8 Model Rak Sepatu Kayu yang Sering Nggak Kepikiran, Ringkas dan Cocok untuk Kamar Kos-kosan

Rak sepatu

Sepatu yang berjejer di depan atau bahkan dalam kamar kos tentu akan membuat ruangan kelihatan berantakan. Buatmu yang hobi mengoleksi sepatu, memiliki setidaknya satu rak sepatu susun merupakan sebuah keharusan. Rak sepatu yang dipakai nggak kudu mahal, yang penting fungsional dan bisa digunakan untuk menata koleksi sepatumu.

Di banding rak sepatu plastik, rak sepatu kayu memang lebih mahal tapi nggak semahal rak sepatu besi kok. Model rak sepatu kayu sekarang juga cukup beragam, ada yang minimalis dan multifungsi sehingga cocok untuk ditempatkan di kamar kos berukuran kecil. Dijamin nggak makan tempat, apalagi bikin sumpek kamar. Ini dia beberapa inspirasi model rak sepatu kayu yang bisa bikin kamar kelihatan rapi dan estetik.

ADVERTISEMENTS

1. Tak cuma tampak rapi saja, penggunaan rak sepatu kayu model laci tertutup seperti ini juga dapat membuat sepatu terhindar dari debu dan kotoran

8 Model Rak Sepatu Kayu yang Sering Nggak Kepikiran, Ringkas dan Cocok untuk Kamar Kos-kosan

rak sepatu model tertutup | credit: Wohnklamotte via id.pinterest.com

Desainnya yang ramping akan membuat kamar kelihatan luas dan nggak mengganggu ruang gerakmu. Bagian belakang pintu merupakan tempat paling tepat untuk meletakannya. Maksimalkan fungsi rak sepatu dengan menaruh pernak-pernik dekorasi di atasnya. 

ADVERTISEMENTS

2. Berkat aksen geometrisnya, rak sepatu dari kayu sederhana ini dapat membuat kamar terkesan lebih lega dan elegan

8 Model Rak Sepatu Kayu yang Sering Nggak Kepikiran, Ringkas dan Cocok untuk Kamar Kos-kosan

rak kayu susun segitiga | credit: Futurist Arsitec via id.pinterest.com

Aksen geometris berbentuk segitiga sangat cocok untuk dimasukkan ke dalam kamar kos kecil dan minimalis. Di samping lebih rapi, kamu juga bisa dengan mudah menemukan sepatu karena rak sepatunya terbuka. Untuk meminimalisir debu dan kotoran, usahakan sepatu yang dipakai sudah dibersihkan dulu sebelum ditempatkan di rak.

ADVERTISEMENTS

3. Ketimbang pakai rak sepatu susun biasanya, gunakan rak sepatu kayu model gantung yang lebih minimalis dan fleksibel

8 Model Rak Sepatu Kayu yang Sering Nggak Kepikiran, Ringkas dan Cocok untuk Kamar Kos-kosan

rak sepatu sudut | credit: Chernise Spruell via id.pinterest.com

Karena ukurannya kecil dan hanya berupa bilahan kayu yang disematkan di dinding, rak sepatu seperti ini sudah pasti nggak akan makan banyak tempat. Tempatkan rak sepatu susun di sudut kamar yang jarang terpakai agar sisa ruang bisa dimaksimalkan untuk dekorasi lainnya. Selain menaruh di belakang pintu, kamu juga dapat menempatkan rak sepatu di sudut jendela yang dekat dengan kasur.

