Indonesia merupakan salah satu negara tujuan wisata karena keindahan alam, kekayaan sejarah maupun keanekaragaman budayanya. Nggak heran jika banyak turis asing yang berkunjung untuk menikmati potensi pariwisata di negara tercinta ini.
Hal yang mungkin belum kamu ketahui adalah beberapa kebiasaan tertentu yang kerap dilakukan orang Indonesia dianggap aneh dan lucu oleh turis asing. Baik itu perilaku keseharian masyarakat, adat istiadat, hingga tingkah laku yang dianggap lumrah oleh orang Indonesia.
Ternyata kebiasaan-kebiasaan inilah yang membuat turis asing keheranan melihatnya. Entah karena dianggap kurang wajar atau nggak mereka lakukan di negaranya. Yah, namanya juga beda budaya..
ADVERTISEMENTS
1. Di Indonesia, menggunakan tissue toilet di meja makan adalah hal yang lumrah, padahal hal ini bikin turis asing kegelian dan hampir ilfeel melihatnya
Alih-alih tissue toilet lebih hemat, makanya banyak digunakan di rumah makan. Kalau yang ini kebiasaan jelek sih..
ADVERTISEMENTS
2. Tinggal serumah dengan orang tua sampai tujuh keturunan, bagi turis asing ini adalah hal yang memalukan
Di luar negeri, mereka yang telah menginjak usia 20-an dibiasakan untuk hidup mandiri dan nggak tinggal serumah dengan orang tua. Baik sudah menikah atau belum.
ADVERTISEMENTS
3. Botol yang diisi macam-macam varian bensin dan dijual eceran dianggap aneh bagi turis asing yang terbiasa mengisi bensin secara mandiri di konternya
Di Indonesia mah.. semuanya juga diecer~
ADVERTISEMENTS
4. Bagi orang Indonesia, makan tanpa nasi sama saja dengan nggak makan. Turis asing justru jarang makan nasi karena kebutuhan karbohidratnya lebih sedikit
“Kamu sudah makan belum?”
“Belum, tadi cuma makan roti, belum makan nasi”
ADVERTISEMENTS
5. Cuma di Indonesia yang punya sakit ‘masuk angin’ dan mengobatinya dengan cara kerokan
Istilah masuk angin dianggap nggak masuk akal, karena pada kenyataannya sakit yang dirasakan sebenarnya adalah flu. Kerokan juga dianggap menakutkan seperti bekas cambukan.
ADVERTISEMENTS
6. Kebiasaan orang Indonesia yang suka kepo dianggap annoying oleh turis asing. Bertanya soal umur dan status pernikahan, misalnya
Kebiasaan yang ini juga termasuk jelek sih, kurang-kurangin, ya!
7. Turis asing bakal kaget dan keheranan jika melihat penumpang angkutan umum yang berdesakan hingga bergelantungan
8. Beberapa orang di Indonesia merasa takut kulitnya gosong karena sinar matahari, padahal turis asing justru mengidamkan kulit cokelat a la Asia
Sekalinya kulit berubah warna karena terbakar matahari, langsung berusaha keras buat bikin kulit cerah kembali~
9. Bagi orang Jawa khususnya, menunjuk arah menggunakan jempol dianggap lebih sopan, tapi nggak jarang turis asing gagal paham karena justru merasa kurang jelas
Mereka merasa menunjuk dengan jari telunjuk akan lebih membantu. Tapi juga nggak bisa disalahkan menunjuk dengan jempol, ‘kan juga tradisi yang positif, bukan?
10. Di Indonesia, makan menggunakan tangan akan lebih terasa nikmat untuk makanan-makanan tertentu. Turis asing bakal heran lihat kebiasaan ini
Berbeda dengan turis asing yang sehari-harinya makan menggunakan sendok, garpu dan pisau.
11. Negara beriklim tropis seperti di Indonesia, mandi dua kali adalah keharusan, beberapa turis asing nggak melakukan ini di negara asalnya
Kalau nggak mandi dua kali sementara cuaca lagi panas-panasnya, bisa cacar air nih kulit~
12. Turis asing akan kaget ketika mengetahui beberapa keluarga di Indonesia yang nggak menerapkan nama belakang secara turun temurun
Hanya ada beberapa suku di Indonesia yang menggunakan nama belakang secara turun temurun, seperti Suku Batak atau Minahasa. Suku-suku yang lain biasanya sangat santai dalam memberikan nama anak.
13. Turis asing akan kesal melihat trotoar yang digunakan untuk berjualan, berbeda jauh dengan negara asal mereka yang lebih tertib
“Yah, mau bagaimana lagi.. Kalau nggak begitu, nggak bisa makan”. Ini yang selalu jadi alasan. Juga jelek ini kebiasaan~
14. Kesurupan identik dengan hal-hal yang berbau mistis. Turis asing akan memandang kesurupan sebagai sebuah gejala kelainan kondisi psikologis seseorang
Apa kabar cerita nyata seperti di film Conjuring? Ya, cuma beberapa orang saja yang mengalaminya dan nggak semua orang asing percaya dengan hal-hal gaib.
15. Makan cabe rawit mentah terasa sangat nikmat sebagai pasangan makan gorengan, di negara lain hal ini adalah anomali, setidaknya mereka mengolahnya sebelum dimakan
16. Minum es teh yang dibungkus plastik dengan sedotan jadi pemandangan lucu bagi turis asing, di negaranya mereka menggunakan cup, botol atau kaleng
Kebiasaan yang memasyarakat banget sih kalau ini~
17. Nah, semangat gotong-royong yang dimiliki masyarakat Indonesia diacungi jempol oleh turis asing, di mana mereka nggak punya tradisi ini di negara asalnya
Tradisi inilah yang patut dipertahankan, buang jauh individualisme dan kedepankan rasa persaudaraan. Setuju?
Nah, kira-kira kebiasaan-kebiasaan ini yang dianggap nggak wajar oleh turis asing. Begitupun dengan kita, ada beberapa hal yang kita anggap aneh ketika melihat kebiasaan-kebiasaan mereka. Perbedaan kultur seperti ini jangan dijadikan pemicu untuk saling berseteru, melainkan sebagai salah satu bentuk estetika dari kehidupan sosial. Biar ada variasi aja, ya!