Gagal Nikah karena Rumah Pacar Hadap Utara, Utas Kisah Jeng Minah Ini Jadi Viral. Masih Ada Saja Lo!

gagal menikah posisi rumah

Belakangan banyak bermunculan utas yang menceritakan tentang kisah cinta yang terhalang mitos orang tua. Mulai dari weton yang tak cocok, hingga posisi rumah yang dianggap tak baik jika menikah. Kisah itu dibagikan oleh pemilik akun Twitter Adhyanovic Hadi Pradipta atau lebih akrab disapa Mas Dibyo. Seorang teman yang ia panggil Jeng Minah terpaksa mengakhiri hubungannya karena mitos yang dianut keluarganya.

Utas ini sudah mendapat hampir 3.000 retweet dan lebih dari 5.600 likes lo. Bagaimana kisah Jeng Minah? Kita simak selengkapnya bersama yuk!

ADVERTISEMENTS

1. Yogyakarta masih kental dengat adatnya, apalagi si Jeng Minah ini ternyata masih memiliki hubungan darah dengan abdi dalem

Gagal Nikah karena Rumah Pacar Hadap Utara, Utas Kisah Jeng Minah Ini Jadi Viral. Masih Ada Saja Lo!

Ada turunan keraton via twitter.com

ADVERTISEMENTS

2. Ternyata Jeng Minah juga memiliki kemampuan yang berhubungan erat dengan dunia ‘gaib’. Wah, kok jadi seram ya?

Gagal Nikah karena Rumah Pacar Hadap Utara, Utas Kisah Jeng Minah Ini Jadi Viral. Masih Ada Saja Lo!

Duh, seram via twitter.com

ADVERTISEMENTS

3. Secara wuku dan weton, pasangan ini aman. Secara sifat sangat mirip, keduanya keras. Tapi yang satu ini sih masih bisa diakali ya

Gagal Nikah karena Rumah Pacar Hadap Utara, Utas Kisah Jeng Minah Ini Jadi Viral. Masih Ada Saja Lo!

Sudah mirip banget via twitter.com

ADVERTISEMENTS

4. Walaupun mereka berdua merasa cocok-cocok saja, tapi jangan harap sebegitu mudahnya saat keluarga besar sudah mulai terlibat dalam hubungan

Gagal Nikah karena Rumah Pacar Hadap Utara, Utas Kisah Jeng Minah Ini Jadi Viral. Masih Ada Saja Lo!

The power of keluarga besar via twitter.com

ADVERTISEMENTS

5. Jeng Minah mulai sedih saat menceritakan kisahnya yang gagal menikah, katanya sih karena mbahnya tidak setuju. Alasannya karena akan banyak pertengkaran

Gagal Nikah karena Rumah Pacar Hadap Utara, Utas Kisah Jeng Minah Ini Jadi Viral. Masih Ada Saja Lo!

Bukannya wajar ya? via twitter.com

ADVERTISEMENTS

6. Ternyata alasan yang lebih spesifiknya adalah karena rumah pasangan Jeng Minah menghadap ke utara, yang mana dianggap tidak baik jika nekat bersama

Gagal Nikah karena Rumah Pacar Hadap Utara, Utas Kisah Jeng Minah Ini Jadi Viral. Masih Ada Saja Lo!

Oooh karena ini to via twitter.com

7. Dari kisah ini kita belajar bahwa ternyata selain berbagai mitos tentang wuku dan weton bahkan hingga beda agama, masih ada juga yang gagalnya karena arah menghadap rumah

Gagal Nikah karena Rumah Pacar Hadap Utara, Utas Kisah Jeng Minah Ini Jadi Viral. Masih Ada Saja Lo!

Bukan hanya weton via twitter.com

Walaupun terdengar aneh atau bahkan tak mungkin terjadi di era yang semuanya serba modern ini, ternyata mitos-mitos yang demikian masih berlaku lo. Mungkin bapak ibunya selo saja, tapi kakek neneknya yang sudah dari dulu percaya dengan mitos-mitos ini bisa menjadi tantangan terbesarmu.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Editor

An avid reader and bookshop lover.