7 Negara Ini Bahaya buat Cewek yang Solo Traveling, Ekstra Hati-hati ya, Girls!

Negara Berbahaya Buat Cewek Traveler

Beberapa tahun belakangan, tren traveling ke luar negeri kian meningkat. Ada berbagai faktor yang menyebabkan tren tersebut. Pertama adalah banyaknya tiket pesawat murah ke luar negeri yang bikin ngiler generasi milenial. Kedua, sosial media membuat orang jadi ingin memamerkan perjalanan traveling-nya dan hasil fotonya. Ketiga, terjadinya pergeseran standar kebahagiaan anak muda. Kalau dulunya lebih prioritas nabung buat KPR atau nyicil mobil, sekarang liburan ke luar negeri lebih jadi prioritas.

Nggak cuma cowok lho, cewek pun banyak lho yang hobinya traveling. Mulai dari yang suka ikutan open trip, backpackeran sama teman-temannya, bahkan ada yang hobi banget solo traveling alias traveling sendirian. Solo traveling itu berat lho, kamu nggak akan kuat, semua harus diurus sendiri mulai dari transport, akomodasi sampai agenda di sana. Kamu berminat solo traveling?

Hipwee Travel kali ini merangkum 7 negara yang berbahaya buat solo traveling. Hati-hati ya kalau nekat ke sana sendirian. Hehehe.

India memang sangat menarik untuk dikunjungi. Tapi buat kamu solo traveler, cewek apalagi, maka berhati-hatilah saat memutuskan liburan ke sana

7 Negara Ini Bahaya buat Cewek yang Solo Traveling, Ekstra Hati-hati ya, Girls!

kereta di india via www.thebrokebackpacker.com

Banyak sekali wisata di negeri Bollywood ini, dengan Taj Mahal yang jadi primadonanya. Akan tetapi, pikirkanlah jika kamu mau traveling sendirian ke sana. Banyaknya kasus perkosaan dan kekerasan di jalanan bakal membuatmu was was. Selain itu scam atau penipuan ada di mana-mana, terlebih tempat wisata. Belum ke India kalau kamu belum kena scam. Selain itu, joroknya sebagian warga India bakal bikin kamu pusing dan muntah. Lha gimana, mereka banyak yang BAB di pinggir rel atau pinggir jalan. Naik kereta pun desak-desakannya ngalahin naik KRL di Jakarta. Ampun deh…

Filipina punya keindahan alam yang cantik seperti Indonesia. Namun serangan ISIS ke Marawi dan konflik di Kepulauan Sulu, membuatmu harus berhati-hati jika berkunjung ke sana

Palawan atau Boracay adalah surga pariwisata di Filipina. Buat kamu cewek yang solo traveling, nggak masalah sih ke Filipina asalkan jangan ke kawasan rawan konflik seperti di Sulu dan Marawi. Oh iya, di Manila juga ada beberapa scam yang bisa menjebak kamu. Hati-hati aja pokoknya!

Brasil punya alam yang indah dan Patung Kristus Sang Penebus yang jadi keajaiban dunia. Tapi negara ini didaulat negara paling berbahaya di dunia

7 Negara Ini Bahaya buat Cewek yang Solo Traveling, Ekstra Hati-hati ya, Girls!

rio de janeiro brazil via www.sarthaktoursandtravels.com

Dilihat dari tingkat kriminalitas jalanan yang membahayakan nyawa dan tingkat pembunuhannya, Brasil tampaknya layak didaulat sebagai negara paling berbahaya di dunia untuk saat ini. Kota-kota di Brasil penuh dengan unjuk rasa, kerusuhan, sejumlah aksi kekerasan antargeng, pembunuhan, dan aksi kriminalitas berbahaya lainnya. Serem ‘kan kalau kamu solo traveling ke sana.

Venezuela adalah negara dengan tingkat kriminalitas tertinggi di dunia. Jangan sesekali solo traveling ke sana deh. Mending ajak temen kalau beneran ke sana

7 Negara Ini Bahaya buat Cewek yang Solo Traveling, Ekstra Hati-hati ya, Girls!

venezuela krisis parah via bisnis.liputan6.com

Venezuela, negara yang kini sedang krisis dan terancam bangkrut ini sebaiknya kamu coret dalam daftar tujuan liburan kamu. Memang sih ada beberapa wisata keren seperti Angel Falls (air terjun tertinggi dunia) atau hutan Amazon yang sangat memukau. Akan tetapi tingkat kejahatan yang tinggi serta inflasi yang menembus 2600 persen membuat negara ini kian ambruk diterpa krisis.

Mesir kini tak seperti dulu lagi. Banyaknya konflik dan teror yang terjadi di negara ini membuat Mesir cukup berbahaya dikunjungi solo traveler wanita

7 Negara Ini Bahaya buat Cewek yang Solo Traveling, Ekstra Hati-hati ya, Girls!

piramida mesir via www.amazine.co

Pesona Piramida dan Sphinx di Giza tentu bikin penasaran buat para traveler. Namun, beberapa tahun terakhir suhu politik di Mesir cukup memanas. Banyak terjadi konflik, bom, serangan teror di negara tersebut. Sebaiknya kalau ke Mesir sama rombongan atau open trip saja lah ya. Sekalian umroh ‘kan bisa tuh. Hehehe.

Bangladesh sering dilanda cuaca ekstrem dan bencana alam. Agak beresiko jika traveling ke sana sendirian

7 Negara Ini Bahaya buat Cewek yang Solo Traveling, Ekstra Hati-hati ya, Girls!

bangladesh via www.doitours.com

Bukan kejahatan atau teror yang jadi momok bagi traveler melainkan bencana alam dan cuaca ekstrem. Bangladesh sering sekali dilanda banjir, badai, topan, maupun gempa bumi. Tidak salah sih berkunjung ke sana. Namun alangkah lebih baiknya waspada terhadap segala kemungkinan cuaca ekstrem di Bangladesh.

Kenya punya keindahan alam liar yang memukau. Namun hati-hati kalau berkunjung ke Kenya sendirian, akhir-akhir ini seing terjadi serangan teroris ke ibukota

Jika kamu membayangkan wisata safari Afrika dengan berbagai binatang liarnya yang eksotis, kamu harus ke Kenya. Tapi sebagai traveler, akan lebih baik kalau kamu ke sana bersama teman atau rombongan. Serangan teroris dan meningkatnya kejahatan di ibukota Nairobi membuat keselamatan traveler jadi taruhan kalau pergi sendirian.

Gimana, masih kekeuh mau liburan ke sana sendirian? Hehehe.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Traveler Baper, Penghulu Kaum Jomblo