Sebagai Bukti Cinta Pada Ibunda, 11 Aktivitas Ini Wajib Kamu Lakukan Bersamanya

Artikel kali ini dipersembahkan oleh Makanluar , aplikasi yang menawarkan pilihan restoran berkualitas dan cara nyaman untuk reservasi online — demi pengalaman makan yang layak dikenang.

Kita terlahir ke dunia lalu tumbuh dewasa karena seseorang memilih melahirkan dan rela membesarkan kita. Kasih sayang, keikhlasan, ketulusan dan pengorbanan selalu terpancar di tiap sentuhan dan kelembutannya. Begitulah Ibu: pemilik cinta yang tak punya bandingan di dunia.

Walau hutang pada Ibunda tak bisa dilunasi seluruhnya, kita selalu bertanya: “Setidaknya apa yang mampu membuatnya bahagia?” “Bagaimana aku bisa memberitahunya betapa bangga dan bersyukur diriku karena bisa memanggilnya ‘Ibu’?”

Tanpa perlu banyak mengajukan tanya, sebenarnya ada 11 hal yang mampu menunjukkan kedalaman kasih sayangmu pada Ibunda. Jika hal-hal ini kamu lakukan dengan sukarela, rasa bahagia tak pelak akan tumbuh dalam hatinya. 11 hal itu pun akan mampu membuatnya mendengar suara hatimu:

“Ibu, ini anakmu, dan kau akan selalu jadi yang pertama dalam kalbuku.”

ADVERTISEMENTS

1. Rasa cintamu bisa ditunjukkan lewat cara yang sederhana saja: dedikasikan tanggal 22 tiap bulannya sebagai hari untuk Ibunda.

Ayunda Faza Maudya & Ibunda

Ayunda Faza Maudya & Ibu via instagram.com

Ia yang hidup untuk dirimu dari hari ke hari berhak mendapat lebih dari ucapan sayang setahun sekali.

Di Indonesia, Hari Ibu dirayakan tanggal 22 Desember setiap tahunnya. Di hari inilah semua linimasa akan dipenuhi ungkapan sayang anak-anaknya pada Ibunda mereka. Bahkan, ada juga anak yang mengirimkan bunga atau mengajak beliau makan malam spesial di kehidupan nyata. Semua dilakukan untuk menghargai jasa ibu selama ini.

Tapi pantaskah menunggu 1 tahun lamanya untuk memberi perlakuan istimewa pada sosok yang telah menghabiskan setiap harinya untuk hidup demi kita?

Dedikasikan tanggal 22 tiap bulannya — bukan hanya di bulan Desember saja — sebagai hari khusus untuk orang yang melahirkanmu. Bebaskan beliau memintamu melakukan apapun di hari itu. Kamu tak boleh menolak apapun yang ibumu minta, karena beliau berhak diperlakukan layaknya ratu.

“Ma, hari ini mau aku ajak ke mana? Mama mau aku ngapain buat Mama?”

“Aduh Mas, Mama bingung kalau ditanya begitu. Udah, nggak usah lah.”

“Bener nih? Yakin Mama nggak mau apa-apa?”

*berpikir keras* “Ya sudah, kalau kamu maksa, coba deh bersihin kamarmu buat Mama.”

“Hehehe… Siap, Komandan!”

ADVERTISEMENTS

2. Buat game dari album foto lama milik keluarga. Ibumu harus menceritakan kisah di balik tiap gambar yang ada; tugasmu menebak keaslian ceritanya.

Game Truth or False dari album keluarga

Game Truth or False dari album keluarga via dannymeredith.wordpress.com

Manusia hidup untuk kemudian menjadi kenangan bagi manusia lain. Ibumu telah hidup di dunia sekian lama. Pastilah ada banyak orang yang ia simpan di dalam kenangannya.

Mintalah Ibu bernostalgia, dibantu sebuah album foto lama milik keluarga. Ibu harus menuturkan padamu cerita di balik setiap foto yang terpajang rapi di sana. Sementara, yang harus kamu lakukan adalah menebak apa cerita itu asli, atau hanya karangan ibumu sendiri.

“Di foto ini Mbak Sekar lagi nangis. Usut punya usut, bekal makan siangnya diambil sama teman sekelas.”

