Liburan tanpa kamera, tanpa kegiatan hunting foto, yakin hari gini masih bisa terlaksana? Bisanya sih bisa, tapi apa kamu mampu hidup tanpa itu semua? Nonsense! Di jaman sekarang ini, para generasi muda sudah sampai pada masa dimana berwisata itu harus di tempat yang instagrammable, yakni tempat-tempat dengan pemandangan yang sangat cocok untuk diabadikan dan kemudian diunggah ke aplikasi berbagi foto bernama Instagram.
Nah, buat kamu arek Malang, atau siapapun yang sedang atau memiliki rencana pergi ke Malang, berikut Hipwee Travel telah membuat daftar tempat-tempat instagrammable di kota Apel tersebut. Sendiri selfie-selfie juga nggak papa sebenernya, tapi apa kamu yakin nggak mau ngajak dia? Malang sering disebut sebagai salah satu surga untuk para instagramer lho. Yuk langsung simak aja satu-satu. Dududududuu ~
ADVERTISEMENTS
1. Omah Kayu di Gunung Banyak, Kota Batu. Tanpa kamu keluar duit buat main paralayang dan flying fox, kamu sudah dapat foto yang kece parah dengan pemandangan indah nan elok kok…
ADVERTISEMENTS
2. Kamu kurang hits kalau ke Malang dan nggak mampir ke Kampung Warna-Warni ini. Mereka bilang, tempat ini surga buat para penggemar selfie
ADVERTISEMENTS
3. Kalau pengen keluar duit agak banyak, silahkan mampir mengunjungi kemegahan Museum Angkut. Percayalah, berada disana akan mengingatkanmu pada Universal Studio Singapore
ADVERTISEMENTS
4. Kalau yang ini sih tempat ibadah. Sembari melaksanakan kewajiban, eh kamu bisa mengunggah satu postingan di Instagram. Masjid Tiban di Turen, Kabupaten Malang ini memilik warna biru yang sangat dominan dengan bentuk unik dan arsitektur Timur Tengah
ADVERTISEMENTS
5. Kalau ke Coban Rondo, biar background fotomu nggak cuma air terjun aja, samperin deh labirin ini. Taman dengan jaringan jalan yang rumit dan berliku-liku ini pasti akan memikat hati para followersmu
ADVERTISEMENTS
6. Desa wisata Ngadas juga layak jadi spot hunting foto untuk instagram-mu. Desa yang terletak paling timur di Kabupaten Malang ini semakin unik lantaran satu-satunya desa yang didiami oleh suku Tengger di Malang
7. Masih sebuah desa, Sumber Brantas namanya. Lokasinya yang berada di dataran tinggi membuat arboretum terlihat makin eksotik dengan koleksi bunga dan pohon-pohon langka yang menggoda
8. Agak melipir dari Malang yes, masih deket kok. Jadi kalau kamu menuju Bromo dan melintasi sebuah pura, kamu HARUS berhenti. Pura Luhur ini punya bentuk yang unik dan terletak di padang pasir, fotomu pasti menarik
9. Main air yuk di Sumber Sirah di Desa Gondanglegi. Kamu bisa berenang sekaligus memotret keindahan surga bawah air yang ditawarkan
10. Waduk Selorejo tak hanya memiliki udara yang sejuk, namun juga pemandangan alam yang begitu menawan dan membuat para instagramer penasaran untuk mengabadikan
11. Balik ke tengah kota lagi ya, kamu nyadar nggak sih selama ini kalau Tugu Malang di depan balai kota itu eksotis dengan arsitektur jaman Belandanya? Beruntung kalau kamu juga bisa menemukan festival atau event budaya disana
12. Mulai dari jaman belum ada instagram, warna warni keindahan Taman Bunga Selecta selalu jadi spot wajib bagi para fotogenic mania
13. Ke Malang, jangan pernah lupakan pesona Eco Green Park. Sembari menelusuri segala apa yang ada di dalamnya, kamu mungkin bisa membuat video seperti sedang berada di dunia jurassic
14. Masih di kawasan Jatim Park, kamu mampir jugalah ke Museum Satwanya. Kemegahan bangunan ini menyiratkan tentang bangsa besar Yunani. Beragam miniatur satwa yang dihadirkan juga begitu menggoda untuk diajak selfie
15. Terakhir, siapkan pose super cantik di atas Tebing Pantai Batu Bengkung. Semoga dengan datang kemari membuatmu menjadi kian hits
Jadi, gimana? Dari 15 destinasi instagramable di atas kamu sudah berkunjung ke berapa tempat saja? Sendirian atau sudah ajak dia? Semoga instagram-mu makin kece, kamu makin hits dan kekinian ya… Selamat berlibur ke Malang, selamat hunting foto dan menjadi kekinian 🙂