Daftar 10 Bandara dengan WiFi Paling Ngebut di Dunia, Indonesia Masuk Nggak ya?

WiFi Bandara Paling Kencang di Dunia

WiFi merupakan salah satu aspek terpenting bagi traveler yang sangat mobile. Tak ayal, fasilitas internet kencang merupakan syarat penting sebuah bandara jadi bandara yang terbaik di dunia. Dengan internet cepat, traveler bisa berlama-lama di bandara dan bahkan bekerja di sana. Menunggu kedatangan pesawat bukan hal yang menjemukan jika traveler bisa melakukan banyak hal dengan gadget maupun laptopnya.

Nah, 10 bandara ini menjadi bandara yang memiliki fasilitas WiFi paling ngebut di dunia. Bandara apa saja nih? Yuk simak saja ulasannya.

ADVERTISEMENTS

Bandara dengan kecepatan internet tertinggi di dunia adalah bandara Internasional Seattle-Tacoma di Amerika Serikat. Kecepatan downloadnya sampai 100 Mbps lho!

Daftar 10 Bandara dengan WiFi Paling Ngebut di Dunia, Indonesia Masuk Nggak ya?

bandara seattle-tacoma via g-switch.org

Bandara dengan pemandangan gunung berselimut salju yang indah ini berada di Seattle, Amerika Serikat. Bandara Seattle-Tacoma ini jadi bandara dengan WiFi paling ngebut di dunia. Kecepatan downloadnya hingga 100 Mbps lho. Enak banget tuh buat download-download film. WiFi tersebar di seluruh terminal dan gratis lho. Wah bakalan betah deh nunggu pesawat di bandara yang satu ini.

ADVERTISEMENTS

Bandara Suvarnabhumi di Bangkok, Thailand jadi bandara dengan kecepatan WiFi kedua di dunia. Lalu menyusul berikutnya bandara Internasional Dubai dan Changi di peringkat berikutnya

Daftar 10 Bandara dengan WiFi Paling Ngebut di Dunia, Indonesia Masuk Nggak ya?

bandara suvarnabhumi via web.uponor.hk

Di peringkat kedua diduduki bandara Suvarnabhumi di Bangkok, Thailand. Kecepatan internet di bandara ini mencapai 41 Mbps. Selanjutnya bandara Internasional Dubai, Uni Emirat Arab, mempunyai kecepatan WiFi 30 Mbps sehingga duduk di peringkat tiga. Menyusul di belakangknya ada bandara Changi di Singapura dan bandara Metropolitan Chattanoga di Amerika Serikat.

Berikut 10 bandara dengan WiFi tercepat di dunia:

1. Bandara Internasional Seattle-Tacoma, AS
2. Bandara Suvarnabhumi, Thailand
3. Bandara Internasional Dubai, UEA
4. Bandara Changi, Singapura
5. Bandara Metropolitan Chattanooga, AS
6. Bandara Dublin, Irlandia
7. Bandara Internasional Vilnius, Lithuania
8. Bandara Helsinki, Finlandia
9. Bandara Internasional Ngurah Rai, Bali
10. Bandara Arlanda Stockholm, Swedia.

ADVERTISEMENTS

Secara mengejutkan, Indonesia diwakili bandara Internasional Ngurah Rai masuk di peringkat ke 9 dunia. Wah tentu membanggakan ya!

Daftar 10 Bandara dengan WiFi Paling Ngebut di Dunia, Indonesia Masuk Nggak ya?

peringkat 9 dunia via republika.co.id

Indonesia masuk 10 besar karena bandara Internasional Ngurah Rai di Bali menduduki peringkat ke 9 dunia. Hal ini tentu jadi kabar baik mengingat internet di Indonesia selama ini seperti ketinggalan jauh dari negara-negara maju macam Singapura, Korsel, maupun Amerika. Namun dengan adanya daftar ini, ya bandara di Indonesia perlahan mampu bersaing dengan bandara-bandara terbaik dunia. Di daftar ini bahkan tidak ada bandara dari Korsel, Hongkong atau Jepang lho.

Salut deh buat bandara Ngurah Rai di Bali.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Traveler Baper, Penghulu Kaum Jomblo

Editor

Traveler Baper, Penghulu Kaum Jomblo