Bingung Mau Bikin Caption Foto Traveling di Instagram? Coba Deh Gunakan 10 Petikan Lirik Lagu Ini!

Selain benar-benar menikmati setiap langkah dalam perjalanan, bagi orang yang doyan traveling, masih ada hal yang jangan dilupakan, yaitu mengabadikan momen. Banyak cara untuk mengabadikan momen. Paling umum adalah via foto dan video.

Kelak, foto akan menjadi bukti bahwa kita pernah mengunjungi lokasi-lokasi wisata tersebut.  Bisa menjadi bukti bahan cerita pada anak-anak kita kelak. Namun, omong-omong soal foto dan video, ada media sosial yang gak asing di telinga kita dalam memberikan layanan tersebut.

Bagi kamu yang sering main Instagram, kamu pasti kenal dengan istilah caption. Semacam keterangan penjelas bagi sebuah foto atau video.

Dan makin sini, caption makin bermacam-macam bentuknya. Ada istilah deleted soon, puisi cinta, sampai lirik-lirik lagu.

Nah, hal yang bakal Hipwee Travel bahas sekarang adalah soal petikan lirik lagu buat kebutuhan caption foto hasil travelingmu. Kira-kira lirik apa cocok buat foto apa ya? Yuk mari simak rangkuman di bawah ini.

 

ADVERTISEMENTS

1. Suasana penuh bintang yang kamu tangkap menggunakan kamera, sangat pantas kamu ganjar dengan sebuah lagu dari Coldplay yang berjudul ‘A Sky Full of Stars’.

Cause you’re a sky full of stars. I’m gonna give you my heart.

ADVERTISEMENTS

2. Ketika matahari mulai menampakan dirinya dengan malu-malu, lirik lagu ‘Buka Semangat Baru’ ini cocok buat jadi caption postingan kamu.

Buka kita buka hari yang baru sebagai semangat langkah ke depan jadi pribadi baru…

Buka kita buka jalan yang baru tebarkan senyum wajah gembira damai suasana baru…

ADVERTISEMENTS

3. Petikan lagu ‘View from Heaven’ dari Yellowcard ini pas buat menunjukan rasa takjub kamu untuk menggambarkan foto landskapmu.

And I’m sure the view from heaven beats the hell out of mine here.

ADVERTISEMENTS

4. Traveler yang doyan foto lanskap gunung dan laut, petikan lagu dari Payung Teduh ini patut kamu coba untuk menemani indahnya visual postinganmu. Coba tebak apa judulnya?!

Krakatau yang indah.

Krakatau yang indah. via scontent-sit4-1.cdninstagram.com

Aku tak pernah melihat gunung menangis biarpun matahari membakar tubuhnya. Aku tak pernah melihat laut tertawa biarpun kesejukkan bersama tariannya.

ADVERTISEMENTS

5. Buat kamu yang hobi diving menikmati alam bawah laut Indonesia, kamu pasti gak mau melewatkan memotret pemandangannya. Biar tambah asik, jangan lupa pakai lirik Banda Neira ini yak! 

Keindahan bawah laut.

Keindahan bawah laut. via instagram.com

Berjalan lebih jauh, menyelam lebih dalam. Jelajah semua warna bersama.

ADVERTISEMENTS

6. Buat mengisi keterangan foto yang menampakan keindahan langit penuh mega, ada petikan lagu ‘Gili Trawangan’ dari Richard D’Gillis. 

Saat mentari tenggelam dan digantikan bulan purnama, kami semua kumpul di pantai ‘tuk menyambut indahnya bulan purnama.

7. Abadikan diri bersama kekasih dengan latar matahari yang mulai merangkak untuk terbit. Biar tambah apik, pakai petikan lirik ‘Roses’ dari The Chainsmokers ini sebagai caption. Pasti romantis.

Well, I’ll be your daydream. I’ll be your favorite things. We could be beautiful.

8. Petikan lagu dari Charlie Puth ini pas buat caption postingan Instagram para backpacker. Kita takkan pernah akan sendirian.

Biasanya nemu temen baru.

Biasanya nemu temen baru. via sharethebeauty.com

No matter where you go, you know you’re not alone.

9. Fotomu yang kamu anggap bisa membuat audiens masuk ke alam yang tenang dan menghanyutkan. Coba kamu petik beberapa kalimat dari lirik Himalaya kepunyaan Maliq & D’Essentials.

Puncak yang tampak.

Puncak yang tampak. via scontent-sit4-1.cdninstagram.com

Saat kugapai puncak tertinggi bersama tujuh warna pelangi, misalkan semua terjadi meski belum terjadi sekarang, kita renungkan sejenak cara agar semua bisa terjadi walau ku tak tahu tak semudah itu.

 

10. Petikan lirik lagu dari Tulus ini punya makna pengorbanan cinta. Klop buat postingan berisi foto basah nan romantis.

Sini biar hangat.

Sini biar hangat. via il9.picdn.net

Ku tak masalah bila terkena hujan, tapi aku takut kamu kedinginan.

Gimana? Ada sedikit pencerahan ‘kan kalau kamu gak tahu harus nulis caption seperti apa ketika hendak posting di Instagram?Atau kamu malah punya rekomendasi lirik lagu lain buat isi caption di Instagram mu?

Kalau punya, jangan sungkan yak untuk mengisinya di kolom komentar!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

A brocoli person.