Proyek Do It Yourself Untuk Mempercantik Rumahmu

Yuhu! weekend sudah di depan mata lagi. Sudah tahu mau melakukan apa liburan ini? Kalau kamu masih bingung bagaimana harus mengisi liburan, Hipwee punya beberapa ide sederhana yang bisa kamu lakukan untuk menghias rumah. Rumah tambah cantik, tidak harus repot dan pastinya liburanmu akan menyenangkan!

ADVERTISEMENTS

1. Bantal Stensil

Bantal DIY

Bantal DIY via decoromi.com

Cara sederhana untuk mengubah sarung bantal polosmu. Pilih lirik lagu atau bait puisi favoritmu dan tuliskan diatas sarung bantal dengan menggunakan spidol khusus kain.

ADVERTISEMENTS

2. Sarung Bantal Tanpa Jahitan

Bantal Tanpa Jahit

Bantal Tanpa Jahit via organizeyourstuffnow.com

Masih soal bantal. Kalau kamu ingin bantal tampil cantik tapi sedang berhemat dan enggan membeli sarung bantal baru, coba tips ini. Cukup taruh bantalmu diatas kain. Ikat sedikit, jadi deh sarung bantal sederhana!

ADVERTISEMENTS

ADVERTISEMENTS

3. Rak Buku Terbang

Rak Buku Terbang

Rak Buku Terbang via www.barnorama.com

Tata bukumu hingga seakan melayang dengan memodifikasi penahan buku

ADVERTISEMENTS

ADVERTISEMENTS

4. Kuteks Penanda Kunci

Kuteks Penanda Kunci

Kuteks Penanda Kunci via www.publimetro.co

Ombre Key

Ombre Key via 3.bp.blogspot.com

Bye-bye takut tertukar kunci

5. Hanger Sepatu

Hanger Sepatu

Hanger Sepatu via 4.bp.blogspot.com

Gantungan baju lama bisa kamu sulap menjadi gantungan sepatu

6. Gantungan Kalung

Gantungan Kalung

Gantungan Kalung via visiblymoved.blogspot.com

Manfaatkan papan bekas yang tidak terpakai untuk membuat gantungan kalung sederhana ini. Kamu hanya membutuhkan papan, kenop pintu bekas, alat untuk melubangi dan voila! Gantungan kayu ini bisa digunakan. (Tutorial)

7. Melabeli botol

Labeli Botol

Labeli Botol via panidyrektor.pl

Punya banyak botol kaca yang tidak terpakai di rumah? Sekarang kamu bisa merubahnya jadi hiasan yang cantik. Cukup tulis kata yang kamu inginkan di atas botol kaca dengan pistol lem, tunggu hingga kering lalu lapisi dengan warna cat pilihanmu. Taraaa,botol dengan huruf timbul sudah kamu dapatkan!

8. Dandani Kacamata

Ubah Gaya Kacamata

Ubah Gaya Kacamata via www.inonit.in

Bosan dengan kacamata hitam yang kamu punya? Ada cara sederhana untuk menyulapnya. Yang kamu butuhkan cuma manik-manik dan lem. Tempelkan manik-manik sesuai selera di bingkai kacamatamu. Kacamatamu kini seperti baru dan siap kamu bawa berlibur.

9. Rak Sepatu Gaya Baru

Rak sepatumu sudah tidak cukup lagi menampung semua sepatu yang kamu miliki? Tenang, ada ide baru yang bisa kamu coba. Gunakan pipa PVC berukuran sedang, potong menjadi 4 bagian. Susun potongan pipa tersebut sesuai keinginanmu dan lekatkan menggunakan lem khusus PVC. Sekarang kamu punya rak sepatu unik hasil karyamu sendiri. 

10. T-Shirt Lama Jadi Kardigan Unik

Rombak T-Shirt Lama

Rombak T-Shirt Lama via wobisobi.blogspot.com

Bagian Depan

Bagian Depan via wobisobi.blogspot.com

Tampak Belakang

Tampak Belakang via wobisobi.blogspot.com

Eits, jangan buru-buru buang kaus polos di lemarimu. Ternyata dengan sedikit kreatifitas kamu bisa mengubahnya jadi kardigan yang trendi.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Penikmat puisi dan penggemar bakwan kawi yang rasanya cuma kanji.