From Jogja with Love, 58 Hotel di Jogja Menyalakan Lampu Berbentuk ‘Love’ Malam Ini

Hotel Kampanye From Jogja With Love

Pandemi Covid-19 memang telah melumpuhkan perekonomian dunia. Sektor yang paling terhantam dengan adanya wabah ini adalah sektor pariwisata. Jatuhnya kunjungan turis di seluruh dunia berimbas pada tingkat hunian hotel. Pemasukan hotel berasal dari datangnya tamu yang menginap. Jika tak ada yang datang, biaya operasional dan gaji pegawai hotel pasti akan sulit terbayar. Tak sedikit pegawai hotel yang sampai dirumahkan.

Hal ini tentu jadi keprihatinan kita bersama. Destinasi wisata utama seperti Jogja pasti terimbas dengan cukup parah. Namun, alih-alih menyerah, hotel-hotel di Jogja melakukan kampanye ‘From Jogja with Love’ untuk menunjukkan semangat dan rasa cinta hotel-hotel tersebut terhadap Jogja. Meski sulit harus tetap bersatu untuk melawan Corona.

ADVERTISEMENTS

Sebanyak 58 hotel menyalakan lampu berbentuk simbol hati dengan tajuk From Jogja with Love malam ini

From Jogja with Love, 58 Hotel di Jogja Menyalakan Lampu Berbentuk 'Love' Malam Ini

hotel ambarukmo via twitter.com

Pada Sabtu malam ini (4 April), sebanyak 58 hotel di Jogja akan menyalakan beberapa lampu kamar hotel atau lampu hiasan hingga membentuk tanda hati atau cinta. Seluruh hotel tersebut akan menyalakan tanda love secara serempak dari kamar-kamarnya mulai pukul 19.00 hingga 21.00 WIB. Jika kamu tadi sedang lewat dan melihat bentuk hati di berbagai hotel, nah ini jawabannya. Tanda hati ini untuk menunjukkan semangat Jogja dalam menghadapi pandemi Covid-19. Beberapa hotel yang turut serta antara lain Royal Ambarrukmo, Harper, Melia Purosani, Innside, Grand Mercure, Lafayette, dan lain-lain.

From Jogja with Love, 58 Hotel di Jogja Menyalakan Lampu Berbentuk 'Love' Malam Ini

hotel harper via www.instagram.com

ADVERTISEMENTS

Hotel-hotel ini melakukan kampanye ini dengan harapan masyarakat Jogja dan semua orang di dalamnya bisa bangkit dan memiliki semangat bersatu melawan Corona

From Jogja with Love, 58 Hotel di Jogja Menyalakan Lampu Berbentuk 'Love' Malam Ini

hotel lafayette via www.instagram.com

Hotel terdampak sangat parah akibat virus Corona karena orang-orang enggan bepergian ke luar kota dan luar negeri. Jogja sebagai tujuan wisata domestik dan internasional tentu terkena imbasnya. Wisatawan tidak ada artinya hunian kamar turun dan berarti rugi besar. Operasional hotel jalan terus tapi tidak ada tamu. Meski dalam kondisi sulit, hotel-hotel tersebut melakukan kampanye ‘From Jogja with Love’ untuk menunjukkan bahwa mereka tetap kuat menghadapi pandemi Covid-19 ini.

From Jogja with Love, 58 Hotel di Jogja Menyalakan Lampu Berbentuk 'Love' Malam Ini

hotel inside via twitter.com

Kampanye ini diharapkan juga mampu menyatukan masyarakat Jogja untuk ‘Guyub Sesarengan’ meskipun kondisinya serba sulit. Dengan hidup penuh cinta (dilambangkan dengan simbol hati) diharapkan warga Jogja bisa tetap saling mencintai dan bersatu hingga akhirnya pulih nantinya.

Semoga di manapun kamu berada menyaksikan semangat ‘From Jogja with Love’ ini dan mari berdoa dan berusaha agar virus Covid-19 bisa segera angkat kaki dari negara kita.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Traveler Baper, Penghulu Kaum Jomblo

Editor

Traveler Baper, Penghulu Kaum Jomblo