Ruang tamu rumah menjadi ruang pertama yang akan dikunjungi tamu saat berkunjung ke rumahmu. Tentu saja hal ini membuatmu tak ingin ruang tamumu tak terlihat cantik di hadapan para tamu. Meletakkan tanaman hias di sudut ruang tamu atau di atas meja tamu bisa jadi solusi agar ruang tamu menjadi nampak jauh lebih indah dipandang. Selain cantik karena keberadaan tanaman hias, adanya bunga-bunga dengan bau yang wangi juga mampu membuat tamumu terkesan dan betah berada di rumahmu.
Nah, jika kamu baru pertama kali ingin memasang tanaman hias di ruang tamu, berikut ini ada 7 pilihan tanaman hias yang bisa kamu letakkan di sudut ruang tamu maupun di atas meja. Tak perlu khawatir soal harga, daftar tanaman hias di bawah ini sudah dilengkapi dengan harga untuk menjadi bahan pertimbangan sebelum membelinya agar tak membuat kantongmu kering. Simak, yuk!
ADVERTISEMENTS
1. Lidah mertua, tanaman hias yang satu ini tak hanya mampu mempercantik tampilan ruang tamu minimalismu, tapi juga sebagai antipolutan
Lidah buaya juga berfungsi sebagai penyerap polutan di dalam ruangan, sehingga udara di dalam rumah menjadi lebih bersih. Adapun harga dari tanaman lidah mertua mulai dari Rp5.000,00 saja
ADVERTISEMENTS
2. Warna ungu cantik dari bunga lavender dijamin bakal bikin area ruang tamu rumahmu menjadi cerah dan cantik
Tak hanya cantik saja, lavender juga mampu mengusir nyamuk. Bunga yang cantik dan multifungsi ini dijual pada kisaran harga Rp7000,00 hingga Rp30.000,00 saja
ADVERTISEMENTS
3. Tanaman peace lily bisa jadi salah satu pilihan untuk mempercantik sudut ruang tamumu atau bahkan bisa ditaruh di meja tamu
Adapun harga pasaran dari tanaman ini mulai dari Rp10.000,00 saja
ADVERTISEMENTS
4. Bunga seruni atau krisan, tanaman bunga yang satu ini sangat cocok kamu tempat di ruang tamu karena baunya yang sangat wangi mampu menarik perhatian
Selain cantik bisa bikin ruangan jadi harum. Tak perlu khawatir karena kamu bisa membeli bunga krisan seharga Rp10.000,00 saja
ADVERTISEMENTS
5. Kuping gajah, tanaman dengan daun yang lebar dan motif yang unik ini cocok kamu letakkan di sudut ruang tamumu
Jika kamu menginginkannya, kamu hanya perlu membelinya dengan harga mulai dari Rp18.000,00
ADVERTISEMENTS
6. Kaktus mini, bentuknya yang kecil nan mungil cocok banget untuk menghias meja tamu, apalagi diletakkan pada pot yang cantik
Harga tanaman kaktus mini pun tak begitu mahal, rata-rata mulai dari Rp50.000,00
7. Daun cantik warna-warni dari tanaman hias aglonema ini cocok buat segala tema ruang tamu rumahmu
Jika kamu ingin mempunyai tanaman ini, kamu bisa membelinya dengan harga mulai dari Rp20.000,00 hingga Rp165.000,00
Gimana nih menurutmu, tanaman hias di atas cantik-cantik bukan? Bahkan, tak hanya cantik, beberapa di antaranya juga menawarkan dampak positif bagi kesehatanmu seperti tanaman lidah mertua yang bisa menyerap polutan di dalam ruangan dan kamu tak perlu khawatir karena tanaman di atas mampu bertahan hidup di dalam ruangan guys~