Selain modal niat, syarat lainnya yang harus dipenuhi agar skripsi bisa terselesaikan dengan cepat adalah pemilihan tempat yang tepat. Nah biasanya untuk menyelesaikan kitab suci mahasiswa ini, akan lebih baik kalau kamu memilih tempat yang tenang, nyaman, dan jauh dari segala gangguan.
Nah dari beberapa tempat di Indonesia, salah satu spot yang cocok disambangi kala harus “pacaran” dengan skripsi adalah Ubud. Tempat wisata di Pulau Dewata ini tidak ada menyajikan keindahan alam saja, lebih dari itu ada beberapa alasan yang membuat tempat ini menjadi sangat cocok untuk menyendiri dan menyelesaikan skripsi. Mau tahu apa saja?
ADVERTISEMENTS
1. Ubud terkenal dengan suasananya yang menenangkan: Di tempat ini pejuang skripsi bisa berkonsentrasi tanpa terganggu banyak hal
Sebagai tempat wisata favorit di Indonesia, Bali memiliki banyak spot asyik yang bisa di eksplorasi. Mulai dari Pura di Uluwatu sampai Kuta dengan deretan pantainya. Biasanya di daerah turistik seperti ini suasana akan lebih ramai. Gak cuma karena di sana ada banyak pantai menggoda, keberadaan club malam dan pusat perbelanjaan juga turut menjadi magnet penarik turis untuk datang.
Hal berbeda akan kamu temui di Ubud. Di tempat yang terkenal dengan keindahaan hamparan sawahnya ini memiliki situasi yang jauh lebih tenang. Mayoritas wisatawan yang datang ke sini juga menghindari kebisingan. Maka dari itu tempat seperti ini sangat cocok didatangi oleh kamu yang sedang galau skripsi. Suasana tenang di sana sangat mendukungmu yang memerlukan tempat nyaman dan tenteram.
ADVERTISEMENTS
2. Suasana serba hijau di areal persawahan memberikan efek tenang yang akan berdampak positif bagi kamu dalam menyelesaikan pembuatan “kitab suci”
Keberadaan areal persawahan yang jadi highlight wisata di Ubud memang berbeda dengan wisata lainnya di Bali. Di tengah pemandangan serba hijau, suasana rileks akan tercipta dengan sendirinya. Selain itu, karena kebanyakan wisatawan yang datang lebih suka mengendarai sepeda, maka gak heran kalau atmosfer di sana makin terasa tenang.
Perasaan tenang yang dihadirkan dengan pemandangan nan hijau dan rendahnya lalu lalang kendaraan ini sangat kondusif untukmu yang sedang pusing skripsi. Tingginya rasa stres yang sedang dialami oleh mahasiswa tingkat akhir memang memerlukan tempat yang tidak hanya aman tapi juga menenangkan. Dengan suasana tenang, maka ide untuk menyelesaikan tantangan di setiap bab-nya bisa lebih lancar.
ADVERTISEMENTS
3. Di Ubud ada banyak latihan yoga gratis. Olahraga ini cocok loh untuk kamu penulis skripsi yang butuh kesehatan rohani dan jasmani
Yoga adalah salah satu olahraga yang sangat cocok bagi kesehatan. Gerakan-gerakan di dalamnya yang mengkombinasikan antara pengaturan pernafasan dan gerakan tubuh lembut akan membuat tubuh dan otak jadi rileks. Efek positifnya kamu jadi lebih sehat dan mudah berkonsentrasi. Maka dari itu sebetulnya olahraga ini sangat baik dilakukan oleh orang sedang skripsi karena melatih kemampuan konsentrasi.
Di Ubud olahraga Yoga sangat umum dilakukan. Selain karena kondisi yang memang mendukung, di tempat ini juga banyak instruktur yoga profesional yang memberikan latihan secara gratis. Kamu dapat mengikuti kelas-kelas yoga yang diselenggarakan di sini. Manfaatkan latihan tersebut baik untuk kesehatan dan konsentrasi sehingga lebih mudah dalam menyelesaikan skripsi.
