Selamat menempuh hidup baru, semoga menjadi keluarga sakinah, mawadah, warrahmah ya”
Seringkali saat mengucapkan doa pernikahan untuk teman atau saudara, kalimat yang umum dikatakan adalah semoga samara yang merupakan singkatan dari sakinah, mawadah, dan warrahmah. Namun kebanyakan dari kita, tahunya asal mengucapkan tanpa mengetahui lebih dalam soal maknanya. Nah, untuk memperdalam pengetahuan, baiknya kita belajar tentang arti sesungguhnya dari doa mulia ini.
Oke, langsung saja ya…
ADVERTISEMENTS
Sakinah, artinya semoga pernikahannya diliputi ketenangan dan ketentraman
Kebalikan dari tenang dan tentram adalah gundah dan gelisah. Rumah tangga yang ideal adalah yang diliputi ketenangan dan ketentraman, bukan sebaliknya. Jikalau di dalam pernikahan, sering terjadi pertengkaran dan cemburu berlebihan, artinya kadar ‘sakinah’nya sedang berkurang.
ADVERTISEMENTS
Mawadah, semoga cinta dan harapan selalu menyertaimu
Saat membangun rumah tangga, cinta dan harapan adalah bahan bakarnya. Mendoakan sepasang pengantin baru agar diliputi cinta dan harapan tentunya sangat berfaedah. Siapa sih yang nggak ingin pernikahannya adem tentram dan penuh cinta?
ADVERTISEMENTS
Warahmah, semoga pernikahannya dipenuhi kasih sayang di antara suami dan istri
Jika cinta lebih bermakna sebagai perasaan yang tumbuh di antara dua sejoli, kasih sayang adalah bentuk saling menyayangi di antara suami dan istri. Warahmah berasal dari kata rahmah yang artinya penyayang. Dengan menyebut ketiganya (sakinah, mawadah, dan warahmah) artinya semoga pernikahannya diliputi tenang, tentram, saling mencintai, dan menyayangi.
Selain itu, untuk menambah ucapan pernikahan, ada beberapa ucapan yang juga bisa kamu sampaikan ke sahabat yang baru saja menikah. Begini….
ADVERTISEMENTS
“Semoga berbahagia dan makmur sejahtera”
Kebahagiaan dalam menikah tentunya tidak terlepas dari sokongan ekonomi dan kesejahterahan. Oleh karena itu, doa agar senantiasa makmur sejahtera menjadi salah satu harapan yang dipanjatkan para pengantin baru. Nggak masalah kalau kamu menyisipkannya dalam ucapanmu lho.
ADVERTISEMENTS
“Be happy“, singkat, padat dan jelas maknanya
Menjadi pasangan yang berbahagia adalah harapan dari semua pengantin. Tak peduli bagaimana nanti naik turun dalam menapaki rumah tangga, asalkan dilakukan dengan bahagia pastinya akan menimbulkan kesan tersendiri. Jadi, sudah siapkah untuk menjadi happy?
ADVERTISEMENTS
“Semoga pernikahan kalian penuh berkah”
Bahagia dalam sebuah pernikahan adalah hal yang diharapkan. Namun ada yang lebih sakral lagi, yaitu ‘keberkahan’. Berkah artinya baik susah maupun senang, pernikahannya diliputi hikmah dan ketentraman. Ibarat sebuah rezeki, banyak maupun sedikit, yang penting berkahnya.
“Semoga lekas mendapatkan momongan”
Banyak pasangan menikah bertujuan untuk melangsungkan keturunan. Nah, untuk itu ucapan semoga lekas mendapat momongan juga menjadi salah satu doa populer untuk pengantin baru. Nggak ada salahnya untuk mendoakan hal ini. Tapi asal jangan kelewatan, mentang-mentang sudah mendoakan, setelah mereka menikah kamu bombardir dengan pertanyaan “kapan punya anak?”. Plis, itu annoying.
“Semoga pernikahan dan rumah tangga kalian menjadi inspirasi dan membawa manfaat buat sekitar”
Setelah berbahagia dan merasa tercukupkan di dalam rumah tangga, saatnya untuk menebarkan inspirasi dan kasih sayang kepada sekitar. Inilah maksud di balik ‘menjadi pasangan yang menginspirasi’. Jangan ragu untuk mengucapkan ini sebagai kalimat andalan pada pasangan yang baru saja menikah ya.
“Semoga rukun selalu”
Apalah artinya rumah tangga kalau di dalamnya terlalu sering ada cekcok dan adu mulut. Untuk itulah harapan supaya pasangan tersebut rukun menjadi salah satu harapan penting. Memang sih, sudah saling mencintai. Tetapi kalau tanpa kerukunan, apa jadinya? Umat beragama saja disuruh rukun, apalagi pasangan suami dan istri.
Bonus….!
“Semoga ena-enanya lancar”
Rahasia umum bahwa doa yang satu ini kerap disampaikan oleh seorang sahabat yang sudah lama dekat. Banyak orang mendoakan ‘semoga lekas punya momongan’, tetapi lupa mendoakan yang satu ini. Padahal ini nggak kalah penting lho. Mana mungkin bisa ada momongan tanpa ritual yang satu ini. Namun dengan catatan, nggak perlu disampaikan keras-keras yaa. Hihi
Demikian beberapa ucapan selamat menikah yang bisa kamu terapkan saat ada teman atau saudaramu yang naik pelaminan. Atau, jika kamu adalah pasangan berbahagia itu, selamaat, semoga semua ucapan baik di sini terwujud dalam pernikahanmu. 😀