“Wah? Aku baru tahu kalau Mbak Sekar dulu di-bully?”

“Nggak di-bully juga sih, Dek. Temannya cuma naksir aja sama rasa masakan Mama…”

“Haha iya, percaya deh ini cerita asli.”

Walau lawannya ibu sendiri, jangan lupa kalau ini adalah kompetisi. Yang kalah main game, harus traktir yang menang makanan, ya!

ADVERTISEMENTS

3. Cinta adalah pengorbanan-pengorbanan kecil. Buktikan perhatianmu pada Ibu dengan memaksa diri bangun pagi demi menyeduh teh favoritnya.

Bangkitkan kenangan masa kecilmu: menyesap minuman hangat dengan Ibu

Bangkitkan kenangan masa kecilmu: menyesap minuman hangat dengan Ibu via blog.timesunion.com

Sebenarnya kamu bukan pemalas sama sekali. Tapi entah kenapa, urusan cari jodoh bagimu jauh lebih mudah dibandingkan bangun pagi. Setiap hari rasanya semesta berkonspirasi untuk membuatmu terlelap kembali. Bukannya segera berdiri dari kasur lalu mandi, kamu lebih sering menyerah pada godaan untuk tidur sekali lagi.

Jadi bayangkan betapa senangnya Ibumu jika kamu rela berusaha bangun lebih pagi. Kamu bahkan mencoba terjaga lebih dulu dari beliau sendiri. Tak hanya itu, kamu segera beranjak ke dapur selepas terbangun. Menyeduh teh pagi untuk Ibu adalah tujuanmu selanjutnya begitu terjaga. Bayangan senyuman di bibirnya saat menyesap teh hangat buatanmu membuatmu berani mengabaikan hawa dingin pagi yang menusuk tulang.

Kamu sadar itu cinta ketika berkorban justru membuatmu bahagia. Dan pengorbanan tak melulu harus ‘drama’, bisa saja sesederhana bangun lebih dini demi menyeduh teh untuk Ibunda

ADVERTISEMENTS

4. Hadiah terbaik bagi Ibu adalah kehadiranmu. Temanilah ia sekali waktu, untuk sekadar berbelanja lalu makan siang bersama.

Makan siang di Ninety Nine, Lotte Avenue

Makan siang di Ninety Nine, Lotte Avenue via piringkoper.com

Belanja bulanan adalah kegiatan penting bagi seorang punggawa rumah tangga. Jika selama ini kamu tak sempat menemani Ibu melakukannya, sekali-kali luangkanlah waktu bersama beliau untuk ke mall dan berbelanja. Selain bermanfaat melepas penat, kamu juga berkesempatan mendapat tips-tips belanja hemat langsung dari pakarnya.

Jangan terburu-buru pulang saat semua kebutuhan telah berhasil kalian “amankan”. Tentu kamu tahu betapa bisa melelahkannya kegiatan belanja bulanan. Membandingkan harga dan kualitas produk, belum lagi mengantri panjang di tempat pembayaran, bisa membuat energi ibumu terkuras. Maka dari itu, ada baiknya jika kamu mengajak beliau mampir lebih dulu ke area makan yang tersedia di mall. Kalian bisa mengecas kembali energi yang sudah terpakai, sehingga perjalanan pulang nanti bisa terasa lebih bersemangat dan menyenangkan.

Salah satu tempat yang bisa kamu coba adalah Restoran Ninety Nine di Lotte Shopping Avenue Kuningan, Jakarta. Segala jenis makanan bisa kamu temukan di sini, jadi kamu tak perlu khawatir Ibumu kesulitan memilih menu. Dari nasi goreng rawon seharga Rp. 35.000 saja sampai secangkir kopi yang dibuat sepenuh hati, Ninety Nine menawarkan pengalaman makan yang takkan membuang percuma satu sen pun dari rupiahmu. Setelah puas duduk santai dan mengisi perut, kalian bisa meneruskan perjalanan pulang dengan perasaan yang lebih puas dan senang.

Jangan remehkan betapa melelahkannya kegiatan yang dilakukan Ibu untuk keluarga. Untuk pengalaman makan maksimal setelah lelah berbelanja, pelajari lebih jauh tentang Ninety Nine dengan mengeklik tautan ini .

