6 Cara Menikmati Danau Sentani di Papua. Jelajahi Danau Ini Bagaikan Liburan New Zealand!

Reportase Wisata Papua

Hipwee Travel akan memberikan liputan khusus destinasi wisata populer di Indonesia. Kami menamainya Reportase Wisata. Tiap bulannya kami akan mengupas satu destinasi yang sering jadi impian para traveler. Tak cuma destinasinya saja, kami juga akan membahas sudut pandang dan cerita-cerita lain seputar destinasi tersebut yang tak pernah ternarasikan sebelumnya.

Untuk destinasi bulan ini pilihan kami jatuh ke Papua, provinsi paling timur Indonesia. Siapa sangka Papua punya berbagai keindahan alam yang memesona. Untuk artikel keempat, kami akan memberikan tips 6 cara menikmati Danau Sentani, ikon Jayapura. Seperti apa serunya? Yuk simak!

Tidak bisa dipungkiri bahwa tanah Papua sangatlah indah dan memesona. Di ujung barat di Raja Ampat hingga timur di Jayapura, keindahan alam Papua memang bikin ternganga. Kamu belum melihat Indonesia seutuhnya jika belum pernah ke Papua. Beneran deh, Papua itu surganya Indonesia.

Salah satu bentang alam memukau di Jayapura adalah adanya Danau Sentani yang membentang luas di tanah Papua bagian timur. Danau Sentani seolah jadi oase di tengah hijaunya bumi Papua. Danau yang berada di selatan kabupaten Jayapura ini memiliki luas 9.360 hektar dan kedalaman 70 meter di bawah permukaan laut. Bagaimana cara menikmati keindahan danau yang satu ini? Yuk simak tips dari Hipwee Travel aja ya!

ADVERTISEMENTS

1. Dari atas pesawat sebelum mendarat di Bandara Sentani, kamu bisa menyaksikan lekuk bukit dengan danau Sentani di tengahnya

6 Cara Menikmati Danau Sentani di Papua. Jelajahi Danau Ini Bagaikan Liburan New Zealand!

danau sentani dari kaca pesawat via travel.detik.com

Salah satu bandara yang punya pemandangan terbaik di Indonesia adalah Bandara Sentani, Jayapura. Lokasinya benar-benar berada dekat sekali dengan danau Sentani. Ketika akan mendarat, kamu akan disajikan pemandangan spektakuler danau Sentani bersama lekukan bukit-bukit Cyclops di sekitarnya. Indah banget sih!

ADVERTISEMENTS

2. Dari Bukit Mc Arthur, kamu bisa menyaksikan keindahan danau Sentani dan juga moment saat pesawat mendarat di bandara Sentani

6 Cara Menikmati Danau Sentani di Papua. Jelajahi Danau Ini Bagaikan Liburan New Zealand!

bukit mc arthur via www.hipwee.com

Bukit MacArthur adalah salah satu spot terbaik menyaksikan danau Sentani dari atas. Dulunya MacArthur adalah Jenderal Amerika Serikat pada saat perang dunia 2. Ia berkantor di Jayapura dan memilih bukit ini sebagai pos pemantauan dan markas militer tentara Sekutu dalam upaya merebut Filipina dari Jepang. Kini, bukit ini jadi tempat wisata dan bisa menyaksikan keindahan danau Sentani begitu sempurna. Terlebih, kamu bisa melihat langsung pesawat yang tengah landing di bandara Sentani, tepat di depan bangku tempat duduk MacArthur tersebut.

ADVERTISEMENTS

3. Dari sepanjang tepian jalan danau Sentani kamu bisa mendapat pemandangan ‘mahal’ seperti ini

6 Cara Menikmati Danau Sentani di Papua. Jelajahi Danau Ini Bagaikan Liburan New Zealand!

danau sentani via www.hipwee.com

Kalau bingung mau ke mana, mending kamu telusuri jalan raya tepat di samping danau Sentani. Jalanan aspal yang sebagian besar sudah mulus terasa begitu mengagumkan karena diapit ilalang di kanan kiri. Danau Sentani tampak begitu instagramable difoto dari sudut manapun.

ADVERTISEMENTS

4. Naik kapal di atas danau adalah salah satu cara menikmati Sentani dengan gaya

6 Cara Menikmati Danau Sentani di Papua. Jelajahi Danau Ini Bagaikan Liburan New Zealand!

danau sentani via dananwahyu.com

Namanya juga danau, ya kurang puas aja sih kalau nggak menikmati keindahannya dengan naik sampan atau kapal. Di danau Sentani kamu bisa lho menyewa sampan untuk berkeliling ke danau yang sangat luas ini. Tapi kalau bisa jangan jauh-jauh ya.

ADVERTISEMENTS

5. Kamu juga bisa menikmati kepingan danau Sentani yang berbentuk danau Love. Sepanjang perjalanan ke danau tersebut, kamu akan dimanjakan panorama Sentani menjelang sunset

6 Cara Menikmati Danau Sentani di Papua. Jelajahi Danau Ini Bagaikan Liburan New Zealand!

danau love via www.hipwee.com

Meski danau Love terpisah dari danau Sentani, namun sejatinya danau ini hanyalah cuilan danau Sentani. Lokasinya pun sangat dekat, hanya berbatasan punggungan bukit saja. Apalagi jika kamu bepergian menuju ke danau Love pasti akan menyusuri tepian danau Sentani yang eksotis, terlebih di moment jelang matahari terbenam. Magis!

ADVERTISEMENTS

6. Festival Danau Sentani adalah cara terbaik menikmati Sentani sekaligus budayanya. Jangan lewatkan hajatan tahunannya ya!

6 Cara Menikmati Danau Sentani di Papua. Jelajahi Danau Ini Bagaikan Liburan New Zealand!

danau sentani via www.hipwee.com

Festival danau Sentani adalah event tahunan yang diselenggarakan untuk meningkatkan persatuan antar suku di Papua. Festival ini dipusatkan di kawasan wisata Khalkhote, Sentani Timur. Biasanya sih diselenggarakan di bulan Juni tiap tahunnya. Yuk tahun ini ke sana!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Traveler Baper, Penghulu Kaum Jomblo