Belanja Bulanan di Swalayan Nggak Makan Waktu, Asal Mau Antre dengan 7 Strategi ini

Trik mengantre di kasir

Banyak orang bilang menunggu adalah pekerjaan yang membosankan. Misalnya, suatu ketika kamu pergi ke swalayan hanya untuk belanja bulanan. Tanpa kamu sadari, ternyata saat itu adalah awal bulan ketika sebagian besar orang baru menerima gaji dan kebetulan juga akhir pekan. Antrian pun mengular karena banyak yang berbelanja di saat yang sama. Alhasil, kamu harus berdiri mengantre dan menunggu giliranmu tiba.

Sebenarnya, mengantre nggak hanya butuh kesabaran saja. Hipwee Tips punya cara yang lebih efisien untuk meminimalkan waktu sebaik mungkin daripada terbuang sia-sia hanya untuk berdiri dalam antrean di swalayan. Berikut ini tips yang bisa kamu terapkan agar antrean di kasir bisa lebih cepat. Simak, ya!

ADVERTISEMENTS

1. Secara nggak sadar, kebanyakan orang (yang nggak kidal) akan cenderung memilih kasir yang berada di sebelah kanan. Nah, pilihlah kasir sebelah kirimu yang lebih sepi peminatnya

pilih kasir sebelah kiri

pilih kasir sebelah kiri via oversixty.com.au

Orang-orang yang terbiasa menggunakan tangan kanan biasanya akan memilih kasir yang berada di sebelah kanan mereka juga. Karenanya, kamu bisa memanfaatkan hal ini dengan memilih antrean dengan letak kasir yang berada di sebelah kirimu. Meski kamu sebenarnya bukan orang yang kidal, tapi secara natural akan lebih sedikit orang yang memilih antrean ini lo!

ADVERTISEMENTS

2. Menurut statistik, kasir cewek bisa melayanimu dengan lebih cepat dan efektif. Asal nggak cerewet saja sih~

kasir cewek lebih telaten

kasir cewek lebih telaten via www.hrmasia.com

Kasir cewek biasanya lebih cepat dan tanggap saat melakukan proses transaksi di kasir karena sifat naturalnya yang lebih teliti sehingga jarang melakukan kesalahan dan lebih akurat.

Tapi, hindari kasir yang terlalu ‘cerewet’ dan banyak mengomentari barang belanjaan konsumennya. Memang, basa-basi ini maksudnya untuk bersikap ramah dan mencairkan suasana, tapi juga akan memperlambat proses transaksi.

ADVERTISEMENTS

3. Antrean dengan sedikit orang tapi belanjaan banyak akan lebih cepat selesai ketimbang antrian dengan banyak orang tapi belanjaan sedikit

Belanja Bulanan di Swalayan Nggak Makan Waktu, Asal Mau Antre dengan 7 Strategi ini

sedikit orang tapi banyak belanjaan via www.cbc.ca

Di antrean dengan sedikit orang tapi belanjaan banyak, proses dari menyapa hingga pembayaran hanya perlu dilakukan sekali dua kali. Sementara antrian dengan banyak orang tapi belanjaan sedikit, proses ini akan dilakukan berulang kali untuk setiap konsumen yang membayar.

ADVERTISEMENTS

4. Atau, pilih antrean dengan orang-orang yang jenis belanjaannya sedikit meskipun jumlah barangnya banyak

jenis belanjaan sedikit

jenis belanjaan sedikit via nymag.com

Sebelum masuk ke antrean, coba perhatikan dulu orang-orang yang sedang mengantre. Terutama jenis-jenis belanjaan mereka. Nah, pilihlah antrean dengan orang-orang yang jenis belanjaannya sedikit, walaupun jumlah barangnya banyak.

ADVERTISEMENTS

5. Usut punya usut nih, pengantre cowok akan lebih cepat menyerah. Nah, manfaatkan kesempatan ini dengan baik, ya!

cowok lebih nggak sabaran

cowok lebih nggak sabaran via www.thesun.co.uk

Jika kamu menemukan jalur antrean yang banyak pembeli cowoknya, langsung saja masuk ke sana. Kebanyakan para cowok akan lebih cepat bosan dan akan mencoba untuk keluar lebih cepat ketimbang cewek. Nggak percaya? Coba buktikan saja!

ADVERTISEMENTS

6. Sebaliknya, hindari jalur antrean dengan pembeli lanjut usia yang akan membutuhkan waktu lebih lama hingga proses pembayaran

hindari orang tua

hindari antrean orang tua via www.youtube.com

Di samping memperhatikan jumlah orang yang mengantre dan banyaknya belanjaan yang dibawanya, kamu juga perlu memperhatikan berapa usia mereka. Orang yang lebih tua akan memakan waktu yang lebih lama dalam proses mengantre hingga pembayaran.

7. Nggak hanya bergantung dengan orang lain di antrean, kamu pun bisa mempercepat proses transaksi kamu di kasir, kok!

kamu juga bisa usaha

kamu juga bisa usaha via www.wisegeek.org

  • Ketika menaruh belanjaan di meja kasir, usahakan barcode sudah menghadap kasir untuk memudahkan proses scanning.
  • Jika membeli baju, lepaskan gantungan bajunya dan keluarkan tag price baju tempat diletakkannya barcode.
  • Beberapa pusat perbelanjaan punya jalur ekspres. Tapi biasanya jumlah belanjaan dibatasi hanya beberapa item saja. Kalau kamu membawa teman atau keluarga, pecah belanjaanmu sebanyak jumlah orang untuk bisa masuk dalam kategori ekspres ini.

Nah, mulai sekarang kamu harus pintar memilih di mana jalur yang tepat untuk mengantre agar waktumu nggak terbuang sia-sia, ya. Selamat mencoba!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

salt of the earth, light of the world

Editor

salt of the earth, light of the world