ADVERTISEMENTS

5. Ibumu pasti bahagia jika kembali bersua dengan sahabat-sahabat SMA-nya. Maka, kenapa tak kamu selenggarakan saja reuni mini untuk mereka?

Prohibition, lokasi reuni paling tepat

Prohibition, lokasi reuni paling tepat via eatandtreats.blogspot.com

Saat ini kamu bisa mengontak sahabat-sahabat ibumu sewaktu SMA dengan mudah melalui Facebook. Undanglah mereka untuk berkumpul dan berpartisipasi dalam satu acara reuni. Pastikan kamu tak salah memilih tempat, agar reuni tersebut berjalan lancar dan membahagiakan.

Prohibition Chophouse and Speakeasy Bar di lantai dua Plaza Senayan Arcadia adalah tempat yang bisa Hipwee dan Makanluar rekomendasikan sebagai lokasi reuni untuk ibumu dan teman-temannya. Tentu rekomendasi ini tak dikeluarkan dengan sembarangan. Ada beberapa alasan yang menjadikan tempat ini ideal sebagai lokasi teman-teman lama untuk berkumpul dan bercengkerama.

Pertama, Prohibition  menawarkan pelayanan yang ramah dan dijamin membuat pelanggannya merasa betah. Kualitas makanannya pun tak perlu kamu ragukan lagi: sahabat ibumu yang sudah jauh-jauh datang dari luar kota tak akan menyesal mencicip seafood platter, pasta, dan steak wagyu-nya yang diramu penuh kehati-hatian untuk menjaga kepuasan pelanggan. Dijamin, ketika mereka sudah kembali ke rumah masing-masing, mereka masih akan membicarakan reuni mini yang kamu selenggarakan.

Tak kalah pentingnya adalah dekorasi restoran yang dikonsep apik ala Amerika tahun 1920-an. Jangan menolak, ya, kalau kamu mendadak didapuk menjadi fotografer mereka!

Butuh rekomendasi tempat yang tepat untuk kumpul bersama teman-teman lama? Lebih jauh lagi tentang Prohibition, bisa kamu temukan di sini.

ADVERTISEMENTS

6. Kadang Ibu lupa bahwa ia sudah semakin tua. Ajaklah beliau mengecek kesehatannya, agar kamu dan keluarga bisa benar-benar lega

Ajaklah Ibu mengecek kesehatannya

Ajaklah Ibu mengecek kesehatannya via www.huffingtonpost.com

Kamu boleh berbangga melihat beliau masih aktif dan lincah di umurnya yang tak lagi muda. Namun sebaik apapun keadaannya, tubuh ibumu tetaplah semakin renta. Pengecekan kesehatan menjadi penting untuk memastikan tak ada penyakit atau kondisi negatif tertentu yang sedang berkembang dalam tubuhnya.

Karena itu, buatlah ibumu berjanji untuk pergi mengecek kesehatannya. Mulai dari pap smear untuk mendeteksi kanker rahim, mammografi untuk kanker payudara, hingga tes gula darah dan kolesterol. Jika beliau enggan karena merasa sehat-sehat saja, ingatkan sekali lagi bahwa penyakit bisa tumbuh tanpa permisi dan baru ketahuan saat tubuh seseorang sudah tak mampu bertahan.

Mengecek kesehatannya bukan tanda bahwa ia egois atau hanya mementingkan diri. Itu justru cara yang bisa ditempuhnya agar kamu, Ayah, dan keluarga besarmu bisa benar-benar merasa lega.

7. Tawarkan untuk mentraktirnya makan malam sebagai penghargaan atas keberanian beliau mengecek kesehatan

Syukuran sederhana di The Royal Kitchen,  Jakarta

Syukuran sederhana di The Royal Kitchen, Jakarta via www.theroyalkitchenjakarta.com

Meski remeh kelihatannya, pergi ke dokter untuk cek kesehatan bisa menjadi hal yang menakutkan. Ibumu tak tahu apakah tubuhnya sehat benar atau justru ada hal yang tak diinginkan, sebelum hasil cek medis beliau resmi keluar.

