Nggak semua orang terlahir dengan mata yang normal. Ada yang lahir dengan kelainan rabun jauh, rabun dekat, atau bahkan nggak bisa melihat sama sekali. Ada juga penyakit mata yang disebabkan usia dan penyakit yang diakibatkan gaya hidup yang nggak sehat.
Untuk mencegah hal-hal tersebut terjadi pada mata, kita perlu mengonsumsi makanan yang mengandung vitamin mata yang bagus. Dari berbagai bahan makanan tersebut, biasanya ditemukan vitamin mata alami yang akan membantu kita memperkuat kesehatan mata. Apa saja? Yuk, simak!
ADVERTISEMENTS
1. Omega-3 adalah vitamin yang berguna untuk kesehatan mata. Salah satu sumber omega-3 ada dalam ikan salmon, tuna, teri dan sarden
Salah satu vitamin mata lelah adalah asam lemak omega-3. Kandungan ini berguna untuk menyembuhkan mata kering atau mata yang lelah akibat terlalu banyak menghabiskan waktu di depan layar komputer. Banyak jenis ikan yang mengandung asam lemak omega-3. Jenis-jenis ikan yang mengandung kadar omega-3 tinggi antara lain salmon, teri, sarden dan ikan tuna.
ADVERTISEMENTS
2. Kacangan-kacangan berguna melindungi sel mata dari radikal bebas dan banyak mengandung vitamin E yang bisa memperlambat perkembangan katarak
Kamu senang ngemil kacang-kacangan? Pertahankan! Pasalnya kacang-kacangan dan polong-polongan sangat baik untuk kesehatan mata. Jenis makanan ini mengandung vitamin E yang berguna untuk melindungi sel mata dari radikal bebas. Vitamin E juga dipercaya bisa memperlambat perkembangan katarak yang merupakan gangguan penglihatan yang sering dialami manula.
Beberapa kacang-kacangan yang mengadung vitamin E tinggi antara lain kacang mete, almon, kacang tanah, hazelnut dan kenari yang berguna juga sebagai vitamin mata minus.
ADVERTISEMENTS
3. Banyak yang belum tahu kalau sebenarnya telur kaya dengan kandungan lutein dan zeaxanthin yang sangat baik bagi kesehatan mata
Nggak banyak orang yang tahu kalau sebenarnya telur sangat baik dikonsumsi untuk kesehatan mata. Telur sendiri merupakan sumber lutein dan zeaxanthin yang dapat mengurangi risiko kehilangan penglihatan terkait usia. Kandungan dalam telur bisa membantu meningkatkan pigmen pelindung mata yang mengontrol penglihatan. Singkatnya, telur adalah makanan yang cocok menangkal penyakit mata akibat usia karena mengandung vitamin untuk mata rabun dan vitamin untuk mata kabur.
ADVERTISEMENTS
4. Bukan rahasia lagi, jenis sayuran hijau sangat dianjurkan untuk kesehatan mata. Beberapa sayur yang bisa dikonsumsi antara lain bayam, kale, sawi, brokoli dan kubis
Setiap sayuran memiliki kandungan dan khasiat dalam menyembuhkan anggota tubuh. Demi kesehatan mata, sayuran berdaun hijau yang kaya dengan lutein, zeaxanthin, dan sumber vitamin C serta magnesium sangat dianjurkan untuk dikonsumsi. Beberapa sayuran hijau yang sehat untuk mata antara lain bayam, kale, sawi, brokoli dan kubis. Sayuran hijau juga sangat cocok digunakan sebagai vitamin mata untuk anak.
ADVERTISEMENTS
5. Labu kuning dan umbi-umbian seperti wortel mengandung banyak vitamin untuk kesehatan mata seperti vitamin C, vitamin A, seng dan omega-3
Selain sayuran, labu dan ubi-ubian menjadi makanan yang baik untuk kesehatan mata. Labu sendiri punya kandungan luten, zeaxanthin, vitamin C, vitamin A, seng dan omega-3. Sementara umbi-umbian seperti wortel kaya akan kandungan beta karoten dan merupakan sumber antioksidan serta vitamin E. Banyak ahli kesehatan yang menganjurkan untuk makan umbi-umbian minimal sekali dalam sehari untuk mengganti asupan karbohidrat dari nasi.
ADVERTISEMENTS
6. Jeruk terkenal sebagai buah yang kaya akan vitamin C yang baik untuk mata. Jika bosan dengan jeruk, kamu bisa mengonsumsi beri-berian
Buah jeruk kaya akan vitamin C yang berguna sebagai antioksidan yang bermanfaat untuk melawan kerusakan mata terkait usia. Jeruk juga baik sebagai vitamin untuk mata minus akibat terlalu banyak berada di depan layar komputer atau membaca di tempat yang gelap. Jika kamu bosan dengan jeruk, coba variasikan dengan dibuat jus atau juga bisa mengonsumsi beri-berian seperti stroberi atau bluberi. Kandungannya sama aja kok~
7. Tanpa kita sadari, ternyata biji bunga matahari atau kuaci mengandung vitamin E dan seng yang berguna untuk kesehatan mata
Siapa sangka camilan yang sering dikonsumsi untuk mengisi waktu luang ini bermanfaat untuk kesehatan mata. Kuaci atau biji bunga matahari mengandung banyak vitamin E dan seng. Tanpa disadari, orang yang sering makan kuaci adalah orang yang peduli pada kesehatan mata lo!
Itu dia beberapa jenis makanan yang mengandung vitamin mata. Bukan berarti dengan mengonsumsi sederet makanan di atas, maka bisa langsung membuat mata kita sehat. Kesehatan mata juga bergantung pada gaya hidup kita sehari-hari. Selain mengonsumsi makanan di atas, kamu juga bisa mengasup vitamin mata di apotik yang biasanya berupa vitamin mata tetes, atau vitamin mata minus di apotik.