ADVERTISEMENTS
4. Kalau lagi mentok di salah satu bab-nya, kayuhlah sepeda agar pikiran bisa lebih cerah
Jika biasanya seniman datang ke Ubud untuk mencari inspirasi, kini saatnya pejuang skripsi datang ke sini. Mengendarai sepeda sambil menghirup udara segar di sana adalah salah satu bentuk “hunting” ide yang wajib dicoba. Daripada terjebak dalam kamar atau paling mentok jalan-jalan di mall, kan lebih asyik kamu berpetualang di sana.
Sore-sore mengayuh sepeda sambil memandangi pemandangan alam yang menakjubkan tentu akan berpengaruh pada suasan pikiran yang jadi lebih rileks. Tenangnya pikiran bisa membantumu menghasilkan pikiran yang lebih segar dalam mengerjakan penelitian sedang dilakukan.
ADVERTISEMENTS
5. Jangan takut kekurangan referensi buku saat skripsi di Ubud, di sana ada perpustakaan yang menyediakan banyak bahan bacaan
Tidak perlu khawatir kurang referensi buku saat mengerjakan skripsi di Ubud. Di tempat ini, ada beberapa tempat yang menyediakan aneka bahan bacaan, seperti misalnya di Pondok Pekak yang berlokasi di Jalan Monkey Forest. Kamu dapat mencari aneka buku baik yang bekas ataupun baru. Biasanya pihak penjual akan memberikan diskon jika sedang ada event besar di sana.
Bukan cuma buku saja, di perpustakaan tersebut kamu juga bisa mengikuti kursus bahasa dan juga aneka les kesenian seperti gamelan maupun tari. Kalau kamu mau, ada pula internet berbayar yang bisa kamu manfaatkan untuk mencari literatur yang diperlukan. So, bagi kamu yang berniat menyelesaikan skripsi di sana jangan takut kekurangan bahan ya.
ADVERTISEMENTS
6. Temui aneka sajian makanan yang melengkapi gizi dan memanjakan lidah sebagai modal berjibaku dengan skripsi
Asupan nutrisi yang baik adalah satu dari sekian banyak hal yang dibutuhkan saat sedang berjibaku mengerjakan skripsi. Penting hukumnya kamu makan makanan bergizi yang sehat di badan dan juga tentunya di kantong. Di Ubud sendiri ada banyak nih spot makanan lezat dan harga bersahabat.
Di sepanjang jalan kamu dapat bertemu dengan restauran yang menawarkan berbagai macam aneka rasa. Mulai dari restauran vegetarian sampai dengan resto China. Berburulah aneka makanan yang memanjakan lidah dan yang pasti melengkapi kebutuhan gizi selama mengerjakan skripsi di sana.
7. Kafe-kafe unik yang berjejer di Ubud bisa dimanfaatkan sebagai markas untuk merampungkan skripsi secepatnya
Bagi kamu yang suka mengerjakan skripsi di kafe, Ubud juga memiliki banyak kafe dengan konsep unik dan menarik. Sambil mengetik skripsi kamu bisa menikmati aneka makanan dan minuman yang di jual di kafe tersebut. Tidak hanya menu, biasanya kafe di Ubud menawarkan konsep semi outdoor di mana pengunjung dapat melihat pemandangan langsung ke luar.
Dengan suasana menyenangkan seperti ini kamu dapat menyelesaikan skripsi dengan lebih baik. Secangkir kopi dan pemandangan indah tentu adalah kolaborasi luar biasa yang bisa membakar semangatmu untuk segera menyelesaikan skripsi secepatnya.
8. Skripsi di Ubud tidak hanya akan menjamin skripsimu kelar tapi juga membuka peluang mendapat pacar
Poin ini mungkin yang paling disuka dan tunggu. Banyaknya wisatawan yang datang ke Ubud membuat peluangmu mendapat pacar lebih besar daripada jika skripsian di dalam kamar saja. Kan enak kalau skripsi selesai dan juga segera dapat tambatan hati.
Itu tadi beberapa alasan yang menjadikan Ubud adalah tempat seksi untuk merampingkan skripsi. Selain di Ubud, mana lagi nih tempat yang menurutmu cocok dijadikan spot mengerjakan tugas akhir mahasiswa yang satu ini?
Featured Image: www.tumblr.com