Kampung-kampung wisata kian berbenah dan punya identitas khas yang unik. Mulai dari identitas fisik sampai keunikan yang nggak bisa didapatkan di tempat lain. Di berbagai daerah sudah mulai tumbuh kampung wisata yang menarik dan dikunjungi banyak wisatawan. Salah satu yang mencuri perhatian adalah Kampoeng Djadhoel yang berada di Semarang. Sejadul apa sih kampung yang satu ini? Yuk simak ulasan Hipwee Travel aja.
ADVERTISEMENTS
Kampoeng Djadhoel, sebuah kampung yang dulunya gelap dan kumuh itu kini berubah menjadi kampung wisata. Ada apa aja di sana?
Semarang juga punya batik khas daerah seperti Pekalongan dan Solo. Jadi kota ini punya Kampung Batik yang menawarkan keindahan batik-batik khas Semarang di desa tersebut. Nah, bersebelahan dengan Kampung Batik, kamu juga bakal menemukan Kampoeng Djadhoel. Berdiri sejak akhir tahun 2017, Kampoeng Djadhoel menjadi destinasi wisata yang harus kamu kunjungi saat ke Semarang. Di sana kamu bisa mengikuti berbagai kegiatan yang berhubungan dengan batik seperti belajar membatik, melihat proses pembuatan kain batik, dan tentu saja belanja batik. Kampoeng Djadhoel berlokasi di Kampung Batik Tengah RT 04 RW II Rejomulyo, Kecamatan Timur Kota Semarang.
ADVERTISEMENTS
Menariknya terdapat mural-mural batik yang instagramable banget. Foto-foto di sini bakalan asyik banget sih
“Konsep Kampoeng Djadhoel memang nggak hanya mengangkat pamor batik saja, melainkan membawa kembali unsur-unsur tempo dulu agar kita bisa selalu mengingat nenek moyang,” jelas salah seorang pelaku usaha batik di Kampoeng Djadhoel.
Satu hal yang menarik dari Kampoeng Djadhoel adalah mural yang bermotifkan batik. Keindahan Kota Semarang tampak dalam lukisan di tembok yang warna-warni tersebut. Pengunjung bisa foto selfie di sana dan juga sekaligus mengenal budaya batik di Semarang. Selain itu, berkunjung ke sana seolah membawamu ke suasana tempo doeloe yang jadul. Kamu juga bisa belanja batik di sana.
ADVERTISEMENTS
Liburan ke Kampoeng Djadoel di akhir pekan bakalan seru banget sih. Cocok untuk weekend getaway yang murah meriah dan bernilai sejarah
Belajar tentang batik mungkin tidak menarik bagi generasi millenial. Padahal batik adalah kekayaan milik nusantara yang seyogyanya dilestarikan dan dipelajari oleh generasi penerus. Lewat Kampoeng Djadhoel dan Kampung Batik Semarang, diharapkan generasi muda jadi lebih mawas diri dan mau mempelajari tentang batik. Meskipun dengan medium yang berbeda. Liburan akhir pekan sembari mempelajari batik Semarang tentu jadi pilihan liburan yang asyik di sana.
Jadi kapan nih kamu mau ke sana?