Jakarta selalu identik dengan macet, polusi, panas, dan nggak punya banyak tempat wisata. Tapi semua kesan itu hilang saat Lebaran tiba. Jakarta yang macet jadi lengang, dan ke mana-mana jadi nyaman. Sayang banget nggak sih kalau kamu melewatkan momen langka ini?
Karena ternyata ada tempat-tempat menarik di Jakarta untuk dikunjungi saat lebaran. Misalnya mengelilingi berbagai museum di Jakarta mumpung lagi sepi. Atau nongkrong cantik sambil nunggu sunset yang bikin kamu bebas foto-foto sesuka hati. Di mana saja ya lokasinya? Intip lima tempat-tempat menarik di Jakarta yang wajib kamu kunjungi saat lagi lebaran yuk.
ADVERTISEMENTS
1. Jalan-jalan ke Museum Macan boleh juga. Mumpung lagi sepi
Museum kekinian seperti Museum of Modern and Contemporary Art in Nusantara (Museum Macan) memang lagi hits banget saat ini. Berbagai karya seni modern dan kontemporer sukses memanjakan para pecinta seni maupun buat kamu yang sekadar pengen foto-foto saja dengan background keren dan super kece. Museum yang berlokasi di Jalan Panjang, Kebun Jeruk, Jakarta Barat ini pas sekali kamu kunjungi bareng keluarga, teman-teman, atau sendirian lantaran Museum Macan dirancang sebagai sarana edukasi dan rekreasi untuk siapapun.
ADVERTISEMENTS
2. Santai di kafe rooftop untuk berburu sunsetÂ
Ngomongin soal tempat nongkrong di Jakarta nggak bakal kehabisan opsi. Karena banyak banget kafe kece yang bikin nyaman santai di sana, pun demikian dengan minuman dan makanannya. Sambil nikmati sepinya Jakarta, cakep banget nggak sih menunggu sunset sekalian? Melihat Jakarta saat senja dengan jalanan lengang di kafe rooftop tentu asyik sekali.
ADVERTISEMENTS
3. Kalau mau tone foto yang beda, coba deh ke Art Gallery
Selain ke Museum Macan, kamu juga bisa mampir ke Art Gallery di sekitaran Jakarta. Di sana terdapat berbagai karya seni yang keren dan bikin kamu kagum saking bagusnya. Kalau saat hari-hari biasanya penuh pengunjung dan harus antri panjang buat masuk ke dalam, sementara ketika libur lebaran sih kamu bebas. Kamu bisa nikmati lukisan-lulisan bagus sepuasnya sambil foto-foto ~
ADVERTISEMENTS
4. Liburan dengan view klasik seperti Kota Tua atau Pelabuhan Sunda Kelapa nggak pernah gagal lo
Siapa sih yang nggak pengen bernostalgia ke masa sekolah dengan jalan-jalan ke Kota Tua? Aksesnya yang mudah, kamu bisa langsung ke sana dan mencapai berbagai macam objek wisata. Karena di Kota Tua terdapat banyak tempat menarik yang bisa dikunjungi dengan harga tiketnya yang murah meriah. Atau buat kamu yang pengen nikmati suasananya saja juga bisa. Misalnya duduk-duduk di sekitar halaman Museum Fatahillah yang hits banget itu. Kalau penasaran seperti apa pelabuhan era penjajahan dulu, kamu bisa main ke Pelabuhan Sunda Kelapa di dekat sana. Nyenengin banget ya!
ADVERTISEMENTS
5. Kalau mau effort sedikit, melipir ke wisata alam kayak Pulau Bidadari nggak bakal bikin kamu kecewa
Libur lebaran yang panjang bisa kamu pakai untuk liburan ke Pulau Bidadari. Walau butuh uang lumayan, tak apalah buat liburan sejenak dari rutinitas yang sudah melelahkan. Dirimu berhak dapatkan me time di salah satu tempat menarik terbaik di Jakarta seperti Pulau Bidadari. Nggak cuma bisa foto-foto dengar latar belakang pemandangan alam yang keren, tapi juga sambil lakukan berbagai aktivitas seru lainnya. Asyik banget!
Apalagi kalau libur lebaranmu ditemani smartphone OPPO F11 yang punya fitur-fitur keren. Misalnya, kamera OPPO F11 48 MP yang bikin hasil potret jadi lebih detail dan tajam. Karena didukung Ultra Night Mode dan Dazzle Color Mode, kemampuan OPPO F11 dalam mengambil gambar di malam hari atau kondisi kurang cahaya juga nggak akan mengecewakan lho. Nah, pas banget nggak tuh sambil curi momen sunset di kafe rooftop?
Dan jangan lupa, OPPO F11 juga dilengkapi kapasitas penyimpanan internal besar 128 GB. Didesain dengan layar lebar 6.53 inch waterdrop screen, OPPO F11 menawarkan pengalaman terbaik nonton video dan main game. Kamu pun nggak perlu khawatir soal ketahanan baterai karena OPPO F11 dilengkapi baterai besar 4020mAh dan sistem pengisian daya ulang cepat VOOC 3.0 yang membuat baterai terisi penuh hanya dalam waktu 80 menit, atau 20% lebih cepat dari versi sebelumnya. Kabar baiknya, OPPO juga mengadakan promo Lebaran Pake OPPO dengan Dapatkan Promo Terbaik dengan Pembelian Produk OPPO Periode 15 Mei-15 Juni 2019 lo. Cek info selengkapnya di sini ya.
Momen lebaran memang harus dilewati dengan sesuatu yang istimewa supaya meninggalkan kesan. Setelah silaturahmi dan saling memaafkan, nggak ada salahnya kan jalan-jalan dengan keluarga, teman, atau orang kesayangan. OPPO F11 dengan segala kecanggihan fiturnya untuk mengabadikan momen lebaran memang pas kamu miliki dan menemanimu di hari raya nanti.