Dampak Virus Corona, Pemegang Paspor China Dilarang Masuk ke Singapura. Indonesia Kapan Nih?

Singapura Larang WN China Masuk ke Negaranya

Kasus wabah virus Corona makin hari makin mengerikan. Korban per tanggal 1 Februari mencapai 11.374 orang dengan kematian sebesar 259 jiwa. Setiap hari bertambah pula negara yang terdampak, terakhir tercatat ada 25 negara yang sudah melaporkan virus Corona di dalam negaranya. Empat negara terakhir yang melaporkan adalah negara-negara Eropa mulai dari Inggris, Spanyol, Rusia dan Swedia.

Beberapa negara sudah memproteksi negaranya dengan melarang turis China masuk seperti Korea Utara dan Mongolia pada pekan lalu. Kedua negara yang berbatasan langsung dengan China ini sampai saat ini belum terdapat laporan korban virus Corona. Nah, strategi yang sama diterapkan oleh Singapura.

ADVERTISEMENTS

Pemerintah Singapura membatasi akses kunjungan pemegang paspor China ke negaranya mulai Sabtu (1/2) pukul 11.59 malam untuk menekan penyebaran wabah virus Corona

Dampak Virus Corona, Pemegang Paspor China Dilarang Masuk ke Singapura. Indonesia Kapan Nih?

singapura via www.hipwee.com

Singapura selama ini dikenal jadi tempat transit yang sangat terbuka dengan perdagangan internasional. Namun gara-gara wabah virus Corona, pemerintah Singapura sampai harus mengeluarkan kebijakan yang cukup tegas. Singapura melarang pemegang paspor China alias semua warga negara China (tidak hanya turis) masuk ke negeri Singa. Kebijakan ini berlaku per tanggal 1 Februari 2020 pukul 11.59 malam waktu setempat. Keputusan ini dikeluarkan setelah WHO mengumumkan darurat kesehatan global.

Tak hanya itu saja, pemerintah Singapura juga melarang siapapun yang mengunjungi China dalam dua pekan terakhir untuk transit dan masuk ke negaranya. Kebijakan ini untuk memproteksi negara Singapura dari ancaman meluasnya wabah virus Corona. Singapura sendiri sudah ditemukan 10 kasus virus Corona sampai tanggal 31 Januari 2019.

ADVERTISEMENTS

Singapura juga akan menghentikan pemberian visa untuk pemegang paspor China. Pelamar pekerjaan asal China juga dilarang masuk

Dampak Virus Corona, Pemegang Paspor China Dilarang Masuk ke Singapura. Indonesia Kapan Nih?

singapura melarang warga china masuk via uk.news.yahoo.com

“Mulai 1 Februari 2020, semua pengunjung yang memiliki sejarah perjalanan dari China dalam 14 hari terakhir tidak diperbolehkan masuk atau transit ke Singapura,” tulis Kementerian Kesehatan Singapura.

Pemerintah Singapura juga akan menangguhkan sementara kepemilikan visa jangka pendek yang saat ini sudah dimiliki oleh pemilik paspor China. Mereka tidak diizinkan untuk transit dan memasuki kawasan Singapura. Kementerian Tenaga Kerja Singapura sudah mengumumkan dalam waktu dekat akan menolak semua lamaran kerja dari pekerja asing asal China.

Hal ini sebenarnya patut ditiru oleh pemerintah Indonesia. Singapura yang selama ini jadi hub internasional pun ‘tega’ untuk menutup pintu masuknya untuk WN China. Pun WHO sudah mengumumkan kesehatan global untuk virus Corona yang penyebarannya sejak 31 Desember lalu. Lalu pemerintah RI tunggu apalagi? Jangan sampai korban jatuh baru bertindak.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Traveler Baper, Penghulu Kaum Jomblo

Editor

Traveler Baper, Penghulu Kaum Jomblo