Untuk para perantau yang jauh dari keluarga, mudik menjadi hal wajib yang tak boleh terlewatkan. Sebab pulang kampung merupakan momen kamu dan keluarga untuk bisa saling berkumpul serta melepaskan kepenatan dengan segala runitas kehidupan, seperti kuliah ataupun kerja.
Mudik sendiri selalu menghadirkan cerita. Setiap tahunnya orang yang pergi mudik tampak tumpah ruah, baik di jalan, stasiun, terminal, atau bandara. Antusiasme yang tak pernah surut setiap tahunnya itu yang membuat mudik memerlukan banyak perjuangan. Tak jarang, waktu perjalanan mudik harus ditempuh lebih dari tiga atau empat jam. Karena itu, kamu nggak hanya perlu memperhatikan penampilan tapi juga kesehatan sebelum dan selama perjalanan mudik. Nah, supaya mudikmu tetap ciamik, simak yuk 6 hal yang harus kamu perhatikan ini.
ADVERTISEMENTS
Supaya penampilanmu maksimal, kebugaran badan perlu kamu perhatikan. Makanya dari sekarang wajib tuh periksa kesehatan.
Penampilan maksimal itu bukan cuma cantik luarnya aja, tapi juga sehat raga dan jiwanya. Apalagi demi menghadapi perjalanan mudik, kebugaran badan justru hal pertama yang harus kamu perhatikan. Kamu perlu tahu kondisi kesehatan tubuhmu sekarang, mungkin aja kamu punya riwayat penyakit seperti maag, darah tinggi atau rendah, asma, atau diabetes. Karena itu, sebaiknya kamu cek ke dokter agar bisa mengetahui kondisi tubuhmu.
ADVERTISEMENTS
Berjam-jam di jalan udah pasti melelahkan, tapi jangan sampai juga kamu kelaparan. Makanya makanan jadi salah satu kebutuhan yang perlu dipersiapkan. Hore….
Untuk kamu yang mengambil jalur darat, tak jarang perjalanan mudik menghabiskan waktu seharian, bahkan sehari-semalaman. Nggak perlu ditanya lagi lelahnya seperti apa, bukan? Kamu sendiri nggak pernah tahu seberapa banyak tenaga yang terbuang. Yang kamu tahu, ketika lelah sudah datang, pasti lapar mudah menyerang. Makanya stok makanan perlu banget kamu persiapkan. Jangan sampai kelaparan dan kamu akhirnya rese dengan orang sekitar. Oke!
ADVERTISEMENTS
Supaya nggak lemas dan fokus kamu melihat mas-mas kece terjaga di sepanjang jalan, yuk sedia air mineral sesuai kebutuhan.
Asupan cairan itu penting sekali untuk tubuh. Nggak hanya menghindarimu dari dehidrasi, tapi juga menjaga fokus serta kesegaran tubuhmu. Apalagi perjalanan mudik ini membutuhkan tenaga ekstra, kamu pun perlu sedia air mineral sesuai kebutuhan. Kamu nggak perlu khawatir banyak minum membuatmu jadi sering ingin ke kamar kecil. Toh, cairan tubuhmu itu bisa saja keluar lebih banyak lewat kelenjar keringat.
ADVERTISEMENTS
Jangan cuma sedia payung sebelum hujan aja, untuk menghadapi perjalanan mudik kamu juga perlu sedia obat sebelum jatuh sakit, oke!
Udah sering banget kan dengar pepatah sedia payung sebelum hujan. Intinya sih kamu harus siap sebelum terjadi hal-hal yang tak diinginkan. Seperti perjalanan jauh yang menawarkan banyak kemungkinan. Meski sudah melakukan cek kesehatan, kamu tetap harus membawa obat-obatan atau P3K. Supaya jika kemungkinan terburuk terjadi, entah kamu atau anggota keluargamu yang lain sakit bisa segera ditangani.
ADVERTISEMENTS
Karena biasanya di jalan kamu akan sulit untuk membersihkan diri, jangan sampai bau badan mengganggu orang lain ya. Makanya pakai pewangi badan.
Penting juga nih untuk kamu perhatikan! Sebab apalah artinya cantik, kalau aroma tubuhmu kurang sedap. Duh, yang ada orang nanti malas untuk dekat-dekat dengan kamu.
Mengingat di sepanjang perjalanan nanti kamu akan sulit untuk membersihkan diri, makanya jangan sampai lupa memakai pewangi tubuh atau deodorant. Pastikan deodorant yang kamu pakai bisa memberikan perlindungan tubuh dari bau badan kurang lebih hingga 48 jam. Untuk memperoleh beragam pilihan keharuman, kamu bisa mencoba deodorant Rexona Antibacterial Defense.
Oh iya, jangan lupa juga untuk menjaga kelembapan kulit sepanjang perjalanan dengan mengoleskan body lotion seperti Vaseline Aloe Fresh. Selain menjaga kelembapan kulitmu aroma khasnya pun bisa membantu tubuhmu merasa segar sepanjang perjalanan. Toh kalau tubuhmu segar dan wangi kamu bisa lebih percaya diri, siapa tahu juga di jalan kamu bisa ketemu jodoh masa depan. Cie….
ADVERTISEMENTS
Biar perjalananmu tak membosankan, persiapkan ponsel atau gadget lainnya yang mendukung untuk memainkan game di jalan.
Supaya kamu nggak mati gaya selama perjalanan mudik, jangan lupa untuk persiapkan ponsel atau gadget lain yang bisa memfasilitasimu bermain game atau sekadar berselacar di media sosial. Bawa juga power bank, sebagai jaga-jaga kalau saja ponsel atau gadget-mu kehabisan baterai di jalan.
Perjalanan mudik itu sebenarnya menyenangkan sekali. Asalkan 6 hal ini benar-benar kamu terapkan. Dan kalau kamu mau tahu #1001inspirasiramadhan lainnya, datang saja ke sini. Selamat mudik ya, semoga sampai di tujuan dengan selamat dan bisa bahagia berkumpul dengan keluarga 🙂