Gemitir Garden, Taman Bunga Marigold yang Instagramable di Bali. Jadi Pengen ke Bali Lagi Nih!

Gemitir Garden yang Hits di Bali

Apa yang ada di benakmu ketika mendengar kata Bali? Paling gampang sih langsung kebayang pantai, party dan bule-bule ya. Bali nggak cuma wisata mainstream begitu doang ya, ada banyak destinasi yang unik dan menarik untuk didatangi. Salah satu destinasi hits yang seharusnya kamu tahu adalah Gemitir Garden, kebun bunga marigold yang berwarna kuning dan oranye. Kalau selama ini kamu cuma tahu kebun bunga di Jogja, kamu harus coba datangin kebun bunga di Bali sih.

Kebun bunga Gemitir ini menyajikan ribuan bunga marigold yang berwarna kuning dan oranye. Seperti apa sih keindahannya? Yuk deh kita kepoin sama-sama kebun bunga yang satu ini.

ADVERTISEMENTS

Gemitir Garden jadi pilihan destinasi hits saat berlibur ke Pulau Dewata. Hamparan bunga marigold tersaji luas di sana

Gemitir Garden, Taman Bunga Marigold yang Instagramable di Bali. Jadi Pengen ke Bali Lagi Nih!

bunga marigold via www.instagram.com

Pernahkah kamu melihat bunga berwarna oranye dan kuning yang sering digunakan untuk sembahyang umat Hindu di Bali? Yap, bunga itu bernama bunga marigold atau gemitir. Dari namanya saja sudah terpancar keindahannya ya. Nah, ada kebun bunga yang bernama Gemitir Garden yang punya ribuan bunga marigold di Bali. Kebun ini sebenarnya masih berada di ladang perkebunan rakyat. Namun tempat ini ramai dikunjungi karena pemandangannya yang cukup indah.

ADVERTISEMENTS

Berada di Kabupaten Badung, kamu bisa dengan mudah mengakses destinasi ini dari Kota Denpasar. Gampang kok nemuin ladang marigold ini

Gemitir Garden, Taman Bunga Marigold yang Instagramable di Bali. Jadi Pengen ke Bali Lagi Nih!

gumitir garden via www.instagram.com

Ladang bunga marigold ini sendiri letaknya berada di Desa Belok, Kecamatan Petang, Kabupaten Badung. Lokasi ladang ini mudah ditemui kok. Ladang ini membentang di sepanjang jalan raya di kedua sisi antara Bedugul dan Kintamani. Kalau kamu sudah sampai di kawasan Bedugul, maka carilah jalan ke arah Desa Belok. Setelah melewati kawasan pedesaan di daerah ini, kamau bakalan menemukan sebuah kawasan perkebunan bunga yang terhampar luas dan sangat indah dilihat mata. Gimana, cukup gampang ‘kan nemuin ladang marigold yang instagramable ini?

ADVERTISEMENTS

Bunga marigold ini ditanam karena permintaan bunga ini cukup tinggi. Bunga ini digunakan sebagai rangkaian pemujaan atau sembahyang umat Hindu di Bali

Gemitir Garden, Taman Bunga Marigold yang Instagramable di Bali. Jadi Pengen ke Bali Lagi Nih!

ladang bunga marigold via www.kintamani.id

Awalnya sih tidak ada yang menyiapkan ladang bunga ini untuk tempat wisata. Ladang bunga marigold ini berada tak jauh dari jalan raya sehingga banyak turis yang mampir dan berfoto di sana. Tapi tanaman ini tak selalu tersedia banyak setiap hari, karena memang untuk dijual. Para petani lebih memilih menanam bunga marigold dan menjualnya, karena masa panen yang cepat dan harga jualnya lebih baik. Jangan datang sewaktu panen ya. Hehehe.

ADVERTISEMENTS

Tiket masuknya berapa ya? Tenang, karena lokasinya di tepi jalan raya, tiketnya gratis. Alias nggak ada tiket. Menarik ‘kan?

Kesitimewaan Gemitir Garden ini adalah masuknya gratis. Kamu tinggal datang saja, lalu bisa menikmati kebun bunga ini sekaligus bisa foto-foto. Asal jangan merusak ya. Tetap menghargai destinasi wisata meskipun masuknya gratis.

Kalau ke Bali, jangan lupa agendakan liburan ke Gemitir Garden di Badung ya. Kapan lagi ke Bali main ke kebun bunga? Hehehe. Selamat berlibur!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Traveler Baper, Penghulu Kaum Jomblo