Setelah lama berolahraga, keringat mulai deras bercucuran. Untuk itu, sudah seharusnya kita segera mengisi cairan tubuh yang hilang. Salah satu cara yang dilakukan adalah dengan minum air yang cukup agar tubuh tetap terhidrasi. American Collage of Sports Medicine dan International Society of Sports Nutritions bahkan menyarankan untuk mengonsumsi air dingin setelah berolahraga untuk mengembalikan kesegaran tubuh.
ADVERTISEMENTS
Air dingin vs air hangat, mana yang lebih baik diminum setelah olahraga?
Mungkin sebagian orang menilai bahwa mengonsumsi air dingin setelah berolahraga adalah hal yang tidak baik sebab akan berpengaruh terhadap kesehatan jantung. Namun faktanya, air dingin lebih direkomendasikan untuk diminum setelah berolahraga. Namun kita diminta untuk menghindari konsumsi air yang terlalu dingin atau pun yang terlalu hangat, sehingga pilihan tepat jatuh kepada air dingin yang memiliki suhu antara 4 hingga 15 derajat Celsius yang dinilai mampu lebih cepat diserap tubuh.
ADVERTISEMENTS
Air dingin berbeda dengan air es
Air dingin tentu berbeda dengan air es, seperti yang diketahui, suhu air dingin berkisar antara 4 hingga 15 derajat Celsius, sedangkan air es memiliki suhu di bawah 4 derajat celsius. Suhu air yang berada di bawah 4 derajat Celsius akan mengagetkan organ tubuh yang baru panas setelah berolahraga. Selain itu, air es juga dapat menghambat tubuh dari penyerapan optimal sehingga alih-alih untuk meredakan dahaga, justru akan menambah rasa haus. Maka dari itu, dianjurkan untuk meminum air putih dibanding air es setelah berolahraga karena memiliki banyak manfaat yang baik untuk tubuh.
ADVERTISEMENTS
Manfaat minum air dingin setelah olahraga
ADVERTISEMENTS
1. Mendinginkan suhu tubuh
Ketika berolahraga, suhu tubuh akan meningkat dan cairan tubuh akan hilang dan dikeluarkan oleh keringat. Untuk itu, diperlukan minuman yang lebih mudah diserap tubuh, yakni dengan mengonsumsi air dingin. Air dingin dengan suhu 4-15 derajat Celsius dipercaya akan lebih mudah diserap tubuh sekaligus mampu mengontrol suhu tubuh agar tidak mengalami kenaikan suhu, sehingga badan akan lebih bugar dan waktu untuk melanjutkan olahraga akan lebih lama.
Bahkan, hasil analisis dari Gatorade Sports Science Institute menjelaskan bahwa minum air dingin sebelum olahraga dipercaya efektif menurunkan suhu tubuh sehingga tak akan membuatmu gerah ketika berolahraga.
ADVERTISEMENTS
2. Membakar lebih banyak kalori
Minum air putih setelah berolahraga membuat tubuh mengeluarkan lebih banyak energi untuk menetralkan suhu dingin yang masuk dengan suhu tubuh. Sehingga akan ada banyak kalori yang terbakar.
ADVERTISEMENTS
3. Lebih segar dan enak
Minum air dingin setelah berolahraga dapat meningkatkan selera minum sebab air dingin dinilai lebih segar dibanding air dengan suhu normal atau bahkan air hangat. Sensasi dingin yang enak dan menyegarkan ini kemudian mendorong orang-orang yang habis olahraga untuk minum lebih banyak.
4. Mendapatkan cairan lebih banyak
Selain segar dan enak, air dingin direkomendasikan untuk diminum setelah berolahraga karena bisa meningkatkan banyak cairan hingga 50 persen daripada air dengan suhu normal atau hangat. Sehingga tidak heran jika banyak kompetisi-kompetisi olahraga yang menyediakan minuman dingin untuk para atlet agar tidak dehidrasi.
Nah, ternyata minum air dingin lebih dianjurkan dikonsumsi setelah berolahraga untuk mengembalikan cairan tubuh yang hilang. Namun, untuk memastikan agar tubuh tidak mengalami dehidrasi, beberapa jam sebelum berolahraga kamu disarankan untuk meminum air terlebih dahulu. Pastikan juga cek warna urinemu setelah berolahraga ya, agar kamu bisa tahu apakah tubuhmu mengalami kekurangan cairan atau tidak.