Selama ini mungkin kamu punya sahabat dekat yang selalu menjadi telinga untuk masa-masa jatuh bangun dari kamu berkenalan dengan pria hingga ia melamarmu. Yah, hubunganmu mungkin nggak semulus jalan tol baru, melainkan terjal dan penuh liku liku, tsah. Nah, saat-saat itulah biasanya para sahabat siap sedia sekadar mendengar atau memberikan saran yang kadang solutif tapi kadang juga nggak masuk akal. Bagaimanapun, mereka berusaha untuk membuatmu merasa berharga.
Untuk itu, mungkin kamu ingin mereka menjadi beberapa orang yang istimewa di pernikahanmu nantinya. Sedikit bingkisan manis sekaligus keinginan ‘melamar’ mereka untuk menjadi bridesmaid juga bisa dilakukan. Nah, biasanya bingkisan ini akan ditaruh di sebuah kotak. Kalau kamu bingung kotak seperti apa yang akan digunakan, beberapa di antaranya bisa kamu lihat di bawah ini. Yuk simak!
ADVERTISEMENTS
1. Kotak putih polos ini terlihat elegan dan cantik dengan bungkusan pita berwarna pastel dan tambahan hiasan berupa daun. Agar makin eksklusif, tambahkan nama-nama calon bridesmaid-mu ya!
ADVERTISEMENTS
2. Warna-warna pastel yang berbeda terlihat cantik dan cocok dengan suasana pernikahan. Desainnya bisa dipilih dengan gambar-gambar bunga mawar
ADVERTISEMENTS
3. Kardus warna putih dengan gambar bunga yang melingkar ini akan cocok jika pernikahanmu juga bertema rustic minimalis. Biar bisa jadi bocoran untuk siap-siap juga
ADVERTISEMENTS
4. Bunga-bunga dari cat air dan warna cokelat muda yang cantik akan membuat kotakmu kelihatan makin mahal. Jadi sayang kan mau dibuang?
ADVERTISEMENTS
5. Untuk menghadirkan suasana yang lebih ceria, kotak dengan nuansa tropikal ini bisa kamu terapkan juga. Nggak perlu terlalu ramai kok
ADVERTISEMENTS
6. Kotak yang transparan di bagian atas ini juga akan makin cantik jika sudah terlihat apa isi di dalamnya. Bisa dibungkus dengan pita~
7. Jika ingin kotakmu terlihat mahal, kamu bisa memilih warna hitam dengan bahan yang mengkilap ini. Dijamin terlihat eksklusif!
8. Tanpa terlalu banyak desain, kamu bisa memanfaatkan kotak dengan warna-warna yang manis dan bentuk yang unik ini menjadi kotak kado untuk bridesmaid
9. Selain kotak-kotak biasa, kamu juga bisa menggunakan besek yang diwarnai dan dihias sedemikian rupa untuk pengganti wadahnya lo. Cakep!
10. Si penyuka minimalis mungkin akan menyukai desain yang satu ini. Kotak polos berwarna merah muda dan hanya desain sebuah nama di bagian atas, elegan~
Nah, walaupun kotak kado bridesmaid tersebut masih bisa didapatkan dengan harga yang cukup terjangkau, namun hasilnya tetap terlihat elegan. Warnanya juga bisa banget kamu sesuaikan dengan warna kesukaanmu atau konsep acara nanti.