6 Pedoman Memilih Gaun Pengantin untuk Perempuan Berisi. Siapa Bilang Nggak Bisa Tampil Menawan Hati

Cara memilih gaun untuk perempuan gemuk

Menjelang hari pernikahan, perempuan pasti sibuk memilih pakaian yang pantas dikenakan. Inginnya di hari istimewa tersebut, dia harus tampil paling menawan. Banyak lo yang lebih memilih mengenakan gaun dibandingkan pakai baju tradisional. Sudah cita-cita memang untuk bisa tampil bak princess di serial Disney saat hari pernikahan tiba. Selain itu pakai gaun kan nggak ribet.

Buat yang punya badan sintal, pemilihan gaun krusial lo. Salah pilih, bisa-bisa terlihat makin lebar. Nggak jadi cantik, malah jadi bahan omongan para tamu undangan. Wah, jangan sampai begitu deh. Lebih baik baca panduan berikut biar nggak salah pilih gaun untuk hari bersejarah itu. Sekali seumur hidup lo, jangan sampai menyesal deh!

ADVERTISEMENTS

1. Gaun dengan potongan A-line seperti gaun Cinderella bisa banget dipakai yang berbadan sintal. Ini pilihan yang nggak akan salah!

6 Pedoman Memilih Gaun Pengantin untuk Perempuan Berisi. Siapa Bilang Nggak Bisa Tampil Menawan Hati

Pemilihan rok yang lebar nggak pernah gagal bikin pengantin terlihat anggun via www.everafterguide.net

Gaun model seperti ini nggak pernah salah saat dipakai untuk hari bahagia. Mau bentuk badan apa saja, semuanya bisa mengenakannya dan tetap terlihat anggun. Bahkan bisa juga digunakan untuk yang mengenakan hijab. Tinggal sesuaikan aja modelnya sesuai kesukaan. Lebih baik sih pilih model yang sederhana.

2. Banyak yang mengira pakai gaun dengan potongan ‘mermaid’ nggak cocok buat perempuan berisi. Padahal model itu bisa menonjolkan pesona tersendiri

6 Pedoman Memilih Gaun Pengantin untuk Perempuan Berisi. Siapa Bilang Nggak Bisa Tampil Menawan Hati

Gaun berpotongan ‘mermaid’ cocok kok untuk perempuan dengan badan sintal via www.brides.com

Ada yang takut pakai gaun dengan potongan ‘mermaid’ karena membuat bentuk badannya yang curvy makin jelas. Padahal perempuan dengan badan berisi cocok lo pakai model seperti ini. Bisa bikin terlihat lebih tinggi asal model dan potongannya pas.

3. Selain itu, gaun dengan lipitan sebagai aksen juga bisa jadi alternatif. Dianjurkan memilih yang aksen lipitannya tidak simetris ya
6 Pedoman Memilih Gaun Pengantin untuk Perempuan Berisi. Siapa Bilang Nggak Bisa Tampil Menawan Hati

Aksen lipit cantik lo membuat gaun makin menarik via www.aliexpress.com

Biar gaun nggak terlalu polos, sebaiknya sih gaun diberi aksen-aksen tertentu. Buat yang ‘plus size‘ bisa pilih lipit-lipit yang asimetris. Itu bisa membuat ilusi bentuk tubuh yang lebih baik bagi calon pengantin wanita. Pasti deh banjir pujian!

4. Jika tidak percaya diri dengan ukuran lengan, pilih gaun yang lengannya tertutup agar orang tidak terlalu fokus memperhatikannya
6 Pedoman Memilih Gaun Pengantin untuk Perempuan Berisi. Siapa Bilang Nggak Bisa Tampil Menawan Hati

Gaun yang berlengan juga bisa tampak anggun kan~ via www.promlily.com

Kebanyakan perempuan yang berisi nggak percaya diri dengan ukuran lengannya. Itu bisa diakali dengan menggunakan gaun pernikahan dengan lengan yang dibuat sepanjang bawah siku. Biar cantik, lebih baik lengannya pakai aksen brokat.

ADVERTISEMENTS

5. Saat mengenakan gaun pernikahan, coba deh pakai korset perut agar lemak di daerah perut bisa tersamarkan. Gaun juga jadi lebih menarik saat di badan

6 Pedoman Memilih Gaun Pengantin untuk Perempuan Berisi. Siapa Bilang Nggak Bisa Tampil Menawan Hati

Khusus saat hari pernikahan, gunakan korset perut agar lemaknya tersamarkan via babyologist.com

Nah ada juga perempuan yang nggak percaya diri dengan ukuran perutnya karena ada lemak yang berkumpul di sana. Untuk menyamarkannya, pakai korset perut terlihat rata. Tapi pilih bahan yang baik dan juga nyaman dipakai. Kalau salah pilih bisa jadi malah sesak dan berkeringat terus-menerus lo.

6. Gaun pengantin yang sesuai dengan kepribadian atau karakter pengantin perempuan itu penting. Selain itu, pengantin harus percaya diri mengenakannya

6 Pedoman Memilih Gaun Pengantin untuk Perempuan Berisi. Siapa Bilang Nggak Bisa Tampil Menawan Hati

Pengantin harus percaya diri saat mengenakan gaun pilihannya via www.kleinfeldbridal.com

Selain berbagai panduan di atas, salah satu hal yang paling penting adalah rasa percaya diri saat mengenakan gaun pernikahan tersebut. Gaun pernikahan sebaiknya sesuai dengan karakter serta kepribadian dari pengantin wanita juga ya~

Nggak perlu diet ekstrem demi terlihat langsing saat menikah kok. Badan berisi pun sebenarnya cantik. Apalagi sudah banyak model gaun pernikahan yang cocok untuk dikenakan perempuan plus size ini~

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini