Oven merupakan salah satu peralatan dapur yang punya fungsi penting dan nggak tergantikan di dapur. Terutama buat kamu yang suka membuat kue, roti, cake hingga ayam panggang ataupun daging panggang. Ada berbagai jenis oven yang ditawarkan di pasaran. Mulai dari oven gas, kayu, batu bara hingga listrik. Selain jenisnya yang beragam, tentunya oven juga memiliki ukuran yang beragam.
Tapi buat kamu yang nggak mau repot atau nggak punya ruangan dapur yang cukup besar untuk menyimpan oven tradisional, sekarang ini di pasaran juga sudah tersedia banyak pilihan oven listrik dengan bentuk yang minimalis. Selain bentuknya minimalis, oven-oven ini juga sudah mulai menggunakan daya yang rendah, sehingga nggak akan bikin tagihan listrik kamu melonjak walau kamu sering masak kue atau ayam panggang. Nah di artikel kali ini, kita akan memberikan kamu tips dan beberapa rekomendasi oven listrik rendah daya yang ada di pasaran!
ADVERTISEMENTS
Hal-hal yang perlu kamu perhatikan sebelum memutuskan untuk membeli sebuah oven listrik
Tentunya sebelum membeli sebuah oven listrik yang nantinya bisa kamu gunakan untuk membuat berbagai hidangan sehat tanpa minyak ada beberapa hal yang sebaiknya kamu perhatikan terlebih dahulu. Hal ini penting untuk menyesuaikan kebutuhan yang diperlukan oleh kamu dengan karakteristik, ukuran, serta fitur yang terdapat pada sebuah oven listrik. Hal ini bertujuan agar kamu nggak melakukan pembelian yang nggak percuma.
Daya yang digunakan oven listrik
Tentunya yang paling pertama harus kamu perhatikan adalah daya oven yang akan kamu beli. Pastikan daya yang digunakan oven sesuai dengan kapasitas daya listrik rumah atau kost kamu. Selain itu carilah oven listrik yang memiliki daya kecil sehingga tidak membuat tagihan listrik kamu jebol karena daya listrik yang digunakan oleh oven listrik kamu terlalu besar.
Kapasitas Oven listrik yang akan kamu gunakan
Pilihlah oven listrik yang memiliki kapasitas yang sesuai dengan ruangan dan kebutuhan kamu. Tentunya kapasitas oven listrik ini akan berpengaruh kepada besar oven listrik tersebut. Kamu bisa memilih berbagai macam kapasitas mulai dari kapasitas 5L hingga 20L. Untuk ukuran ruangan/dapur yang tidak terlalu besar ada baiknya kamu memilih oven listrik dengan kapasitas menengah, mulai dari 10L hingga 15L agar tidak memakan tempat yang terlalu besar.
Material dan fitur oven listrik
Material oven listrik juga menjadi salah satu hal yang harus kamu perhatikan ketika membeli sebuah oven listrik. Stainless steel adalah salah satu bahan terbaik yang bisa kamu pilih. Bahan ini tahan lama dan tidak mudah penyok serta rusak, selain itu bahan ini juga mampu mendistribusikan panas secara merata. Mungkin untuk fitur tambahan yang sepertinya akan berguna pada sebuah oven listrik adalah timer atau pengatur waktu. Dengan adanya sebuah timer kamu dapat memanggang kue atau makanan dengan nyaman tanpa takut gosong.
ADVERTISEMENTS
Jangan salah ya, oven listrik itu berbeda lo dengan microwave
Meskipun terlihat mirip, tetapi sebenarnya oven listrik dan microwave itu adalah dua alat yang berbeda, terutama pada fungsi dan cara pemanasan. Sebuah oven listrik diperuntukkan untuk memanggang atau membakar makanan (baking atau roasting), sedangkan microwave hanya ditujukan untuk memanaskan makanan saja.
Selain itu cara kerja kedua peralatan dapur ini juga berbeda. Oven listrik menggunakan energi listrik untuk memanaskan elemen pemanas dan merubahnya menjadi energi panas yang kemudian disebarkan merata ke seluruh ruang oven. Sedangkan microwave menggunakan gelombang mikro elektromagnetik yang akan diserap makanan dan menggerakkan partikel air di makanan untuk saling bertumbukkan sehingga menghasilkan panas.
ADVERTISEMENTS
Rekomendasi oven listrik dengan daya rendah yang nggak bikin tagihan listrik kamu membengkak
Setelah mengetahui hal apa saja yang harus diperhatikan untuk memilih oven listrik yang kamu butuhkan serta perbedaannya dengan microwave, sekarang Hipwee ingin memberikan rekomendasi kepada kamu 7 oven listrik rendah daya yang bisa kamu gunakan tanpa harus khawatir dengan tagihan listrik yang akan membengkak, berikut ini daftarnya!