Maka, hargailah keberanian Ibu dengan mengajaknya pergi ke tempat spesial pilihannya untuk makan malam. Kalian bisa pergi setelah prosedur cek kesehatan usai, atau saat hasilnya sudah kalian dapatkan. Untuk momen perayaan sederhana ini, Makanluar dan Hipwee merekomendasikan The Royal Kitchen di Mall Bellagio Kuningan. Restoran yang baru saja diluncurkan dengan konsep baru ini adalah salah satu dari sedikit tempat yang mampu menawarkan cita rasa kuliner India asli.

Ada kabar menyenangkan bagimu yang berniat mengajak Ibu ke restoran ini. Hingga tanggal 30 April nanti, Royal Kitchen  menawarkan menu lunch buffet untuk 2 orang dengan harga promo Rp. 99.000 (weekday) dan 109.000 (weekend) per paketnya. Artinya, kamu hanya perlu membayar Rp. 49.500 atau 54.500 per orangnya. Harga yang sangat, sangat ramah untuk sajian naan, biryani, dan kari kentang otentik ala India yang bisa kamu ambil sepuasnya.

Kadang ibumu harus dirayu agar mau memperhatikan kesehatannya sendiri. Menemani dirinya makan di tempat spesial adalah manuver sederhana yang bisa dilakukan untuk mendapatkan hatinya.

Demi kelezatan otentik khas India yang sudah setia menunggumu dan Ibu, boleh klik tautan ini .

8. Ingin santapan yang lebih ringan? Bawalah Ibu pada legitnya es krim, pai apel, dan lemon cheesecake di Queens Head Kemang

Queens Head, Kemang

Queens Head, Kemang via www.makanluar.com

Jika ibumu lebih ingin menyicip hidangan ringan, Queens Head bisa menjadi pilihan. Bar plus resto yang berlokasi di daerah Kemang ini juga sebenarnya menyediakan makanan berat ala Barat, seperti shepherd’s pie dan fish n’ chips. Namun yang paling juara memang makanan-makanan penutupnya. Brownies ice cream, sorbet atau es krim buah, pai apel, sampai lemon cheesecake-nya siap membuat kamu lupa pada angka terakhir yang terlihat di timbangan.

Bukan hanya dessert-nya saja yang jempolan. Stafnya yang ramah akan membuat Ibu dan kamu betah berlama-lama di sana tanpa perlu merasa bersalah. Satu tips? Siapkan kamera terbaikmu karena tempat yang satu ini benar-benar ‘berteriak’ minta diabadikan setiap sudutnya di Instagram.

Queens Head adalah tempat yang tepat untuk bersantai melepas penat dengan makanan ringan dan suasana paling nyaman. Informasi, promosi, dan menunya bisa kamu temukan cukup dengan mengakses tautan ini .

9. Tanyakan pada ayahmu apa yang membuatnya mencintai Ibu. Sampaikan jawabannya kepada Ibunda, kata per kata.

Apa yang membuat Ayah tetap mencintai Ibu?

Apa yang membuat Ayah tetap mencintai Ibu? via shoeboxmemoriesmedia.tumblr.com

Apakah cara paling sederhana untuk membuat Ibu bahagia? Tak perlu melulu berpatokan pada materi. Tanyakan saja pada ayahmu, mengapa ia tetap mencintai istrinya itu selama ini. Lalu, sampaikan jawaban beliau itu satu per satu pada ibumu.

Siap-siap mendengar jawaban yang membuatmu — anak mereka — mendadak iri:

“Dulu Ibu selalu bilang ‘selamat malam, selamat tidur’ kalau Ayah mau pulang ngapel. Sampai sekarang masih begitu, tapi dari samping Ayah di tempat tidur.”

“Kamu nanya kok aneh-aneh aja. Papa harus jawab dari mana? Panjang jawabannya.”

Jangan menyerah jika Ayahmu ngotot merahasiakan jawaban yang ia punya. Kalau kamu terus bertanya, perlahan beliau akan bersikap lebih terbuka. Ibumu sendiri pasti berbunga-bunga, jika mendengarkan pujian jujur dari orang yang dicintainya.

10. Pengorbanan ibumu selama ini patut diganjar hadiah istimewa. Bekerja sama dengan ayahmu, berikan Ibu kencan romantis nan spesial di Ristorante da Valentino, Jakarta

Ristorante da Valentino, Jakarta

Ristorante da Valentino, Jakarta via www.facebook.com

Apa yang tak pernah Ibu lakukan untukmu selama ini?

