ADVERTISEMENTS
4. Resep puding unik berisi kue keranjang ini layak dicoba, penutup mulut manis yang tak terlalu berat dan eneg
Ingin membuat camilan manis yang ringan dari kue keranjang? Puding yang dikombinasikan dengan dodol khas Cina ini bisa jadi alternatif cara mengolah kue keranjang. Kue keranjang yang kenyal akan memberi tekstur unik pada puding dan membuatnya terasa lebih lezat.
Cara membuatnya juga nggak sulit. rebus bubuk agar-agar, santan dan gula hingga larut lalu campur dengan potongan kue keranjang. setelah itu cetak dan dinginkan. Mudah kan?
ADVERTISEMENTS
5. Atau bikin bola ubi isi kue keranjang seperti ini. Resep ini adalah perpaduan dua kebudayaan dalam satu makanan
Bola ubi, makanan khas Indonesia ini akan terasa nikmat jika dipadukan dengan kue keranjang. Nggak hanya mempersatukan dua budaya, Kudapan ini akan mengobati kebosanan kamu memakan bola ubi yang nggak ada isinya.
Cara membuatnya nggak jauh berbeda dengan cara membuat bola ubi, hanya saja beri potongan kecil kue keranjang di bagian tengah adonan. agar lebih nikmat,bola ubi ini juga dapat diberi topping gula atau lelehan coklat.
Nah itu dia beberapa cara mengolah kue keranjang. Dengan sedikit siasat dan kreativitas, kamu bisa menikmati cita rasa baru kue keranjang buat Imlek kamu tahun ini!