Apa yang pertama terlintas di benakmu jika disebut kata ‘Bandung?’ Pasti yang kebayang pertama kali adalah mojang Bandung yang geulis kan? Nggak salah kok. Tapi kamu harus membayangkan destinasi wisata keren-keren jika teringat nama Bandung. Yap, Bandung punya banyak sekali destinasi wisata kekinian yang bisa kamu datangi. Tak cuma liburan, kamu pun bisa dapat foto-foto cantik di berbagai destinasi hits di Bandung.
Kali ini Hipwee Travel mau membahas satu destinasi yang baru saja dibuka di Lembang. Nama tempat wisata itu adalah Lembang Wonderland. Sesuai namanya, masuk ke Lembang Wonderland seolah masuk dunia fantasi. Yuk simak ada apa aja di sana!
ADVERTISEMENTS
Lembang Wonderland berada di Jalan Raya Lembang No. 177, Jayagiri, Lembang, Bandung Barat. Wisata ini masih terbilang sangat baru lho
ADVERTISEMENTS
Tempat wisata ini seperti di dunia impian dan dunia fantasi. Jika malam, Lembang Wonderland jadi penuh warna dan menakjubkan pemandangannya!
ADVERTISEMENTS
Konsep wisata di Lembang Wonderland juga kekinian banget dengan warna-warni di segala sisi. Cocok banget kan buat generasi sekarang yang hobi banget nyari spot instagramable?
ADVERTISEMENTS
Baru soft opening pada bulan Agustus lalu. Jadi belum banyak yang tau nih ada tempat sekece ini di Lembang. Kamu juga baru tau kan?
ADVERTISEMENTS
Lembang Wonderland terdiri dari tiga area utama dengan tema berbeda: Sweet Feel, Magic Forest, dan Ice Cream Waterfall, kamu bisa mengekspresikan diri sambil berfoto selfie di sini. Nggak bakalan bosen deh
ADVERTISEMENTS
Suasana malam yang spektakuler sekaligus romantis ini emang cocok kalau datang sama kekasih sih. Keindahan seperti ini memang layak untuk dihabiskan dengan yang tercinta sih ya
Spot es krim ini lucu banget. Gemes deh pengen makan es krimnya, namun sayang tyda bisa. Cuma bisa foto aja~
Nggak cuma buat kamu yang romantis-romantisan sama kekasih, tempat wisata ini juga cocok buat emak-emak dan juga anak-anaknya. Ramah keluarga banget kok
Tiket masuk ke Lembang Wonderland cukup murah. Kamu cukup merogoh kocek 25 ribu saja untuk menikmati keindahan tempat wisata yang satu ini
Jadi kapan kamu mau ke Bandung liburan lagi?