERTISEMENTS
4. Kalau adegan yang satu ini saat mereka berangkat pagi dan bus masih sepi, walau cuma recreate tapi pasangan Mon dan Mhy bisa dapat pose bersandar romantis juga
Kepagian/ Credit: PhotoErin Photography & Films
ADVERTISEMENTS
5. Jika dilihat sekilas mungkin kamu akan mengira bahwa foto yang satu ini benar-benar diambil dari adegan Reply 1988 yang asli. Aktingnya natural!
Versi agak jauh/ Credit: PhotoErin Photography & Films
ADVERTISEMENTS
6. Tak mau menyia-nyiakan momen berduaan di bus, akhirnya ada beberapa foto lain dengan pose berbeda-beda diambil dan dikolase dengan hasil cantik ini
Maih di bus/ Credit: PhotoErin Photography & Films via www.facebook.com
7. Kalau diperhatikan pasangan ini juga tak tanggung-tanggung dalam memilih pakaian yang dikenakan ala remaja tahun 80an, mulai dari gaya rambut sampai sepatunya
Jalan berdua/ Credit: PhotoErin Photography & Films
8. Momen berdua antara Jung Hwan dan Deok Sun sering banget bikin penonton ikut deg-degan dan senyum-seyum gemas, pasangan ini rupanya berhasil menduplikasi adegan jalan berdua
Nonton konser/ Credit: PhotoErin Photography & Films
9. Adegan menginap di rumah Jung Hwan ini juga nggak kalah bikin para penonton berdebar dan baper, padahal cuma lihat-lihatan tapi tersirat sejuta makna gitu ya~
Deg-degan/ Credit: PhotoErin Photography & Films
10. Selain pakai setelan warna hitam terus-terusan, Mon juga memakai jaket turtle neck yang suka dipakai karakter Jung Hwan. Mhy bahkan rela pakai rambut pendek palsu biar mirip Deok Sun. Total banget!
Kostum 80an/ Credit: PhotoErin Photography & Films
11. Walau jarang-jarang tersenyum karena meniru Jung Hwan, akhirnya pasangan Mon dan Mhy bertukar senyum di foto yang satu ini. Nggak ketinggalan kontak mata yang penuh chemistry~
Senyum/ Credit: PhotoErin Photography & Films
12. Senyum dan tatapan pasangan ini bikin kita jadi fokus ke mereka tanpa peduli dengan latarnya yang sebenarnya sedikit berbeda
Masih bertatapan/ Credit: PhotoErin Photography & Films
13. Pasangan ini kembali berhasil meniru gaya foto yang sedikit awkward karena diambil secara tiba-tiba, gemas ya~
Akhirnya foto berdua/ Credit: PhotoErin Photography & Films
14. Walaupun di dramanya Jung Hwan nggak berhasil merebut hati Deok Sun, untungnya di kehidupan nyata Mon bisa menjadi siapa saja termasuk Choi Taek yang berhasil menaklukan sang pujaan~
Ujungnya dengan Taek/ Credit: PhotoErin Photography & Films
Unik banget ya hasil dari foto pre-wedding ala drama Reply 1988 pasangan ini, malah jadi mirip aktor dan aktris sungguhan. Mereka juga sangat total dalam memilih pakaian yang dikenakan hingga setting yang dipakai untuk latar. Bisa kamu jadikan isnpirasi juga nih kalau mau menggunakan konsep drama Korea yang berhasil untuk fotomu nanti.
Ada nggak ide drama atau film Korea yang pengin kamu wujudkan untuk pre-wedding kamu nanti? 😀