20 Inspirasi Gaun Pernikahan yang Gak Berwarna Putih. Agar Pernikahanmu Makin Berwarna.

Sebagian besar cewek pasti membayangkan gaun pernikahan yang warnanya putih dan megah, kecuali kalau kamu lebih suka kebaya sih. Tapi buat mereka yang ingin gaun pernikahan ala budaya barat, gaun putih adalah standar utamanya. Warna putih dari gaun pernikahan biasanya diidentikan dengan kesucian dan keperawanan si pengantin, padahal gaun pengantin nggak harus berwarna putih kok. Buat kalian yang lebih suka gaun yang berwarna, ada banyak gaun yang bisa jadi pilihan di hari pernikahan kamu. Toh, budaya indonesia asli adalah budaya yang penuh warna. Memakai gaun pernikahan warna bisa jadi cara kamu untuk memadukan budaya pernikahan asing dengan budaya kita. Ini nih beberapa inspirasi gaun pernikahan yang tidak berwarna putih!

ADVERTISEMENTS

1. Yuk kita mulai dari warna pink! Pink muda yang halus ini dipercantik dengan manik – manik dan kain sutera yang tipis.

soft pink penuh manik - manik

soft pink penuh manik – manik via wwd.com

ADVERTISEMENTS

2. Gaun putih dengan ombre warna pink ini cocok buat kamu yang feminin. Sulaman – sulaman di baju dan henna warna merah pink-nya juga cantik!

aksen pink

aksen pink via id.pinterest.com

ADVERTISEMENTS

3. Berani nggak pakai warna semi hot pink? Apalagi dengan hiasan – hiasan bunga dan bentuk dress princess-nya, girly banget!

hot pink yang cantik

hot pink yang cantik via jennifersometimes.tumblr.com

ADVERTISEMENTS

4. Untuk pink yang lebih elegan, coba pilih peach pink atau warna buah persik yang satu ini!

pink warna peach

pink warna peach via www.weddinginspirasi.com

ADVERTISEMENTS

5. Warna ungu lavender yag halus bikin kamu terlihat manis! Gaun sutera chiffon-nya ada kesan dunia fantasinya!

warna lavender

warna lavender via www.deerpearlflowers.com

ADVERTISEMENTS

6. Atau kamu lebih suka warna ungu gelap yang sedikit mistis namun pastinya tetap cantik, apalagi dengan kereta gaunnya yang megah!

deep purple

deep purple via factfalcon.com

7. Warna biru juga manis dan kesannya adem! Gaun yang ini memadukan warna biru muda dan biru langit, kombinasi gradasi yang cantik!

biru laut

biru laut via www.instagram.com

8. Kamu ingin pernikahan dengan tema Frozen? Gaun yang terinspiras dari Elsa ini cantik banget dengan renda – rendanya.

gaun elsa

gaun elsa

9. Gaun warna biru padam keabu – abuan yang minimalis ini juga lucu kok! Kesannya lebih halus dan lembut.

biru pudar

biru pudar via happywedd.com

10. Warna turquoise atau biru yang kehijauan ini cantik banget dicampur dengan aksen warna putih di renda dan bunganya.

biru kehijauan

biru kehijauan via www.aliexpress.com

11. Menurut orang Cina, merah itu warna hoki! Ayo undang hoki kamu dengan gaun pernikahan warna merah darah!

merah oriental

merah oriental via medicfield.com

12. Atau mungkin kamu lebih suka dengan warna merah marun yang sedikit lebih gelap dan lebih romantis.

merah marun

merah marun via www.aliexpress.com

13. Mungkin super anti-mainstream dan kamu berani memakai gaun duyung berwarna hitam ini!

hitam pekat

hitam pekat via www.fashionlady.in

14. Atau untuk opsi yang lebih cantik, gaun putih dengan renda – renda hitam ini juga elegan.

hitam renda - renda

hitam renda – renda via alumtalks.org

15. Gaun duyung berwarna perak metalik ini cantik banget! Kereta gaunnya yang penuh renda pun mengimbangi kain satin-nya yang berkilauan.

perak metalik

perak metalik via bellethemagazine.com

16. Atau kamu juga bisa memilih warna perak platinum yang juga elegan namun tak biasa!

perak platinum

perak platinum via home.bt.com

17. Warna kuning adalah warna yang ceria, kenapa nggak bikin hari pernikahan semakin cerah dengan.

kuning krem

kuning krem via id.pinterest.com

18. Gaun tradisionil ala Hippie dengan aksen emas ini menawan sekali, cocok untuk pernikahan di pedesaan atau perkebunan.

emas yang soft

emas yang soft via www.theknot.com

19. Pernikahan ala gladiator? gaun emas yang berkilauan ini mirip pakaian perang ya! Karena pernikahan itu bagaikan medan perang yang harus kamu menangkan!

20. Yang ini nih! Gaun warna emas yang megah dengan veil sutera yang panjang dan sulaman renda yang detil!

gaun emas yang megah

gaun emas yang megah via www.brides.com

Nah, percaya kan? gaun pernikahan itu nggak harus berwarna putih polos. Banyak juga gaun pernikahan dengan warna yang cerah dan ceria tanpa kehilangan esensi sucinya pernikahan diantara pasangan. Warna pink cocok untuk kesan feminin dan kegadis – gadisan. Mereka yang suka dengan kesan gotik dan misterius bisa menjadi warna ungu dan hitam menjadi opsi. Atau kamu suka dengan konsep yang megah? Emas dan perak bisa menjadi pilihan yang paling cocok! Mana favorit kamu?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

fashion is temporary, style is forever