7 Situs dan Aplikasi ‘Nyeleneh’ Buat Kaum Jomblo. Di Sana, Gampang Banget Dapet Pacar Baru!

Mblo, kenapa lu nggak ke laut aja sih. Menuh-menuhin dunia aja, lu!

Yawlaaaaa, jahat banget :(((

Status jomblo atau belum punya pasangan memang menjadi momok buat sebagian besar orang. Kesan ‘nggak laku’ pun kuat melekat pada diri mereka yang setelah sekian lama belum juga punya pendamping. Meski pada kenyataannya tak separah ini, bully-an sampai hinaan tetap saja terus menghantui. Hingga akhirnya, berbagai cara ditempuh untuk menumpas status kesendirian tadi.

Salah satu cara yang tergolong mudah dan modern adalah dengan memanfaatkan situs-situs serta aplikasi pencarian jodoh. Selain murah, mudah dan efektif, di sini kamu pun bisa menyeleksi sosok mana yang nantinya akan pas di hati. Hmmm, gimana caranya, ya?

ADVERTISEMENTS

Aplikasi Tinder menjadi dating apps paling populer sejauh ini. Tinggal swipe saja, sosok terpilih akan menjadi teman kencanmu

tinder.com

tinder.com via apptentive.com

Siapa sih yang nggak tau Tinder? Aplikasi yang satu ini jelas jadi salah satu pilihan bagi kamu yang ingin kenalan dan mencari teman kencan. Penggunaannya yang gampang dan tinggal swipe saja, bikin banyak jomblo ketagihan menggunakan aplikasi yang satu ini.

ADVERTISEMENTS

Demi kelancaran ‘nyepik-nyepikmu’, pakai BeeTalk akan membuatmu bertemu dengan banyak orang baru

BeeTalk

BeeTalk via www.youtube.com

Pada awalnya, BeeTalk lebih difungsikan sebagai chatting apps. Namun seiring berjalannya waktu, aplikasi yang satu ini berubah jadi mirip seperti Tinder. Bedanya, pertemanan bisa langsung terjadi tanpa menunggu konfirmasi dari kedua belah pihak. Namun BeeTalk memiliki keunikan tersendiri. Perangkatmu harus digoyangkan terlebih dahulu untuk mendapatkan teman baru di dalam BeeTalk. Seru, ‘kan?

ADVERTISEMENTS

Aplikasi yang satu ini bahkan jadi dating apps yang paling banyak di-download di Indonesia. Badoo jadi favorit di 21 negara

Mau ketemuan nggak?

Mau ketemuan nggak? via im.about.com

Bisa dibilang Badoo adalah dating apps yang paling ramai di-download di seluruh dunia. Badoo menyediakan fasilitas filter untuk menentukan kriteria yang diinginkan. Dimulai dengan menentukan tujuan bergabung di aplikasi tersebut, misal untuk sekadar chatting, sampai mencari teman kencan.

ADVERTISEMENTS

Meski tak bisa memilih teman kencan, namun Setipe.com menyidakan jasa teman kencan yang berpotensi jadi pasangan betulan

Nih... Silahkan dicoba~

Nih… Silahkan dicoba~ via www.nenghepi.com

Kalau kamu ingin mencari pasangan yang serius, Setipe.com bisa jadi solusi. Di awal proses registrasi kamu wajib menjawab beberapa tes terlebih dahlu. Tujuannya, agar Setipe tahu karakter pribadimu sehingga bisa memberikan rekomendasi pasangan yang sesuai dengan yang kamu inginkan.

ADVERTISEMENTS

Aplikasi Wavoo ini bakal meyakinkanmu kalau mencari pasangan itu tak sesulit yang dibayangkan. Ya, cuma butuh keyakinan

Nggak usah malu. Daftar, gih~

Aplikasi karya anak bangsa ini terbilang sukses di pasaran. Meski baru diluncurkan pada Oktober 2014 lalu, kini Wavoo sudah diunduh lebih dari 500 ribu pengguna. Adanya fitur nearby membuat kita bisa tahu orang yang mungkin jadi gebetan terdekat dari posisi kita menggunakannya. Wiiiih, jodohmu semakin dekat nih!

ADVERTISEMENTS

Para jomblo yang tinggal di Jakarta tak usah kuatir. Ada Pmjakarta.com yang akan membantumu menemukan pasangan sempurna

Mampir gih buat yang di Jabodetabek

Mampir gih buat yang di Jabodetabek via blog.8share.com

Meski hanya terbatas pada pengguna untuk wilayah Jabodetabek, namun Pmjakarta.com dinilai cukup sukses membantu jomblo daerah Ibu Kota menemukan teman kencannya. Untuk mendaftar di situs ini, kamu harus berusia minimal 27 tahun. Bisa dibilang situs ini adalah situs yang premium, sehingga aktivitasmu dengan sesama pengguna lain akan terus diawasi agar tak ada yang melakukan tindakan kurang ajar terhadap sesama pengguna.

Jomblo.com bisa mempertemukanmu dengan banyak kenalan seperti yang Facebook lakukan. Dijamin gampang!

Langsung daftar!

Langsung daftar! via id.techinasia.com

Adanya fitur mencari teman, menambahkan teman, hingga pilihan untuk menyuarakan apa yang sedang kamu pikirkan lewat status jelas membuatnya terlihat mirip dengan Facebook. Bedanya, jomblo.com adalah situs pertemanan yang dirancang untuk menghubungkan satu individu dengan individu lain, serta komunitas dengan minat atau hobi yang sama. Di sini, nemuin teman kencan mah urusan gampang ~

Gimana? Buat kamu para jomblo yang tengah miris ditinggal temanmu pergi kencan, kamu bisa mencoba untuk menggunakan jasa situs dan aplikasi kencan ini. Siapa tahu kamu bisa nemu jodohmu di sana. Jangan menyerah dan jangan sedih lagi ya, Mblo…

Suka artikel ini? Yuk follow Hipwee di mig.me!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Penikmat jatuh cinta, penyuka anime dan fans Liverpool asal Jombang yang terkadang menulis karena hobi.