10 Destinasi Baru di Kota Malang yang Sungguh Sayang Jika Kamu Lewatkan!

Siapa yang tidak mengenal Malang? Kota ini selalu ramai tiap musim liburan. Wajar saja, karena selain alamnya yang masih asri dan indah, kota ini juga mudah dijangkau baik dari Surabaya, Jawa Tengah, Jogja, Bali maupun Jakarta.

Sebelumnya Hipwee sudah pernah membahas wisata kota Malang di artikel ini dan artikel ini. Tapi karena Malang masih punya daftar destinasi lain yang sayang jika kalian lewatkan.

Deretan-deretan pantai yang apik, guyuran coban-coban (air terjun), ditambah dengan wisata-wisata buatan yang tak kalah bagus: yuk simak apa lagi yang bisa Malang tawarkan!

ADVERTISEMENTS

1. Air Sumber Sirah: keasriannya yang belum terjamah membuat kamu merasa punya wisata privat di Malang.

Pemandangan bawah air yang asri dari sumber sirah.

Pemandangan bawah air yang asri dari sumber sirah. via adityaputra.com

Jadi sebelumnya, sumber sirah yang terletak di kecamatan Gondang Legi kota Malang ini bukanlah untuk tempat wisata. Tapi sekarang semakin banyak orang yang berkunjung ke sini untuk berwisata. Jangan khawatir karena keasriannya masih terjaga.

Sumber sirah ini merupakan sungai semi danau dengan kedalaman sekitar 1,5-2 meter. Kamu bisa melakukan snorkel yang nggak kalah dengan tempat snorkel nomor satu di dunia. Di sekitar sumber sirah ini, ada hamparan sawah yang semakin menambah suasana permai. Bagi pecinta bawah air atau fotografi bawah air, jangan lewatkan keasrian sumber sirah ini!

ADVERTISEMENTS

2. Nikmati sensasi penjelajahan bawah laut ala Bunaken di Pantai 3 Warna, Malang

Perpaduan warna yang mengagumkan dari Pantai 3 warna. (kredit: Hesti Catelia)

Perpaduan warna yang mengagumkan dari Pantai 3 warna. (kredit: Hesti Catelia)

Yang punya hobby snorkeling tapi ingin melakukannya di kota Malang, jangan khawatir! Pergi aja ke Taman Bawah Laut Bunaken ala Malang, yaitu di Pantai 3 Warna yang terletak di kecamatan Sumber Manjing Wetan, Malang. Di Pantai 3 warna ini aksesnya gak segampang pantai lainnya, karena masih baru dan sangat dijaga. Maka untuk ke pantai ini, kamu harus melakukan reservasi terlebih dahulu. Kamu kemudian akan didampingi oleh tour guide untuk melakukan tracking. Oh iya, titik start trackingnya dari pantai Gatra yang juga gak kalah indah. Jadi sambil menunggu giliran untuk tracking, kamu bisa main-main dulu di Pantai Gatra. Bahkan camping juga boleh!

ADVERTISEMENTS

3. Mengulik sejarah TNI dengan menyenangkan di Coban Jahe.

Coban Jahe, tempat asyik untuk bermain. (kredit: Afif Rizqiawan)

Coban Jahe, tempat asyik untuk bermain. (kredit: Afif Rizqiawan)

Wisata alam di kota Malang memang gak akan jauh-jauh dari pantai dan coban. Salah satu coban yang wajib dikunjungi adalah Coban Jahe di daerah Jabung Malang. Selain apik, coban yang satu ini memiliki nilai sejarah. Seperti namanya (Jahe = tempat makam), Coban Jahe adalah tempat makam para TNI yang tewas di medan perang. Bisa diliat ada makam pahlawan yang terletak di depan jalan menuju tempat bermain air ini. Sambil menyelam minum air — maksudnya sambil main-main di air terjun Jahe kamu juga bisa belajar sejarah!

ADVERTISEMENTS

4. Piknik  dengan dikelilingi bunga-bunga yang indah, hanya bisa kamu nikmati di Taman Selecta.

Pecinta foto, akan menemukan banyak spot menarik di sini.

Pecinta foto, akan menemukan banyak spot menarik di sini. via haruskemana.com

Kali ini beranjak nih ke daerah Batu. Taman Selecta adalah tempat favorit turis yang berkunjung ke Batu. Tempatnya memang cocok untuk family outing — selain menyuguhkan bunga-bunga yang dirawat dan diatur dengan indah sedemikian rupa, Taman Selecta ini juga menawarkanmu fasilitas outbound. Bagi yang suka banget berfoto-foto ria, tempat ini sangat cocok banget. Temukan spot-spot indah untuk mengekspresikan gayamu!

