Sekolah, kuliah, atau bekerja dari hari Senin – Jumat pastinya melelahkan. Namun, itu adalah kewajiban yang tidak bisa kamu elakkan. Kesibukanmu pun seakan tidak memberikan waktu luang untuk sekedar berlibur dan melepas penat walau sejenak.
Sebenarnya, berlibur dan melepas penat tidak perlu bepergian lama dan jauh, kok. Mungkin masih banyak alternatif wisata akhir pekan di sekitar kotamu yang belum pernah kamu coba sebelumnya. Selain hemat biaya, waktu yang ditempuh pun cukup singkat. Sangat cocok untuk membuat akhir pekanmu menjadi berbeda dan bermakna.
Mana saja tempat yang bisa jadi alternatif akhir pekanmu? Yuk, simak!
ADVERTISEMENTS
ADVERTISEMENTS
1. Pulau Tidung, Jakarta
Bagi kamu yang tinggal di Jakarta, berakhir pekan di Pulau Tidung mungkin bisa jadi pilihan. Pulau Tidung adalah salah satu pulau di Kepulauan Seribu dan bisa kamu tempuh dalam waktu 3 jam dari Jakarta menggunakan perahu. Untuk menuju Pulau Tidung, kamu nggak perlu bingung lagi. Saat ini sudah banyak agen wisata yang menyediakan paket liburan akhir pekan ke Pulau Tidung dengan harga terjangkau, sekitar 300 ribu rupiah. Paket wisata itu sudah mengurus segala keperluanmu di Pulau Tidung dari mulai transportasi, akomodasi, rekreasi, dan konsumsi. Singkatnya, kamu hanya perlu bawa tubuh dan pakaian saja. Jadi, tunggu apa lagi?
ADVERTISEMENTS
2. Kawah Putih – Bandung
Kawah Putih terletak di Jalan Raya Soreang Ciwidey, 25 km dari Kabupaten Bandung. Terbentuk akibat letusan Gunung Patuha pada abad ke-10 dan ke-11, Kawah Putih sebenarnya adalah danau belerang yang terletak di lereng gunung tersebut. Uniknya, air danau Kawah Putih ini bisa berubah warna. Saat normal, airnya akan berwarna biru, tapi pada siang hari bisa berubah jadi berwarna toska.
Untuk menikmati udara dingin di Kawah Putih ini, kamu bisa menggunakan kendaraan pribadi dengan waktu tempuh sekitar 1,5 jam. Pergi dengan kendaraan umum juga bisa, kok. Rutenya? Lihat saja di sini.
Dana yang kamu butuhkan untuk menikmati Kawah Putih tidak begitu banyak. Tiket masuk per orang 30 ribu rupiah, tarif parkir motor 5 ribu rupiah, tarif parkir mobil 6 ribu rupiah, dan angkutan Ontang Anting 10 ribu rupiah PP. Dengan biaya yang tidak sampai 100 ribu rupiah, kamu sudah bisa merasakan liburan akhir pekan yang menyenangkan dan menenangkan.
ADVERTISEMENTS
3. Desa Wisata Kalibiru – Yogyakarta
Sebagai kota yang dikenal sebagai tempat tujuan wisata, Yogyakarta pasti punya banyak tempat seru untuk dikunjungi saat akhir pekan: dari mulai pantai, gunung, tempat bersejarah, museum, hingga desa-desa wisata. Nah, salah satunya Desa Wisata Kalibiru ini.
Desa Wisata Kalibiru terletak di dekat Waduk Sermo, Kabupaten Kulon Progo, sekitar 90 menit dari kota Yogyakarta. Yang ditawarkan dari desa wisata ini sangat banyak, mulai dari treking, wisata alam, outbond, wisata budaya, hingga wisata pendidikan. Fasilitasnya pun lengkap. Kalau kamu ingin menginap, tersedia 6 pondok wisata yang masing-masing dapat menampung 10-15 orang. Cukup sediakan budget sekitar 350 ribu rupiah per orang, dan selamat menikmati Desa Wisata Kalibiru!
ADVERTISEMENTS
4. Dieng Plateau – Semarang
Bosan dengan suasana kota Semarang? Mungkin Kawasan Dieng Plateau bisa jadi pilihanmu untuk berakhir pekan. Jika menggunakan kendaraan pribadi, kamu bisa melewati rute Semarang – Ungaran – Bandungan atau Ambarawa – Sumowono – Kaloran – Kota Temanggung – Kretek – Kota Wonosobo – Dieng Plateau dalam waktu tempuh sekitar 4 jam. Tapi kalau kamu ingin menggunakan kendaraan umum, silakan naik bus jurusan Semarang – Purwokerto via Wonosobo. Setelah turun di Wonosobo, ada mikrobus jurusan Wonosobo – Dieng Plateau yang bisa kamu tumpangi dalam waktu tempuh sekitar 1,5 jam.
Apa saja yang bisa kamu nikmati di Dieng Plateau? Banyak! Dari mulai Telaga Warna, Kompleks Candi Arjuna, Dieng Plateau Theater, hingga golden sunrise di puncak Gunung Sikunir. Matamu akan benar-benar dimanjakan dengan alam yang begitu indah. Sediakan budget 500 ribu rupiah dan bersiaplah untuk dimanjakan dengan alam Dieng Plateau.
ADVERTISEMENTS
5. Tawamangu – Solo
Jika warga Jakarta punya Puncak untuk menikmati sejuknya udara pegunungan, maka warga Solo punya Tawangmangu. Tawangmangu berada di kaki Gunung Lawu dan dapat ditempuh dalam waktu 1,5 jam saja dari kota Solo. Di sepanjang perjalanan, kamu juga akan disegarkan oleh hijaunya hamparan sawah dan sibuknya warga setempat di pematang.
