Bosan Makan Daging Mulu? Kuy ke Black Forest Cafe dan Cobain Menu Plant-Based-nya yang Juara!

8/10

Alamat : Jl. Parangtritis No.87, Brontokusuman, Kec. Mergangsan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55153

Bosan Makan Daging Mulu? Kuy ke Black Forest Cafe dan Cobain Menu Plant-Based-nya yang Juara!

Hari raya idul fitri yang belum lama berlalu kemarin sangat identik dengan makanan berbahan dasar hewani yang dipadukan dengan santan seperti opor, rendang, gulai kambing, dan lain-lain. Kalau teman-teman bosan, sekarang coba deh beralih ke makanan yang plant-based alias berbahan dasar nabati atau tumbuhan. Makanan berbahan dasar nabati sebenarnya juga nggak kalah enak lo dibandingkan makanan yang berbahan dasar hewani. 

Selain lebih sehat bagi tubuh, makanan berbasis nabati juga menghasilkan emosi karbon yang lebih kecil dan lebih ramah lingkungan dibandingkan protein hewani seperti sapi atau ayam. Maka dari itu restoran, kafe, atau tempat kuliner bertemakan plant-based akhir-akhir ini mulai banyak diminati karena manfaatnya bagi kesehatan tubuh dan juga pada keberlangsungan lingkungan.

Salah satunya adalah Black Forest Cafe yang ada di Yogyakarta. Sesuai dengan namanya, Black Forest Cafe ini bertemakan hutan dengan interior dalamnya diisi dengan ornamen-ornamen dahan pohon yang menjuntai. Dindingnya juga dipenuhi dengan gambar pepohonan yang sangat asri. Sementara bagian lantainya, terdapat karpet berbentuk rumput yang terbentang.

Suasana ini tentunya sangat menenangkan dan asyik banget buat hangout bareng teman-teman. Yang lebih spesial lagi, Black Forest Cafe memperbolehkan pengunjungnya untuk membawa hewan peliharaan lo! Jadi, kamu bisa hangout bareng teman plus hewan peliharaan kesayanganmu. 

Semakin nggak sabar kan buat kesini?!

ADVERTISEMENTS

Salah satu menu yang memiliki banyak peminat di Black Forest Cafe adalah Vegan Classic Burger

kuliner plant based black forest cafe

Vegan Classic Burger | Instagram @blackforestcafe.id

Vegan Classic Burger ini adalah menu berbentuk burger pada umumnya dengan isi patty, sayuran, saus, dan didampingi dengan french fries. Tapi yang membedakan Classic Burger dari Black Forest Cafe ini dengan yang lain, adalah patty-nya terbuat dari tumbuhan.

Jadi cocok banget nih buat kamu yang pengen makan burger tapi takut kolesterol naik karena kebanyakan makan daging. Sekarang nggak perlu menahan diri lagi buat makan burger karena ada Vegan Classic Burger dari Black Forest Cafe yang rasanya nggak kalah enak sama burger biasa.

ADVERTISEMENTS

Menu lainnya yang memiliki banyak peminat adalah Bitterballen

kuliner plant based black forest cafe

Bitterballen dengan bahan nabati | Instagram @blackforestcafe.id

Bitterballen ini biasanya berbahan dasar daging giling yang dimasak dengan cara direbus terus ditambahin ruox atau adonan tepung supaya gampang dibentuk. Nah kalo di Black Forest Cafe, bitterbalen yang dijual itu adalah yang berbahan nabati teman-temn. Penasaran kan rasanya bakalan seenak apa? yuk buruan datang ke Black Forest Cafe dan santap makanan enak tapi menyehatkan.

Yuk bareng-bareng ikut #CariKulinerNabati dan perbanyak asupan sayur, buah-buahan, dan sumber protein nabati lainnya dalam keseharianmu supaya gizi lebih seimbang. Biar tidak malas dan bisa mulai bareng-bareng, ikut deh gerakan keren dari Meatless Monday Indonesia di mana kita makan 100% plant-based tiap hari Senin. Untuk dapat inspirasi resep, rekomendasi restoran, atau update terbaru, follow deh Instagram-nya Meatless Monday Indonesia di @meatlessmondayindonesia.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis