7 Tips Obati Biang Keringat Saat Cuaca Panas, Kulit Badan Mulus Lagi Tanpa Bercak

Tips mengobati biang keringat

Pernahkah kamu mengalami ruam semacam bintik-bintik kecil berwarna merah di sekitar tubuhmu?

Bukannya gatal karena digigit nyamuk apalagi gejala demam berdarah, bintik-bintik ini biasanya muncul saat cuaca sedang panas atau lembap. Betul, namanya biang keringat. Mirip dengan jerawat namun nggak berisi. Penyebab utamanya adalah adanya penumpukan sel-sel kulit mati dan kelebihan minyak pada kulit atau bakteri yang terjebak di dalam pori-pori kulit. Biasanya, biang keringat pada orang dewasa paling rentan dialami oleh mereka yang rutin berolahraga namun kurang bersih menjaga kebersihan kulit setelahnya.

Meski kelihatannya sepele, biang keringat ini lumayan mengganggu lho. Mulai dari gatal dan perih sampai bikin kulitmu nggak mulus lagi. Kalau sekarang ini kamu sedang mengalami biang keringat, coba deh beberapa cara ini untuk mengobatinya.

ADVERTISEMENTS

1. Hindari terpapar langsung dengan sinar matahari atau biang keringatmu bakal bertambah parah

7 Tips Obati Biang Keringat Saat Cuaca Panas, Kulit Badan Mulus Lagi Tanpa Bercak

jangan sering panas-panasan via brint.co

Berada di tempat yang panas dengan paparan sinar matahari akan memicu tubuhmu mengeluarkan keringat. Ini yang bikin ruam di tubuhmu makin parah. Saat sedang mengalami biang keringat, kamu dianjurkan untuk lebih sering berada di tempat teduh atau sejuk untuk menghindari keluarnya keringat. Minumlah yang banyak agar kamu terhindar dari dehidrasi juga ya!

ADVERTISEMENTS

2. Kenakanlah pakaian yang longgar dan berbahan sejuk serta mudah menyerap keringat

7 Tips Obati Biang Keringat Saat Cuaca Panas, Kulit Badan Mulus Lagi Tanpa Bercak

pakai baju yang longgar via www.notonthehighstreet.com

Mengenakan pakaian longgar akan membantu tubuhmu tetap sejuk dan terjaga dari panas dan keringat seperti katun misalnya. Hindari menggunakan pakaian yang terbuat dari serat sintetis, seperti polyester karena bahan-bahan ini lebih menyerap panas dan bikin kamu makin banyak berkeringat. Atau setidaknya jangan pakai baju yang ketat-ketat deh!

ADVERTISEMENTS

3. Masih tentang pakaian, baiknya ganti pakaianmu secara rutin ya. Apalagi kalau cuacanya lagi panas gini

7 Tips Obati Biang Keringat Saat Cuaca Panas, Kulit Badan Mulus Lagi Tanpa Bercak

ganti baju rutin lah via myclothinghelper.com

Selalu cuci bersih pakaian yang kamu kenakan, terutama setelah kamu mengenakannya dalam kondisi berkeringat. Jangan menyimpan pakaian yang sudah terkena keringat untuk dipakai kembali tanpa dicuci bersih terlebih dahulu. Tinggalkan kebiasaan side A-side B deh daripada makin banyak ruam yang muncul di tubuhmu.

ADVERTISEMENTS

4. Biasakan untuk selalu mandi kapanpun tubuhmu berkeringat, terutama setelah berolahraga

7 Tips Obati Biang Keringat Saat Cuaca Panas, Kulit Badan Mulus Lagi Tanpa Bercak

selalu mandi kalau habis berkeringat via www.independent.co.uk

Biang keringat yang biasanya timbul pada bagian tubuh, terutama di bagian-bagian lipatan tubuh yang lembap, kerap dipicu oleh keringat yang dibiarkan mengering tanpa dibersihkan dengan layak. Kapanpun kamu berkeringat, baik setelah berolahraga atau hanya kegerahan saja, tubuhmu harus dibersihkan secara menyeluruh. Karena kalau nggak, keringat akan bercampur dengan kotoran maupun sel kulit mati, mengendap, dan menjadi biang keringat. Tapi, jangan langsung mandi saat berkeringat ya, biarkan kering dulu baru kamu boleh siram tubuhmu dengan air.

ADVERTISEMENTS

5. Tambahkan baking soda pada air hangat yang digunakan untuk mandi untuk mengobati biang keringat

7 Tips Obati Biang Keringat Saat Cuaca Panas, Kulit Badan Mulus Lagi Tanpa Bercak

baking soda untuk mandi via www.healthandhealthyliving.com

Kalau kamu ingin hasil yang lebih maksimal, berendamlah dengan air hangat yang telah dicampur dengan baking soda. Bahan alami yang ada di dalam baking soda mampu meredakan gatal dan menyembuhkan ruam akibat biang keringat.

ADVERTISEMENTS

6. Jangan asal pilih salep, gunakan losion calamine atau krim hidrokortison untuk meredakan gejala ruam dan iritasi di kulit

7 Tips Obati Biang Keringat Saat Cuaca Panas, Kulit Badan Mulus Lagi Tanpa Bercak

olesi losion calamine via www.beautyglimpse.com

Selain pakai bedak dingin setelah mandi, kamu juga bisa memanfaatkan losion calamine yang bisa didapatkan di apotek terdekat untuk membantu meredakan kulit yang gatal, perih atau iritasi. Kamu juga bisa gunakan krim hidrokortison untuk hasil yang lebih maksimal, tapi ingat, selalu ikuti petunjuk yang tertera pada kemasan ya!

Baiknya hindari penggunaan krim dan salep yang mengandung minyak mineral atau petroleum yang semakin menyumbat saluran keringat.

7. Untuk pengobatan dari dalam, kamu bisa konsumsi obat antihistamin yang sudah diresepkan dokter juga

7 Tips Obati Biang Keringat Saat Cuaca Panas, Kulit Badan Mulus Lagi Tanpa Bercak

minum obat antihistamin via ctsinuscenter.com

Obat antihistamin berguna untuk meredakan gatal-gatal pada kulit. Pastikan untuk konsultasi ke dokter dulu untuk meminimalisir dampak-dampak negatif yang nggak diinginkan.

Jika langkah-langkah pengobatan di atas nggak membuahkan hasil, atau setelah 3-4 hari ruam merah nggak menghilang bahkan bertambah parah, segera periksakan ke dokter untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut ya!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

salt of the earth, light of the world