Salah satu rangkaian skincare rutin yang wajib banget kamu perhatikan ialah penggunaan moisturizer alias pelembap. Selain cleanser dan sunscreen, moisturizer adalah produk skincare paling penting dalam rutinitas skincare sehari-hari. Di samping manfaatnya yang bisa menjaga kestabilan pH wajah usai mencuci muka, pelembap nyatanya juga mampu melindungi skin barrier kulit wajah lo.
Kamu juga perlu tahu cara memilih pelembap terbaik berdasarkan tipe wajahmu masing-masing. Alasannya supaya kandungan yang terdapat bisa diserap secara maksimal dan meminimkan risiko penggunaan pada kulit.
Bicara soal tipe wajah, kamu yang mempunyai kulit sensitif terkadang sulit menemukan produk yang cocok. Pemilik jenis kulit ini pasti sudah tahu betul, jika mencoba-coba rangkaian skincare tertentu justru bisa bikin wajah iritasi. Efeknya bahkan sampai bisa menimbulkan rasa perih, kemerahan, alergi hingga jerawat. Maka dari itu, kamu perlu selektif banget mencari moisturizer yang paling gentle tapi tetap memberikan manfaat terbaik. Nah untuk kamu yang sedang dilema menentukan moisturizer untuk jenis kulit sensitif terbaik. Simak ulasan berikut ini yuk!
ADVERTISEMENTS
Hale Comfort Zone Moisturizer
Moisturizer atau pelembap dari Hale dikenal dengan teksturnya yang ringan dan bebas minyak. Nggak cuma melembapkan kulit wajah, Hale Comfort Zone Moisturizer juga mampu menenangkan kulitmu yang iritasi berkat kandungan panthenol, bisabol dan glycerin di dalamnya. Kelebihannya, kamu juga bisa mendapatkan efek brightening dari kandungan bisabol itu, lo.
Produk ini cepat menyerap ke kulit dan tak meninggalkan kesan lengket usai pemakaian. Simpel alkohol, paraben serta ingredient yang minimal, nyatanya ampuh meminimalisir risiko iritasi. Kamu bisa mendapatkan efek yang lembap setelah pemakaian berkat kandungan glycerin dan ceramide-nya. Nah yang utama, produk yang satu ini tanpa kandungan parfum alias sangat cocok digunakan untuk kamu yang memiliki kulit sensitif.
ADVERTISEMENTS
Erha Gentle Skin Barrier Face Mosturizer
Pelembap wajah lokal yang mudah ditemukan di klinik kecantikan ini bisa juga dipesan melalui online. Produk moisturizer Erha diformulasikan dengan barrier repair & protection, anti inflammatory, serta antioxidant sehingga dapat mengembalikan dan memperkuat permukaan kulit yang sensitif. Di samping itu, kandungan tersebut juga ampuh melembapkan, mengatasi iritasi, membuat kulit lebih halus dan sehat.
Produk ini juga bisa digunakan sebagai mosturizer untuk kulit sensitif dan kombinasi. Diformulasikan oleh dermatologist terpercaya, membuat moisturizer Erha aman digunakan untuk segala usia. Kelebihan lain, pelembap ini tak mengandung paraben, perwarna, ataupun parfum sehingga cocok digunakan untuk kamu yang memiliki kulit sensitif dan mudah alergi. Harganya pun terjangkau kurang dari Rp100.000.
ADVERTISEMENTS
Somethinc Ceramic Skin Saviour Moisturizer Gel
Kemasan terbaru dari brand Somethinc ini memang unik nan memanjakan mata. Namun, yang nggak kalah penting produk pelembapnya dijagokan banyak orang yang memiliki kulit sensitif. Kandungan Niacinamide dan Ceramide NP di dalamnya mampu memperlambat penuaan, mengunci kelembapan hingga 18 jam serta membuat kulit tampak lebih kenyal dan cerah. Tentunya dari segala klaim tersebut, yang paling penting adalah produk ini mampu menjaga skin barrier kita.
Selain itu, kemasannya juga termasuk higienis. Kamu hanya perlu menekan aplikator yang sudah disediakan tanpa harus mencoleknya ke dalam jar. Produk ini juga menyediakan travel size ukuran 25 ml, lo. Dijadikan moisturizer untuk kulit sensitif remaja juga nggak masalah. Aman penggunannya!