ADVERTISEMENTS
Signora Mini Oven
Oven listrik mungil dengan kapasitas 6L ini cocok banget digunakan bagi kamu yang baru aja mau memulai membuat kue atau mencoba-coba resep masakan yang dipanggang. Kapasitasnya yang nggak terlalu besar menjadikan oven listrik ini cocok untuk memasak makanan berkapasitas kecil tanpa harus membuang banyak tempat atau daya.
Selain itu karena ukurannya yang kecil oven listrik ini juga cocok buat kamu yang tinggal di kost atau apartemen yang nggak memiliki ruangan dapur yang besar.
ADVERTISEMENTS
Electrolux EOT 3000
Masih merupakan salah satu oven listrik dengan ukuran yang nggak terlalu besar, Electrolux EOT 3000 ini juga cocok buat kamu yang nggak punya ruangan dapur yang besar tapi tetap ingin menikmati hidangan yang dipanggang.
Oven listrik ini dilengkapi dengan wadah yang dapat dilepas, sehingga mudah dibersihkan. Buat yang suka bikin pizza sendiri, oven ini punya mode untuk memanggang pizza dengan pizza stone lo, jadi kamu bisa membuat kreasi pizza sendiri di rumah tanpa harus membeli dari restoran cepat saji!
ADVERTISEMENTS
Maspion MOT 600
Oven listrik ukuran besar keluaran Maspion ini termasuk sebagai salah satu oven listrik yang cbisa memanggang dengan cepat dan efisien. Oven listrik berbentuk klasik dengan kapasitas 20L ini selain berguna untuk memasak juga bisa menjadi salah satu penghias yang mempercantik dapur kamu.
Dengan kapasitas yang lumayan besar, tentunya kamu bisa memanggang kue atau roti dengan lebih leluasa karena oven ini bisa dibagi menjadi dua tingkat, atas dan bawah. Selain itu kamu juga bisa memanggang ayam atau daging dengan nyaman menggunakan oven ini.
Kirin KBO-190LW
Merek yang juga terkenal dengan penanak nasinya ini ternyata juga mempunyai produk oven listrik yang nggak kalah popular di pasaran. Selain itu Sebagian besar oven listrik buatan Kirin menggunakan bahan stainless steel sehingga menjamin makanan yang kamu buat dengan oven listrik ini akan matang dengan merata.
Karena menggunakan bahan stainless steel pastinya oven ini mudah dibersihkan serta tahan lama. Oven dengan ukuran menengah ini cocok banget buat kamu yang suka memanggang kue dan roti di rumah.
Sharp EO-28LP
Oven dengan bentuk yang elegan ini punya kapasitas yang lumayan besar, yaitu 28L. dengan kapasitas sebesar ini tentunya memungkinkan kamu untuk memanggang dalam jumlah yang banyak. Oven listrik ini selain cocok digunakan sebagai peralatan di dapur rumah juga dapat kamu gunakan sebagai peralatan dapur sebuah rumah makan atau kedai kecil.
Oven listrik ini dilengkapi dengan elemen pemanas yang berada pada bagian atas dan bawah, selain itu oven listrik ini juga menggunakan bahan stainless steel yang pastinya akan menjamin makanan yang kamu masak matang dengan rata.
Panasonic NN -DS596
Oven listrik keluaran Panasonic ini punya kapasitas yang lumayan besar, yaitu 27L. Dengan desain yang futuristik, menjadikan oven ini terlihat mewah dan elegan. Selain itu oven ini juga dilengkapi dengan teknologi inverter yang menjadikannya lebih hemat energi jika dibandingkan dengan merek lain di kelasnya.
Selain memanggang, oven listrik ini juga memiliki fungsi lain seperti mengukus dan memasak dengan kombinasi. Dengan teknologi yang canggih dan desain yang keren, sayangnya oven listrik ini memiliki harga yang cukup tinggi jika dibandingkan dengan merek lain
Oxone OX-858 BR
Oven listrik ini memiliki fungsi 4 in 1 yang bisa memanaskan, mencairkan, memanggang dan membakar makanan. Selain itu oven listrik yang memiliki fungsi microwave ini tentunya sangat cocok digunakan oleh kamu yang nggak mau ribet karena harus membeli dua alat dapur yang berbeda.
Selain itu oven listrik ini juga memiliki tusukan yang berguna untuk memanggang ayam atau daging dengan cara diputar di dalamnya, cara memasak dengan mengguling daging ini akan menjamin daging yang kamu olah akan matang secara merata.
Itulah beberapa oven listrik rendah daya yang bisa kamu jadikan referensi jika ingin membeli sebuah oven listrik untuk keperluan kamu buat di tempat tinggal kamu tapi tetap dengan konsumsi listrik yang hemat!