10 Busana Bridesmaid Beraksen Lipit Drapery. Kain Polos Sampai Brokat, Bisa Dijahit Gaya Ini

busana bridesmaid drapery

Jika kamu bosan dengan berbagai model kebaya dan gaun yang sudah ada, kamu bisa bereksperimen dengan kainmu saat akan menjadi bridesmaid. Salah satunya kamu bisa membuatnya menjadi busana bridesmaid drapery yang memiliki aksen berupa lipitan yang ditarik hingga menghasilkan bentuk yang unik. Meskipun cocok dipakai semua orang, kamu bisa mengakali tubuh mungilmu menjadi terlihat lebih berisi dengan model yang satu ini.

Tak hanya untuk atasan, gaun pun akan terlihat lucu dengan aksen ini. Jika kamu tertarik, simak dulu nih beberapa inspirasinya sebelum ke tukang jahit!

1. Warna oranye bisa membuatmu dan sahabat tampil cerah dan kelihatan segar sepanjang hari. Bawahannya bisa kamu padukan dengan rok span berwarna satu tingkat lebih muda

10 Busana Bridesmaid Beraksen Lipit Drapery. Kain Polos Sampai Brokat, Bisa Dijahit Gaya Ini

Orennya seger banget/ Credit: Instagram @nadyarmp via www.instagram.com

2. Mulai dari atasan hingga berbentuk gaun, semuanya bisa kamu jahit dengan model drapery. Perpaduannya bisa kamu pilih salah satu warna pada motifnya

10 Busana Bridesmaid Beraksen Lipit Drapery. Kain Polos Sampai Brokat, Bisa Dijahit Gaya Ini

Dari atasan sampai gaun/ Credit: Isntagram @ramadhaniabakrie via www.instagram.com

3. Atasan drapery dengan model asimetris juga bisa jadi jaminan tampilanmu akan terlihat berbeda dari yang lain walau warna nude banyak dipakai

10 Busana Bridesmaid Beraksen Lipit Drapery. Kain Polos Sampai Brokat, Bisa Dijahit Gaya Ini

Asimetris/ Credit: Instagram @zhafiraloebis via www.instagram.com

4. Atasan dengan lipitan-lipitan ini ternyata tak hanya cocok dipadukan dengan bawahan rok span, tapi bisa juga dengan rok lilit warna senada

10 Busana Bridesmaid Beraksen Lipit Drapery. Kain Polos Sampai Brokat, Bisa Dijahit Gaya Ini

Dipadukan rok lilit/ Credit: @setianyindah via www.instagram.com

5. Jika sudah memilih bawahan batik, selain atasan kebaya kamu bisa juga memadukannya dengan atasan dari kain satin yang dibentuk dengan model drapery begini

10 Busana Bridesmaid Beraksen Lipit Drapery. Kain Polos Sampai Brokat, Bisa Dijahit Gaya Ini

Warna pastelnya manis banget/ Credit: Instagram @_karinalexa via www.instagram.com

6. Jika tak ingin kain satinmu yang dilipit, kamu bisa memberikan aksen drapery pada lapisan yang berupa kain brokat

10 Busana Bridesmaid Beraksen Lipit Drapery. Kain Polos Sampai Brokat, Bisa Dijahit Gaya Ini

Dilapisi brokat/ Credit: Instagram @revicaayu via www.instagram.com

7. Tak perlu tambahan kain macam-macam, kamu juga bisa kok memakai satu kain yang sama bahkan tanpa motif apapun untuk dibuat aksen ini

10 Busana Bridesmaid Beraksen Lipit Drapery. Kain Polos Sampai Brokat, Bisa Dijahit Gaya Ini

Bisa dibikin polosan/ Credit: Instagram @racheldevina via www.instagram.com

8. Atasan tanpa lenganmu mungkin sudah terlihat lucu dipadukan bawahan dengan belahan, tapi akan semakin lucu dengan aksen drapery yang kamu terapkan

10 Busana Bridesmaid Beraksen Lipit Drapery. Kain Polos Sampai Brokat, Bisa Dijahit Gaya Ini

Chic!/ Credit: Instagram @evanatasha via www.instagram.com

9. Kamu tak perlu takut memakai atasan kuning yang cerah, apalagi jika polosan begini. Bawahannya bisa kamu padukan dengan rok atau celana batik warna hitam

10 Busana Bridesmaid Beraksen Lipit Drapery. Kain Polos Sampai Brokat, Bisa Dijahit Gaya Ini

Kuning cerah!/ Credit: Instagram @anandadara via www.instagram.com

10. Tak perlu menambah terlalu banyak kain, kamu bisa kok memanfaatkan kain satin polosmu untuk gaun. Hasilnya tak kalah mencuri perhatian dari yang lain

10 Busana Bridesmaid Beraksen Lipit Drapery. Kain Polos Sampai Brokat, Bisa Dijahit Gaya Ini

Satin warna hijau/ Credit: Instagram @noviaauliaa via www.instagram.com

Sudah tidak bingung kan mau dijahit seperti apa kainmu nanti? Dengan warna apapun dan atasan maupun gaun, kamu tetap bisa tampil berbeda dan mencuri perhatian dengan model drapery ini. Selamat berkreasi!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Editor

An avid reader and bookshop lover.