Rahasia Cewek Berkulit Mulus dan Bebas Jerawat. Yuk Lakukan 11 Perawatan Harian Ini!

Mencapai kulit mulus adalah impian setiap cewek. Namun apa daya, jerawat, noda hitam dan kawan-kawannya gemar sekali mampir. Apalagi bekasnya, lama hilangnya! Belum kalau muncul lagi, bikin cita-cita punya wajah flawless jadi hal yang mustahil. Akhirnya, cuma bisa pasrah meskipun ada rasa iri juga dengan mereka yang berwajah mulus.

Dia yang wajahnya mulus sih memang sudah dari sononya. Kemana-mana ya PD aja.

Begitulah, ucapan “mulus dari sono” sudah jadi anggapan umum untuk mereka yang punya wajah dan kulit bagus. Mau memulai semester baru atau ngerayain hari Valentine, nggak gusar sama jerawat lagi.

Padahal, yang benar adalah: wajah mulus itu bisa diusahakan. Jerawat juga bisa dientaskan. Jangan serba iri dengan mereka yang berkulit mulus. Nah, untukmu yang bercita-cita punya wajah mulus dan bebas jerawat, Hipwee Tips berikan saran yang sip untuk kamu coba. Yuk simak sama-sama!

ADVERTISEMENTS

1. Jerawat itu disebabkan oleh salah satunya karena hormon. Jaga kondisi emosi pikiran dan jangan terlalu stres

08112014-getty-485207579-med-886x560

Duh, stres habis diputus gebetan yang suka PHP via www.acne.com

Jerawat berkaitan erat dengan rasa stres yang terjadi pada tubuhmu. Ketika emosional seseorang sedang labil, hormon di tubuh akan menyesuaikan untuk memberikan topangan agar tubuhmu selalu sehat. Nah, di saat inilah hormon bisa memengaruhi kinerja kulit sebagai penutup luar tubuh. Makanya bisa tumbuh jerawat. Coba ingat-ingat kapan terakhir kali kamu stres berat atau merasakan emosi yang luar biasa (jatuh cinta, misalnya), hampir dipastikan kamu juga jerawatan.

ADVERTISEMENTS

2. Kunci dari sembuhnya jerawat adalah kebersihan. Rawat dan rutin ganti kain bantal untuk tidurmu

2686-woman-pillow

mau tidur, eh bantalnya kok bau jigong ya? via www.walldevil.com

Kebersihan bantal dan sprei turut menyumbang kondisi kulitmu lho. Apalagi buatmu yang hobi tidur tanpa busana dan tidur miring. Bagian pipimu akan bersentuhan langsung dengan bantal. Untuk itulah kamu perlu memperhatikan kebersihan bantalmu dari hal-hal yang kotor. Jangan menggantinya cuma satu semester sekali. Ayolah, mengganti sarung bantal selama tiga sampai lima hari sekali bukan hal susah, ‘kan?

ADVERTISEMENTS

3. Handuk yang kamu pakai untuk mengeringkan muka adalah sarang lembap dan potensial bakteri. Please, jemur dan ganti handukmu maksimal seminggu sekali

woman-using-white-bath-towel-over-white-sink

handuk jangan kotor via www.wisegeek.com

Handuk yang biasa kamu pakai mengeringkan muka sehabis mandi pun perlu untuk dibersihkan dan diganti secara rutin. Jangan pakai handuk yang masih lembap, baiknya dijemur dulu agar bakteri dan kelembapannya menguap. Nggak mau kan, sudah repot-repot obatin jerawat, tapi masih punya kebiasaan pakai handuk yang jorok?

ADVERTISEMENTS

4. Masih suka pencet jerawat? Selamat, kamu sedang membuat kulitmu jadi cedera dan berpotensi meninggalkan scar dan pori-pori besar

jerawat-bahayakan-otak

pencet aduh via www.murianews.com

Hal yang menimbulkan ‘kecelakaan’ saat perawatan kulit jerawat adalah kebiasaan pencet suka-suka. Ini justru sangat berbahaya, karena bisa menimbulkan bekas yang lama dan dalam. Jerawat memang bisa sembuh dalam 3-5 hari, tetapi bekas yang ditimbulkan bisa butuh waktu penyembuhan sampai berbulan-bulan. Yakin mau begitu?

ADVERTISEMENTS

5. Jangan malas pakai pelembab dan sunblock setiap hari. Meskipun terdengar sepele, tapi kulit yang sehat bisa dicapai kalau sudah terlindungi

Merawat kulit agar senantiasa mulus bukan hanya soal menyembuhkan bintil-bintil merah lucu imut menggemaskan tapi menyebalkan itu. Kamu juga perlu melindunginya dari bahaya sinar matahari yang bisa sebabkan kulitmu menjadi kusam. Coba yuk.

