Ujicoba Semi Pedestrian, Malioboro Ditutup untuk Kendaraan Bermotor. Yuk Besok ke Sana!

Malioboro Ujicoba Jalur Semi Pedestrian

Jumat tanggal 7 Februari besok, pemerintah kota Yogyakarta akan menutup ruas Jalan Malioboro sebagai ujicoba jalur semi pedestrian. Seperti uji coba sebelumnya, kendaraan bermotor dilarang memasuki jalan Malioboro pada pukul 09.00 WIB sampai 21.00 WIB. Jika kamu tidak ada kepentingan mendesak, sebaiknya jangan lewat dulu deh karena pasti akan macet di sekelilingnya.

Untuk mengetahui detail penutupan Jalan Malioboro besok, yuk simak ulasan Hipwee Travel berikut ini.

ADVERTISEMENTS

Jalan Malioboro akan ditutup selama 12 jam untuk kendaraan bermotor pada tanggal 7 Februari. Hindari melintas di jalan ini ya

Ujicoba Semi Pedestrian, Malioboro Ditutup untuk Kendaraan Bermotor. Yuk Besok ke Sana!

malioboro via www.alodiatour.com

“Kegiatan ini kamu lakukan untuk mengetahui pola lalu lintas di kawasan Malioboro saat libur akhir pekan di luar libur panjang karena biasanya juga terjadi kenaikan volume kendaraan saat Jumat sore hingga malam,” ujar Kepala Bidang Lalu Linta Dinas Perhubungan Windarto kepada Antara.

Malioboro yang disiapkan jadi kawasan semi pedestrian terus mencari pola lalu lintas yang tepat sebelum benar-benar membebaskan Malioboro dari kendaraan bermotor. Sampai saat itu terjadi, akan ada beberapa uji coba yang akan dilakukan. Jadwal terdekat adalah hari Jumat besok tanggal 7 Februari 2020. Mulai pukul 09.00 sampai 21.00 WIB, Malioboro akan steril dari kendaraan bermotor dengan pengecualian beberapa jenis kendaraan.

Namun, berbeda dengan kegiatan bulanan Selasa Wagean. Jika Selasa Wage pedagang juga libur dan bersih-bersih Malioboro, nah saat uji coba semi pedestrian ini pedagang tetap buka seperti biasa. Jadi hanya kendaraan bermotor saja yang dilarang melintas.

ADVERTISEMENTS

Untuk mengetahui detail Malioboro semi pedestrian besok, kamu bisa simak infografis berikut

Ujicoba Semi Pedestrian, Malioboro Ditutup untuk Kendaraan Bermotor. Yuk Besok ke Sana!

malioboro semi pedestrian via twitter.com

Jalan Malioboro sepanjang 1,3 km akan ditutup selama 12 jam. Kendaraan seperti bus TransJogja ataupun ambulans mendapat keistimewaan tetap lewat jalan ini. Selain itu kendaraan tidak bermotor seperti becak, andong maupun sepeda. Jadi paling enak ke sana naik TransJogja aja trus jalan menyusuri pedestrian Malioboro yang instagramable banget. Sementara itu, jalan sirip sepanjang Malioboro akan diberlakukan 2 arah, kecuali Jl Suryatmajan dan Jl Pajeksan. Hindari datang ke sana bawa kendaraan bermotor ya. Pasti akan macet di sekitarnya.

Malioboro memang direncanakan akan jadi jalan semi pedestrian tanpa kendaraan bermotor sepenuhnya. Kapan waktu pelaksanaannya, belum pasti dan masih menunggu hasil dari ujicoba semi pedestrian yang dilakukan beberapa kali. Semoga nanti jalanan Malioboro makin kece dan bebas polusi ya.

Mending Jumat besok ke Malioboro jalan kaki, jogging, foto-foto sembari menikmati suasana Malioboro yang asri tanpa polusi kendaraan.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Traveler Baper, Penghulu Kaum Jomblo

Editor

Traveler Baper, Penghulu Kaum Jomblo