10 Destinasi UNESCO Heritage Sites Terbaru yang Spektakuler. Kaya di Planet Lain ya?

UNESCO Heritage Sites Terbaru

UNESCO World Heritage Heritage Sites adalah situs (baik bangunan maupun alam) yang mendapatkan predikat dari PBB sebagai warisan dunia. Akibat predikat itu, otomatis kelestariannya bukan tanggung jawab pemilik situs saja, namun jadi tanggungjawab dunia. Dalam hal ini diwakili oleh UNESCO, PBB. Di Indonesia sendiri ada beberapa situs warisan dunia UNESCO, seperti Prambanan dan Borobudur.

Baru-baru ini, UNESCO baru saja merilis tambahan daftar World Heritage Sites. Kali ini 19 situs di dunia telah resmi masuk dalam daftar ini dan akan mendapatkan perlindungan untuk kelestariannya. Hipwee akan menampilkan 10 situs terpilih yang paling spektakuler. Yuk simak aja!

ADVERTISEMENTS

1. Taman Nasional Chiribiquete di Kolombia jadi pendatang baru di World Heritage Sites. Taman nasional punya keragaman tanaman yang cukup banyak serta terdapat beberapa formasi batuan berbentuk meja. Tak cuma itu, di taman ini juga ditemukan tanda-tanda kehidupan manusia sejak 20.000 tahun lalu. Jejak lukisan di bebatuan menunjukkan hal tersebut

10 Destinasi UNESCO Heritage Sites Terbaru yang Spektakuler. Kaya di Planet Lain ya?

chiribiquete via www.thisisinsider.com

ADVERTISEMENTS

2. Gunung Fanjingshan di China masuk daftar UNESCO World Heritage Site karena keindahan visual dan keanekaragaman hayatinya. Berada di ketinggain 2.570 mdpl, gunung ini jadi tempat beberapa spesies yang terancam punah

10 Destinasi UNESCO Heritage Sites Terbaru yang Spektakuler. Kaya di Planet Lain ya?

gunung fanjingshan via www.thisisinsider.com

ADVERTISEMENTS

3. Sisa-sisa keruntuhan kota Medina Az Zahra saat era kekhalifahan Islam Cordoba masuk dalam daftar terbaru situs UNESCO yang dilindungi. Tampak sebuah kota besar dengan arsitektur yang maju di reruntuhan kota yang dibangun pada abad 10 M tersebut

10 Destinasi UNESCO Heritage Sites Terbaru yang Spektakuler. Kaya di Planet Lain ya?

medina az zahra, cordoba via www.thisisinsider.com

ADVERTISEMENTS

4. Göbekli Tepe di Turkey telah dibangun sejak tahun 9600 SM dan 8200 SM oleh para pemburu

10 Destinasi UNESCO Heritage Sites Terbaru yang Spektakuler. Kaya di Planet Lain ya?

situs di turki yang sudah sangat tua via www.thisisinsider.com

ADVERTISEMENTS

5. Serangkaian 8 situs di Iran juga mendapat predikat UNESCO World Heritage Site di mana bangunan-bangunan tersebut mendapat pengaruh Achaeminid, Persia dan sekaligus Romawi dalam era Islam

10 Destinasi UNESCO Heritage Sites Terbaru yang Spektakuler. Kaya di Planet Lain ya?

situs arkeologi di Iran via www.thisisinsider.com

ADVERTISEMENTS

6. Pegunungan Barberton Makhonjwa di Afrika Selatan merupakan rangkaian pegunungan vulkanik dan sedimen yang terbentuk sejak 3,6 Miliar tahun yang lalu, ketika benua baru saja terbentuk di bumi

10 Destinasi UNESCO Heritage Sites Terbaru yang Spektakuler. Kaya di Planet Lain ya?

afrika selatan via www.thisisinsider.com

7. The Chaine des Puys, rangkaian 80 gunung berapi aktif di Prancis yang membentang sejauh 40 km. Pengunjung bisa naik kereta di puncak tertinggi

10 Destinasi UNESCO Heritage Sites Terbaru yang Spektakuler. Kaya di Planet Lain ya?

ada 80 gunung berapi via www.thisisinsider.com

8. Biara Buddha di Pegunungan Sansa, Korea ini sudah dibangun sejak abad ke 7 hingga 9 M dan terdiri dari 7 kuil

10 Destinasi UNESCO Heritage Sites Terbaru yang Spektakuler. Kaya di Planet Lain ya?

kuil buddha di sansa via www.thisisinsider.com

9. Tempat perburuan The Aasivissuit–Nipisat di Greenland ini seperti saksi bisu ketahanan manusia yang hidup di sana sejak 4.200 tahun yang lalu. Kawasan ini dihuni oleh orang-orang Inuit

10. Pulau Kyushu di Prefektur Nagasaki, terdapat struktur bangunan permukiman umat Kristen pertama di Jepang yang dibangun sejak abad ke 16 Masehi

10 Destinasi UNESCO Heritage Sites Terbaru yang Spektakuler. Kaya di Planet Lain ya?

pulau kyushu via www.thisisinsider.com

Gimana, keren-keren ‘kan 10 UNESCO World Heritage Sites ini? Cocok jadi destinasi liburanmu selanjutnya ya.

Cari panduan lengkap buat traveling? Mulai dari info destinasi sampai tips, dan akomodasi ada di sini.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Traveler Baper, Penghulu Kaum Jomblo