Salah satu obyek wisata alam yang bisa kamu nikmati di Tawangmangu adalah Air Terjun Grojogan Sewu. Selain air terjun, banyak juga aktivitas outbond yang disediakan pengelola untuk melengkapi liburanmu di sana. Jika punya waktu lebih, sempatkan untuk menginap semalam dan menikmati udara pagi Tawangmangu yang begitu sejuk. Jangan khawatir, sudah banyak villa yang disewakan dengan harga 500 ribu per malam.
6. Air Terjun Toroan, Madura – Surabaya
Dengan adanya Jembatan Suramadu, kamu yang ada di Surabaya wajib untuk mendatangi objek wisata ini. Air Terjun Toroan terletak di Desa Ketapang Daja, Ketapang, Kabupaten Sampang, sekitar 105 km dari Surabaya. Jarak tempuh itu sepadan kok dengan apa yang akan kamu dapatkan saat sudah tiba disini.
Air Terjun Toroan unik karena bermuara persis di bibir pantai, yang langsung menghubungkannya dengan laut utara pulau Madura. Selain itu, pemandangan matahari terbenam di air terjun ini konon begitu indah, dengan semburat warna jingga yang bercampur lembayung hangat. Berangkatlah di pagi hari dari Surabaya untuk dapat menikmati pemandangan sunset dari air terjun ini.
7. Tana Toraja – Makassar
Sebenarnya jarak antara Makassar dan Tana Toraja cukup jauh, sekitar 320 km. Kebayang dong untuk menuju ke sana seperti apa lamanya? Tapi jangan khawatir. Waktu tempuh 9 jam benar-benar tidak terasa karena bus yang membawamu ke sana punya fasilitas yang nyaman. Jarak antara satu kursi dan kursi lainnya cukup jauh, bahkan tersedia penyangga kaki supaya kakimu tidak pegal. Selain itu, disediakan juga fasilitas selimut supaya kamu tidak kedinginan. Semua itu bisa kamu dapatkan dengan tarif 120 ribu rupiah saja, lho!
Hipwee menyarankanmu mengambil jadwal keberangkatan Jumat malam (sekitar pukul 21.00), supaya bisa beristirahat di bus dan bisa langsung menikmati suasana kota Toraja saat sampai di pagi harinya. Jangan takut kesulitan kendaraan begitu kamu tiba. Di Toraja, sudah banyak sekali angkutan umum yang bisa kamu sewa untuk mengantarkanmu berkeliling. Penginapan pun juga sudah banyak tersedia, dan disewakan dengan harga mulai 150 ribu rupiah per malam.
Ketika kamu ada di Toraja, jangan lupa mampir ke Londa untuk melihat gua pemakanan yang sudah terkenal di dunia, serta ke Kete Kesu untuk melihat barisan rumah adat Tongkonan yang mempesona.
8. Danau Kembar, Solok – Padang
Danau Diateh dan Danau DiBawah disebut sebagai Danau Kembar karena letaknya berdekatan dan luasnya hampir sama. Untuk mencapai keduanya, kamu perlu menempuh jarak sekitar 56 km dari kota Padang, dengan jalan yang berliku-liku. Tapi, pemandangan yang akan kamu dapatkan sepanjang jalan akan membuat semua “pengorbananmu” terasa pantas, kok.
Danau Kembar ini berada pada ketinggian 940 dan 1.438 meter di atas permukaan laut, sehingga memberikan suasana udara yang sejuk dan segar. Di antara kedua danau ini pun terdapat sebuah bukit, dimana kamu bisa melihat pemandangan daerah sekitar yang begitu indah.
Ingin menginap? Jangan khawatir. Di area Danau Diateh sudah tersedia penginapan dengan fasilitas yang cukup lengkap untuk menunjang wisatamu, seperti outbond, sampan, hingga areal berenang.
9. Bukit Bangkirai – Balikpapan
Bukit Bangkirai adalah kawasan wisata alam di Kecamatan Samboja, Kutai Kartanegara. Dari Balikpapan, kamu bisa mencapai lokasi ini dengan waktu tempuh sekitar 1,5 jam. Wisata Bukit Bangkirai ini menawarkan pesona dari hutan hujan tropis yang masih alami, dengan kicauan burung dan suara satwa hutan yang bisa kamu dengar saat sedang berkeliling.
Salah satu wahana yang banyak diminati adalah Bangkirai Canopy Bridge, jembatan tajuk sepanjang 64 m dengan ketinggian 30 m yang menghubungkan 5 pohon Bangkirai yang berbeda. Jembatan ini merupakan jembatan tajuk pertama di Indonesia, dan kedua di Asia. Pacu adrenalinmu dengan melewati jembatan tajuk ini dan sempatkan menengok ke kiri dan ke kanan untuk melihat pemandangan yang menakjubkan.
10. Ubud – Bali
Bosan dengan suasana pantai di Bali? Mungkin kamu bisa menghabiskan akhir pekanmu di Ubud. Area persawahan akan memanjakan matamu sepanjang hari. Coba untuk menikmati pesona Ubud dengan berkeliling menggunakan sepeda. Tidak perlu membawa dari kota karena banyak penyewaan sepeda di kawasan wisatanya.
Setelah bersepeda seharian, habiskan malammu dengan menikmati pertunjukan wayang kulit, Tari Kecak Api, dan Tari Legong. Ada banyak tempat yang menyediakan pertunjukan tari, salah satunya Pura Dalem dan Puri Agung Saren. Pokoknya, Ubud adalah tempat yang tepat untukmu berelaksasi setelah aktivitas 5 hari penuh!
Jadi, bagaimana denganmu? Setelah melihat 10 lokasi di atas, mau ke mana kamu pergi akhir pekan nanti?