ADVERTISEMENTS

5. Adu jiwa berpetualangmu di Pantai Bekung – Pantai Watu Lepek.

10 Destinasi Baru di Kota Malang yang Sungguh Sayang Jika Kamu Lewatkan!

Pemandangan pantai Watu Lepek. (kredit: Afif Rizqiawan)

Kalau pantai dengan hamparan pasir dan deburan ombak aja sih udah biasa, ya. Nah, ini ada yang lebih seru untuk dicoba. Pergilah ke Pantai Bekung. Selain menyuguhkan pemandangannya yang indah, ada juga spot tersembunyi dan untuk sampai ke spot itu, kalian harus naik bebukitan. Gak sampai di sana loh, untuk lebih seru lagi dari pantai Bekung itu menyusuri hutan untuk ke pantai Watu Lepek yang gak kalah indah juga. Dari Watu Lepek itu terlihat hamparan laut dengan bebatuan yang indah. Berani mengadu jiwa petualangmu?

ADVERTISEMENTS

6. Jangan lupakan sejarah di sekitar. Sempatkanlah berkunjung ke Candi Badut, Malang

10 Destinasi Baru di Kota Malang yang Sungguh Sayang Jika Kamu Lewatkan!

Candi Badut Malang via khafidfoundation.wordpress.com

Yang suka sama sejarah bisa nih dicoba kunjungi bangunan bersejarah di Malang yaitu Candi Badut, candi ini merupakan peninggalan sejarah dari kerajaan Kanjuruhan yang ditinggalkan oleh Prabu Gajayana di tahun 360 Masehi. Pada ruangan induk candi yang berisi lingga dan yoni, simbol Dewa Siwa dan Dewi Parwati. Sebagaimana umumnya percandian Hindu di Jawa, pada bagian dinding luar terdapat relung-relung yang semestinya berisi arca. Dua relung di kanan dan kiri pintu mestinya berisi arca Mahakala dan Nandiswara, relung utara untuk arca Durga Mahisasuramardini, relung timur untuk arca Ganesha, dan di sisi selatan terdapat relung untuk arca Agastya yakni Siwa sebagai Mahaguru. Namun di antara semua arca itu, hanya arca Durga Mahisasuramardini yang tersisa di Candi Badut.

7. Cobain adu adrenalin dengan makan bakso terkenal di Malang, Bakso President.

Bakso President

Bakso President via www.satyawinnie.com

Kenapa adu adrenalin, ‘kan cuma makan bakso aja? Jangan salah, makan bakso yang ini adalah pengalaman gak biasa karena letak tokonya yang berada di depan rel kereta api. Iya, rel kereta api beneran — dan di situ kamu bakal melihat transportasi darat tersebut berlalu lalang. Belum pernah ‘kan ngerasain makan sambil bergoyang-goyang karena ada kereta api lewat? Nah cobain deh, tempat makan yang seru dengan suguhan bakso yang dijamin enak.

8. Kalau mau tahu bagaimana air tawar dan air laut menyatu, kamu bisa mengunjungi Pantai Lenggoksono.

Air terjun yang ada di Pantai Lenggoksono, jatuh ke hamparan laut. (kredit: Afif Rizqiawan)

Air terjun yang ada di Pantai Lenggoksono, jatuh ke hamparan laut. (kredit: Afif Rizqiawan)

Air tawar sama air laut menyatu? Iya, di Pantai Lenggoksono yang terletak di Malang Selatan ini menyuguhkan keunikan yang belum tentu dimiliki pantai-pantai lainnya. Pantai ini dengan punya laut yang seolah bersandar di bebatuan. Di batuan itu ada air terjun yang gak terlalu besar, lalu airnya jatuh ke arah pantai. Di sana kita bisa melihat bagaimana kedua air itu menyatu. Oleh karena itu pantai ini sering juga disebut Pantai Banyu Anjlok yang artinya Air jatuh. Fenomena ini nggak bisa didapat di sembarang tempat! Makanya, kamu wajib pergi ke sana.

9. Bosen sama liburan yang itu-itu aja? Kenapa gak cobain main sambil mengenal isi tubuh kita di Museum Tubuh?

Di dalam area museum tubuh, Batu.

Di dalam area museum tubuh, Batu. via villahotelbatu.com

Bosen main aja, nih cobain main sambil belajar bagaimana tubuh kita bekerja. Yup, sesuai namanya, museum tubuh menyajikan permainan-permainan yang menunjukkan bagaimana tubuh manusia bekerja. Terdapat 13 zona di dalamnya: mulai dari Zona Otak, Mulut, Gigi, Telinga, Hidung, Mata, Paru-paru, Jantung, Hati, Usus besar, Usus Halus, Lambung, Pembuluh Darah, Tulang dan masih banyak zona yang lainnya. Kalau bermain bisa pintar, kenapa gak dicoba?

10. Kalau mau yang hangat-hangat, bisa cobain mandi air hangat di Taman Songgoriti.

Pemandian air panas yang terkenal di Malang.

Pemandian air panas yang terkenal di Malang. via haruskemana.com

Di Taman Songgoriti yang terletak di Batu ini, disediakan pemandian air hangat. Karena Batu terkenal dengan daerah yang dingin, solusinya adalah pemandian air hangat ini. Pasti seru menghangatkan badan dengan ditemani hamparan pemandangan indah di sana!

Nah, itu dia destinasi-destinasi lain yang bisa kamu kunjungi ketika datang ke Malang! Gimana, sudah siap mengepak tasmu sekarang?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Let me be a your fav cynefin & deep herzschmerz.