ADVERTISEMENTS
Cetaphil Moisturizing Cream
Cetaphil Moisturizing Cream sangat cocok untuk pemilik kulit sensitif, sebab formulanya fragrance free alias bebas bahan pewangi. Pelembap ini juga mengandung minyak biji almond yang berfungsi sebagai penangkal radikal bebas.
Moisturizer Cetaphil juga non comedogenic, artinya tak akan menyumbat pori-pori penyebab munculnya komedo. Selain itu, kandungannya juga tak menimbulkan alergi karena free zat lanolin. Sebenarnya selain untuk kulit sensitif, moisturizer ini cocok juga untuk segala jenis kulit, nggak dibatasi dengan jenis kelamin. Baik pria ataupun wanita bisa coba untuk perawatan wajahnya.
Saat kamu mulai mengoleskan, kulit akan terasa lebih rileks dan segar. Mungkin harganya agak pricey, namun sebanding kok dengan hasil yang didapatkan. Terlebih produk yang satu ini mempunyai tekstur agak kental jadi lebih irit digunakan dibandingkan dengan tekstur yang cair.
ADVERTISEMENTS
Innisfree Green Tea Balancing Cream EX
Tanpa kandungan alkohol hingga paraben membuat Innisfree Green Tea Balancing Cream EX sangat aman digunakan oleh pemilik kulit sensitif. Seperti namanya kemasan pun dibuat dengan nuansa hijau green tea. Produk ini punya tekstur yang ringan dan nggak mudah lengket serta membuat kulit terasa sehat dan bersih. Bahannya cepat meresap ke dalam kulit membuat kamu tak perlu takut skincare menempel pada bantal.
Aroma green tea yang dihadirkan membuat kulit terasa tenang dan membantu kita untuk istirahat lebih cepat. Untuk teksturnya sendiri ringan berupa perpaduan antara cream dan gel atau biasa disebut humicent. Selain ampuh melembapkan, Innisfree Green Tea Balancing Cream EX ini juga mampu mencerahkan wajah kamu, lo.
ADVERTISEMENTS
Sebamed Moisturizing Cream
Pelembap yang berasal dari Jerman ini mempunyai kandungan oksidan dan vitamin E. Bermanfaat untuk menetralkan radikal bebas berbahaya yang menjadi penyebab penuan dini. Meski aromanya seperti obat, fungsinya bisa memberikan kelembapan seharian. Kulit pun jadi terasa lembut dan halus tanpa terasa lengket sedikit pun. Harga dan hasil yang diberikan sebanding kok, kamu juga bisa mendapatkan mosturizer ini di Indomaret ataupun platform e-commerce yang tersedia.
Selain itu teksturnya juga ringan, berbentuk cream oil in water emulsion dengan kadar lipid 25 persen. Cara pakainya pun mudah, hanya perlu mengoleskan secara merata di wajah dengan gerakan memutar. Krim ini dapat digunakan juga pada pagi dan siang hari.
Sensatia Botanicals Wild Honey Day Barrier Cream
Bahan alami yang kaya akan antioksidan membuat produk yang satu ini jadi incaran banyak orang. Terbuat dari bahan-bahan natural yang dapat melawan radikal bebas. Teksturnya pun lembut dan cocok untuk jenis kulit kamu yang sensitif. Minyak esensial vanila, geranium dan bunga kenanga juga mampu mengencangkan dan menguatkan kulitmu lo.
Produk ini bisa digunakan sebagai moisturizer kulit sensitif dan berjerawat karena ada kandungan anti bakteri di dalamnya. Wangi dari vanila hingga bunga kenanga mampu memberikan perasaan rileks pada wajah yang tengah lelah. Harga produk untuk ukuran 60 gram sekitar Rp240 ribu.
Produk di atas cocok banget digunakan untuk kamu yang punya permasalahan kulit sensitif hingga berjerawat. Selain minim risiko iritasi yang bikin muka kamu kemerahan, rata-rata kandungannya juga bebas alkohol dan parfum. Bahan dan teksturnya memang berbeda-beda sehingga kamu perlu memilih yang sesuai dengan permasalahan kulit dan pastinya bujet yang dimiliki. Jangan lupa untuk gunakan skincare pelengkap yang lainnya ya, supaya hasil yang didapat maksimal. Semoga bermanfaat!