ADVERTISEMENTS

6. Tidak dilarang memakai makeup, tapi jangan terlalu sering dan berbahagialah dengan produk non comedogenic

facepowderteaser

non comedogenic via www.independent.co.uk

Menggunakan kosmetik non comedogenic artinya kamu akan lebih terilindungi dari timbulnya komedo yang mengganggu. Padahal tahu sendiri, komedo adalah cikal bakal tumbuhnya jerawat yang bisa meradang. Makin kecil dan jarang komedomu, makin jarang pula kamu jerawatan.

7. Kulit yang sehat akan bebas jerawat dengan sendirinya. Rawat senantiasa dengan rajin pakai masker

hud-maske

maskeran via nicades.com

Merawat kulit dengan memakai masker alami bisa membantumu mengentaskan jerawat lho. Justru karena kulitmu senantiasa dalam kondisi ternutrisi, alhasil jerawat jadi ogah mampir. Kegiatan ini ideal dilakukan 1-2 kali seminggu agar kulitmu jadi sehat.

8. Tidak perlu sering facial ke salon kalau memang kulitmu nggak butuh. Daripada merasa sakit, mending rain-rajin di-scrub dan peeling sendiri di rumah

cq5dam-web-1280-1280

tidak perlu facial kalau kamu bisa rawat sendiri di rumah via www.fourseasons.com

Sebagian cewek mungkin merasa ogah kalau harus facial. Sudah biayanya mahal, sakit lagi. Nah, untukmu yang menolak facial, bisa lakukan perawatan sendiri di rumah. Urutannya adalah: pembersihan, scrubbing, peeling, diakhiri dengan masker. Namun yang perlu diperhatikan adalah jangan lakukan scrubbing keras-keras apalagi kalau kondisi kulitmu sedang berjerawat.

9. Waktu malam hari adalah saat yang tepat untuk regenerasi kulit. Untuk itulah kamu butuh perawatan krim malam yang cocok di kulitmu

download

regenerasi kulit di malam hari via www.morroccomethod.com

Malam hari adalah waktu yang tepat untuk melakukan perawatan dengan mengoleskan krim malan. Justru di saat itulah sel-sel kulit sedang regenerasi. Akan lebih maksimal kalau dibantu dengan penggunaan krim yang bisa mempercepat regenerasi. Siap-siap saja kamu terbangun dengan kulit yang lebih mulus dan menawan.

Untukmu yang jerawatan dan masih ragu buat mulai perawatan krim dari dokter, rutinkan saja untuk membersihkan sisa make-up dan cuci muka sampe bersih sebelum tidur di malam hari. Dalam 3 hari, #JerawatTamat dan hilang tanpa bekas dengan memakai POND’S Acne Solution . Ternyata biar wajah bebas jerawat, sesederhana ini ya tipsnya! 🙂

10. Rambut atau jilbab yang nggak bersih juga berkaitan erat dengan kesehatan kulit muka. Untuk itu, jaga kebersihan ya

xhijab-color-skin-tone-for-bomagz3-jpg-pagespeed-ic-ggzvopfczq

jilbabnya yang bersih, Sis via magazine.brandoutlet.co.id

Yang sering kelupaan adalah perawatan rambut dan hijab. Karena bagian ini berada dekat dengan kulit wajah, artinya kamu harus memberikan porsi kebersihan yang presisi terhadap barang ini. Coba cek kembali, berapa kali kulit wajahmu bersentuhan langsung dengan rambut atau hijab? Sering, ‘kan? Sekarang bayangkan kalau rambutmu nggak dikeramasin selama semingguan.

11. Yang paling utama, rajin cuci wajah dengan facial foam yang punya bahan aktif pengusir jerawat. Biar mereka bisa pergi jauh-jauh deh!

washing-face

cuci muka via guidelineshealth.com

Jangan lupa untuk mencuci mukamu dengan facial foam yang bagus dan punya zat aktif untuk mengentaskan jerawat. Untungnya sekarang ada produk POND’S Acne Solution yang memiliki teknologi Lock & Clear, yang dapat membuat jerawat kempes hanya dalam 3 hari. Dengan kandungan Active Thymo-T Essence yang dapat mengunci dan menghilangkan bakteri penyebab jerawat langsung dari sumbernya, akan membuat jerawat berkurang dalam waktu yang cepat. Asalkan kamu mau rutin buat merawat diri, wajah dengan #JerawatTamat bisa kamu miliki. Semester baru atau hari Valentine, hari-hari ini akan kamu lalui tanpa dibikin insecure sama jerawat!

Bagaimana, tertarik mencoba semua tips ini? Demi wajah bebas jerawat dan flawless tiap hari!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini