6 Tips Agar Olahragamu Selalu Maksimal, Nggak Cuma Dapat Capek Doang!

Punya tubuh bugar adalah impian setiap orang. Sebagai anak muda yang tiada henti disibukkan oleh berbagai aktivitas, kamu pun perlu menyempatkan diri berolahraga agar tubuhmu senantiasa segar dan sehat. Mengatur waktunya memang tak mudah, tapi demi mewujudkan tubuh yang sesuai impian pasti akan kamu lakukan. Sayangnya, kebanyakan dari kamu nggak merasakan kebugaran setelah olahraga, justru tubuh akan lebih capek dari biasanya.

Kenapa, ya?

Nah, selain melakukan pemanasan, sebaiknya kamu perhatikan 6 aturan dalam berolahraga yang telah Hipwee Tips siapkan ini, supaya olahraga nggak hanya menghasilkan lemas dan pegal-pegal, tapi juga bentuk tubuh yang maksimal. Ini dia tipsnya!

ADVERTISEMENTS

1. Makanlah sebelum olahraga, karena kamu butuh ekstra tenaga saat melakukannya

6 Tips Agar Olahragamu Selalu Maksimal, Nggak Cuma Dapat Capek Doang!

sandwich via www.pexels.com

Sesederhana apapun gerakan olahraga yang kamu lakukan, pasti tetap memerlukan tenaga. Oleh sebab itu, kamu butuh tenaga yang cukup agar tubuh jauh dari kata lemas. Salah satunya adalah dengan cara makan makanan yang kaya karbohidrat dan protein, seperti telur rebus atau sandwich.

ADVERTISEMENTS

2. Jangan langsung coba banyak jenis olahraga. Fokuskan pada satu saja sampai kamu merasa cukup

fokus pada satu saja

fokus pada satu saja via www.sheknows.com

Hal satu ini biasa terjadi saat kamu baru mulai intens berolahraga. Kamu jadi iseng coba-coba beragam jenis olahraga, padahal untuk hasil maksimal sebaiknya kamu fokus pada satu jenis dulu. Misalnya kamu ingin membakar lemak, lalu melakukan jogging, lari keliling lapangan, dan berenang juga.

Jika kamu paksakan semua kegiatan itu, lemakmu memang terbakar, hanya saja terlalu mengeksploitasi tubuh. Pelan-pelanlah dan lakukan secara rutin satu jenis olahraga saja. Itu lebih baik!

ADVERTISEMENTS

3. Menyempatkan waktu untuk istirahat sejenak dari olahraga itu perlu. Tapi, bukan berarti kamu cuma goler-goler di kasur saja

tetap berolahraga ya

tetap berolahraga ya via www.pinterest.com

Kalau lagi semangat berolahraga, memang biasanya jadi ingin melakukannya terus-menerus. Padahal, tubuhmu juga sama seperti mesin, yakni perlu diistirahatkan. Sempatkanlah istirahat sejenak seperti setengah hari atau sehari penuh. Namun, istirahat bukan berarti nggak ‘bergerak’ sama sekali, ya.

Kamu bisa melakukan kegiatan kecil seperti bersih-bersih rumah supaya tubuhmu tetap mengeluarkan keringat.

ADVERTISEMENTS

4. Memaksa tubuh untuk lebih keras lagi berolahraga bukan tindakan terpuji. Slow saja, namun pasti

jangan paksa tubuhmu

jangan paksa tubuhmu via fitnationmag.com

Ada kalanya kamu sedih ketika tak ada kemajuan setelah berjuang keras selama berolahraga. Bahkan, kamu juga mati-matian menjaga pola makan. Nah, hal itu memunculkan pemikiran kalau kamu harus memaksa tubuh agar berolahraga lebih keras lagi. Nggak jarang juga kamu bakal melakukan jenis olahraga apapun hingga yang ekstrim. Hal ini tentu tidak baik karena kamu justru akan sakit dan menyebabkan kerugian waktu tersendiri.

ADVERTISEMENTS

5. Siapa bilang olahraga di malam hari itu nggak baik? Justru yang terpenting adalah konsistensi

malam juga bagus

malam juga bagus via www.self.com

Nggak jarang, banyak orang berpendapat kalau olahraga di malam itu nggak baik. Padahal, yang memilih olahraga malam biasanya karena dapat lebih santai melakukannya setelah seharian beraktivitas. Sebenarnya, kapanpun waktunya sah-sah saja karena yang terpenting adalah konsistensimu dalam berolahraga. Jika kamu mengikuti peraturan jenis olahraga yang kamu pilih dan rutin melakukannya, maka hasil maksimal yang akan didapatkan.

ADVERTISEMENTS

6. Ada baiknya, biasakan makan atau minum setelah olahraga. Namun, nggak boleh asal

buah-buah segar

buah-buah segar via www.smartfertilitychoices.com

Setelah berolahraga pun kamu wajib mengonsumsi makanan atau minuman agar tetap bertenaga dan bisa kembali beraktivitas. Namun, kamu nggak boleh asal memilih asupannya.

Beberapa jenis makanan dan minuman yang baik untuk dikonsumsi setelah berolahraga yaitu:

  • buah-buahan segar
  • susu cokelat
  • aneka jus
  • kacang-kacangan

Supaya olahragamu nggak sia-sia, ada baiknya terapkan 6 rules tadi, ya. Semoga bermanfaat, guys!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini