5 Ide Dekorasi Pelaminan Pernikahan Mewah di Rumah ala Seleb

Menggelar pernikahan dengan dekorasi cantik memang menjadi impian hampir setiap orang. Nggak hanya untuk mempercantik foto dan memberikan kesan bagi tamu, tapi sekaligus memberikan pengalaman di momen berharga bagi setiap pasangan.

Dekorasi pelaminan pernikahan mewah impian nggak harus bisa digelar di gedung saja, lo. Beberapa seleb tanah air hingga seleb dunia pun menggelar pernikahan impian mereka di rumah dengan dekorasi yang menawan.

Mulai dari dekorasi impian bertema negeri dongeng, minimalis modern, hingga adat juga bisa kamu wujudkan dengan menggelar pernikahan di rumah saja, lo. Nah, buat kamu yang ingin menggelar pernikahan di rumah, berikut beberapa inspirasi dekorasi pernikahan di rumah ala seleb. Simak yuk, buat detailnya!

ADVERTISEMENTS

1. Britney Spears melangsungkan pernikahan di kediamannya dengan nuansa bunga pink bak di negeri dongeng

dekorasi pelaminan mewah

Dekorasi pernikahan Britney Spears dan | Foto dari Instagram @britneyspears

Musisi papan atas asal Amerika Britney Spears baru saja menikah dengan kekasihnya Sam Asghari pada 9 Juni 2022 lalu di kediaman mereka di Los Angeles. Pernikahan yang digelar secara tertutup dan hanya dihadiri oleh 60 tamu undangan saja itu dihiasi dekorasi yang cantik. Bunga-bunga nuansa pink menghiasi halaman rumah hingga setiap sudut ruangan yang digunakan untuk acara.

Mereka bahkan turut menghias ruangan yang dijadikan pemberkatan dengan kain pink, dan ujung altar yang dihiasi penuh dengan bunga-bunga senada. Sementara di halaman depan tampak kereta kuda putih yang membuat pernikahan mereka memberikan kesan romantis bak di negeri dongeng.

ADVERTISEMENTS

2. Pernikahan Ariana Grande mengusung konsep super intimate digelar di rumah dengan dekorasi minimalis

dekorasi pelaminan mewah

Intimate wedding dengan dekorasi minimalis | Foto dari Instagram @arianagrande

Pasangan musisi ternama asal Amerika Ariana Grande dan Dalton Gomez juga menggelar pernikahan mereka di rumah. Pernikahan tersebut digelar di kediaman Ariana pada 15 Mei 2021 lalu. Konsep yang diusung dalam pernikahan mereka adalah super intimate, karena hanya mengundang keluarga berjumlah 20 orang saja.

Sementara untuk dekorasinya cukup minimalis, hanya ruang keluarga yang diberi hiasan bunga-bunga yang menjuntai dari atas plafon, dan lilin-lilin besar di tepi dinding. Dekorasi yang cukup menonjol hanya di meja makan, karena acara pernikahan hanya pemberkatan, dansa dan makan malam dua keluarga.

Meja makan didekor dengan nuansa putih dan hijau dari tanaman, sehingga memberikan kesan segar meski digelar di dalam rumah. Simpel dan benar-benar intim, ya?

ADVERTISEMENTS

3. Maudy Ayunda menggelar pernikahan impiannya di halaman rumah dengan segala tradisi adat jawa yang kental

dekorasi pelaminan mewah

Pernikahan Maudy Ayaunda | Foto dari Instagram @maudyayunda

Seleb Tanah Air juga nggak mau kalah nih. Maudy Ayunda menggelar pernikahannya bersama Jesse Choi di kediamannya pada 22 Mei 2022. Menurut cerita sang ibu, Maudy memang memiliki pernikahan impian digelar di halaman rumah. Oleh karena itu seluruh rangkaian acara yang mengusung adat jawa lengkap itu digelar di rumah.

Bahkan lokasi akad dan pelaminan berlangsung di atas kolam renang yang sengaja ditutup menggunakan rangka besi dan papan kayu. Dekorasi untuk berbagai prosesi adat mengusung tema pastel dengan hiasan bunga putih, peach dan biru. Sementara pelaminannya sesuai adat jawa dengan sentuhan warna hijau dan gold. 

ADVERTISEMENTS

4. Nikita Willy menggelar pernikahan dengan nuansa adat Lampung dan Minang di rumahnya

dekorasi pelaminan mewah

Pernikahan Nikita willy | Foto dari Instagram @nikitawillyofficial94

Sama dengan Maudy, aktris Nikita Willy juga memiliki pernikahan impian yang digelar di rumah. Ia menikah dengan Indra Priawan pada 16 Oktober 2020 lalu. Sebagian besar rangkaian acara kecuali resepsi digelar di rumah. Pada malam bainai, sebuah sudut rumah didekor mewah dengan detail-detail tradisional nuansa putih, silver dan ungu.

Sementara saat akad nikah, mereka mengusung konsep dekorasi adat lampung dan minang, lengkap dengan sepasang patung gajah. Warna-warna yang digunakan pada dekorasi indoor mulai dari biru, marun, gold, dan cokelat memberikan kesan mewah, intim dan hangat.

ADVERTISEMENTS

5. Cut Meyriska menggelar pernikahan di rumah dengan dekorasi perpaduan antara nuansa etnik khas Aceh dan rustik modern

dekorasi pelaminan mewah

Pernikahan cut Meyriska dan Roger Danuarta | Foto dari Instagram @rogerojey

Pasangan seleb Cut Meyriska dan Roger Danuarta melangsungkan sebagian prosesi pernikahan di kediaman orang tua Cut Mey di Medan pada 17 Agustus 2019 lalu. Beberapa sudut ruangan sengaja didekorasi penuh dengan tema adat Aceh. Seperti di pelaminan yang didekor dengan nuansa etnik warna kuning, gold, dan putih. Di sudut lain tempat dilaksanakannya tradisi adat, sengaja dibuat warna yang berbeda yakni merah, kuning, gold, dan hijau.

Selain nuansa etnik, ada sudut lain yang didekor dengan nuansa rustik modern yang dihias bunga putih dan daun-daun hijau yang rimbun. Ada juga terowongan yang dibuat dari tumbuhan paku-pakuan dan bunga putih yang memberikan suasana segar dan asri. Perpaduan etnik dan rustik modern ini cukup unik apalagi serasi dengan busana mereka yang bertema adat dan modern.

Nah, itulah beberapa inspirasi dekorasi pelaminan pernikahan mewah yang digelar di rumah ala selebritas. Setiap orang memang memiliki pernikahan impian masing-masing termasuk lokasi, tema dan dekorasinya. Pada intinya dekorasi memang nggak berpengaruh pada sakralnya ikatan suci pernikahan, tapi bisa memberikan pengalaman terbaik dalam prosesi yang digelar. Dari inspirasi di atas, mana yang menurutmu paling oke dan bisa disontek nih Sohip?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Penikmat buku dan perjalanan

Editor

Digital Marketing Enthusiast dan sedang belajar tentang Search Engine Optimization.