7 Negara Bersalju yang Bisa Kamu Datangi Tanpa Ribet Bikin Visa. Main Salju Tak Cuma Angan Belaka!

Buat kamu yang suka traveling, kadang malas banget ke luar negeri karena harus ribet bikin visa. Selain menghabiskan waktu, tak jarang pengajuan visa ditolak oleh negara bersangkutan. Apalagi harus bayar visa yang cukup mahal. Sialnya lagi, hanya ada 59 negara yang menerima turis Indonesia secara bebas visa (termasuk visa on arrival) yang membuat pilihan tujuan negara kita begitu terbatas. Bandingkan dengan Singapura, pemilik paspor terkuat yang membuat pemegangnya masuk ke 159 negara di dunia! Wuih, bikin ngiler ya.

Bagi kamu yang dari dulu mimpi banget bermain dengan salju, traveling ke negara yang bebas visa tentu bukan perkara yang mudah. Namun, jangan patah arang terlebih dahulu. Ada beberapa negara bersalju yang bisa kamu datangi tanpa visa kok. Ya meskipun tak banyak, tapi bersyukur masih ada. Yap, Hipwee Travel bakal kasih referensi 7 negara bebas visa (termasuk visa on arrival) yang bisa kamu datangi untuk menikmati salju. Hehehe.

ADVERTISEMENTS

1. Pulau Jeju, Korea Selatan punya kebijakan untuk memberikan bebas visa kepada pemegang paspor Indonesia asalkan tidak melalui Seoul

Wisatawan Indonesia yang ingin ke Korea menikmati salju tak perlu khawatir. Kamu bisa kok mengunjungi Pulau Jeju tanpa harus mengurus visa masuk Korea. Tapi syaratnya, kamu nggak boleh masuk Korea lewat Seoul, alias harus masuk langsung ke Jeju dari negara bebas visa lain. Sebut saja Hongkong ataupun Thailand. Dari kedua negara itu pun ada penerbangan langsung ke Jeju. Gimana, menarik ‘kan?

ADVERTISEMENTS

2. Jepang sudah membebaskan visa bagi pemegang e-paspor Indonesia. Nah, buat kamu yang pengen ke Jepang bebas visa mending ganti e paspor deh…

7 Negara Bersalju yang Bisa Kamu Datangi Tanpa Ribet Bikin Visa. Main Salju Tak Cuma Angan Belaka!

winter di jepang via tourjepang.co.id

Buat kamu pecinta negara dan budaya Jepang, kini proses masuk Jepang makin mudah dengan adanya fasilitas e-paspor. Kamu bisa masuk ke Jepang tanpa visa dengan mempunyai e-paspor. Namun tak cukup begitu saja, jamu juga harus melapor ke kedutaan Jepang dan mengisi form registrasi. Setelah itu kamu bisa masuk ke Jepang selama 15 hari dengan catatan tujuannya adalah jangka pendek seperti wisata, kunjungan ataupun bisnis. Selain itu, harus mengurus visa.

ADVERTISEMENTS

3. Nepal mempunyai saljud di deretan Pegunungan Himalaya, termasuk Annapurna dan Everest. Masuk ke Nepal menggunakan visa on arrival yang diurus di bandara Tribuvan, Kathmandu

7 Negara Bersalju yang Bisa Kamu Datangi Tanpa Ribet Bikin Visa. Main Salju Tak Cuma Angan Belaka!

annapurna base camp via radseason.com

Nepal mempunyai harta karun yang luar biasa berupa Pegunungan Himalaya yang acapkali disebut atap dunia. Deretan pegunungan berpuncak 8000-an meter tersebut tentu menjanjikan salju abadi. Datanglah saat winter dan mendakilah ke Annapurna Base Camp atau Everest Base Camp. Kamu pasti akan bosan dengan salju saking banyaknya salju yang turun dan memenuhi trek pendakian. Hehehe. Oh iya, mengurus visa on arrival sangat mudah. Cuma isi form dan bayar USD 25 (sekitar 350 ribuan) di bandara Tribuvan, Kathmandu.

ADVERTISEMENTS

4. Turki juga negara yang mudah untuk kamu kunjungi. Memang sih tidak sepenuhnya bebas visa (e-Visa dan VOA) namun tetap sangat mudah kok

7 Negara Bersalju yang Bisa Kamu Datangi Tanpa Ribet Bikin Visa. Main Salju Tak Cuma Angan Belaka!

winter di turki via www.gadventures.com

Turki adalah negara yang jadi primadona bagi traveler Indonesia. Kamu juga bisa menikmati salju di Turki di musim dingin tanpa ribet. Cukup datang dan bayar Visa On Arrival 35 USD (sekitar 500 ribu) di bandara kedatangan. Kalau mau aman, kamu bisa pakai e-Visa, yakni mengisi form online dan membayar 25,70 USD via kartu kredit. Terserah mau pilih yang mana, yang jelas dua-duanya simpel kok.

ADVERTISEMENTS

5. Chile, negara di Amerika Selatan ini ternyata membebaskan visa bagi turis Indonesia. Wah bisa mendaki gunung salju di sana ya…

7 Negara Bersalju yang Bisa Kamu Datangi Tanpa Ribet Bikin Visa. Main Salju Tak Cuma Angan Belaka!

resort ski di chile via skitheworld.com

Chile adalah negara yang terletak di bagian selatan Amerika Selatan dan dilalui pegunungan Andes. Berwisata di musim dingin di Chile nggak perlu ribet karena pemerintah Chile membebaskan visa bagi pemegang paspor Indonesia. Main ski asyik juga nih.

ADVERTISEMENTS

6. Bicara salju, nggak afdhol apabila kita tidak membahasa negara di Eropa. Sebagian besar negara Eropa menerapkan Visa Schengen dan hanya sedikit yang memberi bebas visa, salah satunya Belarusia

7 Negara Bersalju yang Bisa Kamu Datangi Tanpa Ribet Bikin Visa. Main Salju Tak Cuma Angan Belaka!

belarusia via belarusfeed.com

Negara pecahan Uni Soviet ini membuka pintu bebas visa bagi pemegang paspor Indonesia. Tentu ini kabar baik bagi Indonesia yang harus mengurus Visa Schengen ke Eropa. Semoga nantinya negara Eropa lainnya meniru Belarusia.

7. Terakhir, negara yang relatif dekat yakni Myanmar. Tak banyak yang tahu bahwa negara ini juga dilewati barisan pegunungan Himalaya. Myanmar bebas visa karena masuk ASEAN

7 Negara Bersalju yang Bisa Kamu Datangi Tanpa Ribet Bikin Visa. Main Salju Tak Cuma Angan Belaka!

myanmar via ilmugeografi.com

Di Myanmar bagian utara ternyata ada barisan Pegunungan Himalaya yang membentang berselimut salju. Puncak tertinggi di ASEAN juga berada di sana, yakni Hkkabo Razi (5881 mdpl) yang berada di utara Myanmar. Nggak nyangka ‘kan ada gunung ala ala Everest di Myanmar?

Menurut kamu, negara mana yang paling memungkinkan untuk kamu datangi dalam rangka mencari salju? Hehehe.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Traveler Baper, Penghulu Kaum Jomblo