Kosmetik memang racun bagi kaum hawa. Sedikit saja ada beauty blogger, selebgram atau vlogger yang memberikan ulasan menarik tentang suatu produk, rasanya gatal ingin beli juga. Beberapa di antaranya dibeli karena penasaran, sisanya karena memang butuh, dan selebihnya bisa saja karena gengsi. Seperti ada yang kurang kalau belum coba merek tertentu.
Namun sayang, nggak semua kosmetik yang dibeli cocok untuk kita gunakan. Dijual lagi sebagai barang pre-loved, belum tentu ada yang mau. Kalaupun dibiarkan begitu saja, rasanya sedih membayangkan uang yang sudah dikeluarkan akhirnya sia-sia. Mengatasi permasalahan pelik ini, Hipwee akan memberitahumu bahwa beberapa kosmetik ternyata bisa dialihfungsikan untuk digunakan dalam bentuk lain. Daripada mubazir, mending kamu praktikkan beberapa cara berikut;
ADVERTISEMENTS
1. Tidak semua moisturizer bekerja melembapkan kulit dengan sempurna. Alihkan saja menjadi hand cream
Tidak semua moisturizer cocok untuk kulit wajahmu. Mungkin teksturnya lembut, tapi daya tahannya rendah. Sehingga kulit keringmu tidak mendapatkan perlindungan maksimal. Daripada dibiarkan (atau malah dibuang), ternyata moisturizer bisa dialihfungsikan menjadi hand cream, nail cream, sampai pada melembabkan siku dan tumit yang kering. Lumayan banget, ‘kan?
ADVERTISEMENTS
2. Eyeliner pensil atau crayon yang kamu beli ternyata tidak tahan lama. Tenang, ganti saja fungsinya menjadi eyeshadow base
Termakan promosi di sana-sini, ternyata eyeliner pensil atau crayon yang kamu beli tidak tahan lama dan mudah mbleber kemana-mana. Tenang, kamu tetap bisa memanfaatkan produk tersebut untuk digunakan sebagai eyeshadow base untuk memperkuat pigmentasi eyeshadow-mu, terutama kalau kamu sedang ingin menggunakan eyeshadow berwarna gelap. Caranya, cukup oleskan di lid mata, lalu baurkan dengan menggunakan jari tangan.
ADVERTISEMENTS
3. Lipstik yang kamu beli ternyata nggak cocok di bibir? Pakai saja menjadi blush on!
Lipstik jadi salah satu kosmetik dengan perburuan paling kuat. Hampir semua brand seperti berlomba-lomba mengeluarkan produk pemoles bibir ini. Nggak heran kalau banyak orang jadi kolektor lipstik. Sayangnya, nggak semua lipstik yang terlihat bagus di iklannya cocok diaplikasikan pada kulit bibir dan wajah kita. Alhasil, beberapa lipstik hanya jadi pajangan saja di meja rias. Padahal, kamu bisa menggunakannya sebagai blush on, lho! Totolkan sedikit di tulang pipi, kemudian gosok dengan halus hingga terpoles sempurna dan dalam sekejap pipimu akan merona dengan blush on buatan dari lipstik.
ADVERTISEMENTS
4. Eyeshadow-mu retak karena nggak sengaja jatuh? Jangan dibuang. Kamu bisa menggunakannya sebagai cat kuku
Rasanya hati ikutan retak ketika tahu eyeshadow yang dipunya tak sengaja jatuh. Mungkin masih bisa dipakai, tapi bentuknya yang sudah tak beraturan membuat enggan untuk menyentuhnya lagi (padahal alibi biar ada alasan untuk beli yang baru). Tapi, jangan buru-buru dibuang ya. Kamu bisa menyulap eyeshadow itu jadi cat kuku, lho! Campurkan serbuk eyeshadow tersebut ke dalam cat kuku bening, kemudian oleskan ke kukumu. Jadi, deh cat kuku yang berwarna sesuai dengan warna eyeshadow yang kamu pilih.
ADVERTISEMENTS
5. Foundation atau BB Cream yang terlalu gelap bisa dipakai sebagai contouring
Foundation atau BB cream yang kamu beli ternyata terlalu gelap jika dipakai pada kulit wajahmu? Jangan sedih dulu. Aplikasikan sedikit ke tulang pipi dan ratakan dengan brush. Kamu akan dapatkan penampilan yang maksimal pada riasan wajahmu dari efek contouring buatan menggunakan foundation atau BB cream gelap yang kamu punya.
Sebagai catatan, pastikan kosmetik yang kamu alihfungsikan ini masih dalam tanggal aman dan belum kadaluarsa, ya!