ADVERTISEMENTS

4. Ciptakan rak sepatu gantung dari rak bumbu dapur, sisi rak sepatu kayu bisa dipadukan dengan besi maupun sekat kayu lain yang lebih tebal

8 Model Rak Sepatu Kayu yang Sering Nggak Kepikiran, Ringkas dan Cocok untuk Kamar Kos-kosan

rak sepatu gantung | credit: Homelisty via id.pinterest.com

Alih-alih membeli rak sepatu Shopee yang belum jelas kualitasnya, mending manfaatkan rak bumbu dapur yang sudah tak terpakai untuk digunakan sebagai rak sepatu. Cukup sematkan rak di dinding belakang pintu lalu taruh sepatu dengan model terbalik, maka kamar pun akan kelihatan lebih rapi dan estetik.

ADVERTISEMENTS

5. Untuk kamar kos yang agak besar, bisa menggunakan rak sepatu kayu kaca yang punya tutup di bagian depannya

8 Model Rak Sepatu Kayu yang Sering Nggak Kepikiran, Ringkas dan Cocok untuk Kamar Kos-kosan

rak sepatu tertutup | credit: Dekoruma via www.dekoruma.com

Meski terkesan mainstream, desain rak sepatu seperti ini tetap banyak diminati. Lagipula desainnya nggak kalah oke dengan model rak sepatu dari aluminium biasanya. Selain bikin kamar kos jadi rapi dan lebih minimalis, sepatu pun akan terhindar dari kotoran dan debu karena ada penutup kaca di depannya. Sesuai bentuknya, harga rak sepatu plastik tertutup biasanya lebih mahal, sepadan dengan tampilan dan fungsinya.

ADVERTISEMENTS

6. Sebagai penghuni kamar kos kecil yang punya banyak sepatu, rak sepatu minimalis multifungsi ini jelas jadi pilihan yang tepat

8 Model Rak Sepatu Kayu yang Sering Nggak Kepikiran, Ringkas dan Cocok untuk Kamar Kos-kosan

rak sepatu multifungsi | credit: Warmly via id.pinterest.com

Sebenarnya, tampilan rak sepatu ini sama saja dengan rak sepatu aluminium biasa, cuma susunannya bertingkat. Namun karena bagian atas sepatu dibuat datar dan dilengkapi busa, kamu jadi bisa menggunakannya sebagai dudukan juga. Nggak lagi pakai sepatu di lantai deh!

7. Rak sepatu portable nggak mesti susun bertingkat saja, bisa juga dibuat dengan model keranjang seperti ini

8 Model Rak Sepatu Kayu yang Sering Nggak Kepikiran, Ringkas dan Cocok untuk Kamar Kos-kosan

rak sepatu portable | credit: Apezinho via id.pinterest.com

Selain bisa dipakai untuk menaruh sepatu, rak portable ini juga dapat dimanfaatkan untuk menempatkan perkakas lain biar nggak berantakan. Karena desainnya yang simpel, kamar kos minimalis akan tampak lebih luas. Apalagi jika rak sepatu ini ditempatkan di area yang tepat dan dekat dengan dekorasi.

8. Tampilan rak sepatu kayu sederhana seperti ini memang jarang ditemui. Padahal di Jepang model rak sepatu ini jadi primadona karena minimalis dan terkesan praktis

8 Model Rak Sepatu Kayu yang Sering Nggak Kepikiran, Ringkas dan Cocok untuk Kamar Kos-kosan

rak sepatu minimalis | credit: Muku via id.pinterest.com

Daripada beli rak sepatu susun biasa, mending custom rak sepatu seperti ini. Tampilannya jauh lebih ringkas dan cocok ditempatkan di kamar kos minimalis yang nggak banyak perkakas. Selain lucu, bentuknya yang menarik juga dapat menambah estetika kamar.

Karena model rak sepatu zaman sekarang cukup beragam, kamu tak perlu khawatir lagi memilih mana yang paling pas untuk kamar kos mungilmu. Selain beli di toko, kamu juga bisa membuat rak sepatu custom di beberapa pengrajin kayu lo! Harganya bisa disesuaikan dengan material kayu yang mau dipakai dan juga ukuran rak sepatunya.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Helga-nya Arnold!

Editor

salt of the earth, light of the world