Beliaulah yang rela hanya tidur setengah sampai satu jam setiap malam agar kamu mendapatkan cukup susu, agar nyenyak tidur malammu;

Beliaulah yang rela dimarahi atasan atau diberi surat peringatan karena nekat bolos kerja, demi merawatmu yang sedang sakit-sakitnya;

Beliaulah yang selama ini memasakkan nasi goreng dan sup favoritmu, hidangan yang membuatmu mengenal arti rindu;

Beliaulah tempatmu kembali, saat dihujani masalah pribadi hingga beratnya beban skripsi;

Beliaulah yang rela hidupnya ‘berhenti’ — hati dan tenaganya dikeluarkan buatmu saja, terhitung dari detik pertama kau terlahir di dunia.

Tak pernahkan kamu merasa nyeri di dalam dada karena begitu inginnya mempersembahkan hal spesial untuk Ibunda? Sesuatu yang membuatnya merasa istimewa. Sesuatu yang bahkan tak pernah dipirkannya sebelumnya.

Ide membiayai malam kencan Ibu dan Ayahmu di restoran terbaik di kotamu tidaklah keterlaluan, mengingat banyaknya hal yang selama ini sudah mereka korbankan.

Bekerjasamalah dengan Ayahmu untuk memberi ibumu kencan makan malam romantis di Ristorante da Valentino , Jakarta. Di Valentino, makanan tak dianggap sekadar pengganjal perut saja. Ia ditinggikan derajatnya, menjadi syarat untuk hidup bahagia.

Tak hanya itu: valet, chef, staf pelayan hingga pelanggannya sendiri baju-membahu menciptakan suasana restoran yang khidmat. Ibu dan ayahmu akan mengenang selamanya malam singkat yang pernah mereka habiskan di sana.

Bekerjalah sampai mampu menghadiahkan orangtuamu pengalaman yang sudah sejak dulu bisa mereka rasakan, seandainya uang dan waktu mereka tak harus dihabiskan untuk merawatmu sampai dewasa.

Reservasi online bisa kamu lakukan dengan nyaman dan lancar melalui Makanluar. Detail tentang promosi dan diskon khusus yang ditawarkan Valentino bisa kamu dapatkan dengan lengkap di sini.

11. Ketika semua ide di atas sudah terlaksana, pulanglah ke rumah bersama Ibunda. Waktunya mewujudkan sesi memasak yang penuh canda

Di rumah bersama Ibu, sama menyenangkannya :D

Di rumah bersama Ibu, sama menyenangkannya 😀 via learnthaiwithmod.com

Bermain game dengan album foto lama, berkeliling kota, berbelanja, dan mencicipi tempat-tempat makan yang berbeda pasti membuat Ibu dan dirimu kelelahan. Sekarang saatnya kalian bersantai, mengistirahatkan badan. Tapi jangan anggap ini sebagai tiket untuk langsung masuk ke kamarmu dan menutup pintu. Tinggallah sejenak bersama Ibu dulu di ruang keluarga, bercengkramalah dengannya. Menjelang waktu makan tiba, ajak Ibumu memasak untuk seluruh anggota keluarga.

Sesi memasak bisa kamu gunakan untuk makin mengakrabkan diri dengan Ibunda. Coba tanyakan padanya: dari restoran-restoran yang tadi kalian coba, apakah ada yang jadi favoritnya? Jika ia ingin dibawa ke luar kota, kota mana yang akan dipilihnya? Tanggal 22 yang akan datang nanti, apa ada hal khusus yang harus kamu lakukan untuk ia?

Tutup hari itu dengan makan malam yang khidmat bersama keluarga. Layaknya cintamu kepada Ibu, hasratmu pada rasa dan selera haruslah tetap terpelihara.

Karena mereka yang tahu cara menghormati makanan, tahu cara merayakan kehidupan.

Kasih sayang anak memang takkan cukup untuk membalas seluruh jasa ibundanya. Namun, adakah yang lebih membahagiakan di dunia selain tuntasnya rasa rindu untuk menyaksikan bahagianya Ibu?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis