Di Indonesia, masyarakat kita nggak hanya gemar mengonsumsi telur ayam. Telur asin yang merupakan olahan dari telur bebek juga jadi makanan lauk yang digemari. Meski rasanya asin karena proses pengolahannya, ada banyak manfaat telur asin untuk kesehatan tubuh, dari mulai untuk diet, diare, sampai asam lambung. Cara membuat telur asin juga mudah dan ada banyak olahan telur asin yang bisa dipraktikkan sehingga kita nggak akan bosan untuk memakannya.
Kali ini Hipwee Tips akan membeberkan beberapa manfaat telur asin bebek bagi kesehatan.
ADVERTISEMENTS
1. Telur asin memiliki kandungan vitamin A yang cukup besar. Hal ini membuat telur asin sangat baik untuk menjaga kesehatan mata
Selain memiliki kandungan protein dan kalori yang tinggi, telur asin juga dikenal memiliki kandungan vitamin A yang sangat baik untuk menjaga atau memperbaiki kesehatan mata.
Karena alasan tersebut, telur asin cocok dikonsumsi oleh anak. Di usia perkembangan, akan lebih baik kalau orang tua menjaga kesehatan mata anak agar terhindar dari penyakit mata. Seperti kita tahu, anak-anak zaman sekarang sangat berisiko karena sering melihat televisi atau layar smartphone. Untuk itu, cukup konsumsi secara rutin telur asin. Agar nggak bosan, selingi dan kombinasikan dengan wortel yang punya kandungan serupa.
ADVERTISEMENTS
2. Telur asin baik untuk mengontrol tekanan darah dalam tubuh. Karena itu, telur asin bisa mencegah darah tinggi sampai mengatasi gejala kurang darah atau anemia
Selanjutnya adalah manfaat telur bebek yang ampuh untuk mencegah darah tinggi. Banyak orang yang nggak tahu kalau sebenarnya telur asin bisa membantu menurunkan tekanan darah seseorang. Selain itu, telur asin juga dipercaya bisa mempertahankan dan meningkatkan tekanan darah agar tetap stabil.
Telur asin mampu mencegah risiko penyakit berat seperti stroke, gagal ginjal, sampai serangan jantung. Selain itu, ada juga manfaat telur asin untuk tubuh yang mengalami anemia alias kurang darah. Kandungan zat besi yang ada dalam tubuh dapat membantu tubuh mencegah anemia. Kamu cukup makan telur asin secukupnya secara rutin.
ADVERTISEMENTS
3. Kandungan protein hewani membuat telur asin sangat berguna untuk menyehatkan tulang dan meningkatkan masa otot bagi mereka yang mengikuti program diet
Telur asin dikenal mengandung protein hewani yang sangat baik. Protein hewani tersebut sangat baik untuk menjaga dan menyehatkan tulang kita lo. Massa tulang akan terjaga dan tetap kuat kalau kita mengonsumsi telur asin secara rutin dan sesuai takaran. Karena hal tersebut, telur asin sangat berguna mencegah tulang keropos atau osteoporosis.
Telur asin juga sangat direkomendasikan untuk dikonsumsi rutin oleh perempuan terutama yang telah mengalami menopause. Telur asin akan menjaga kesehatan tulang dengan baik. Sementara bagi pria sehat, telur asin yang punya kandungan kalori dan protein baik sangat bagus untuk meningkatkan massa otot. Minimnya lemak menjadikan telur asin cocok sebagai makanan program diet.
ADVERTISEMENTS
4. Telur asin mengandung omega 3 yang baik untuk perkembangan otak anak. Selain itu, telur asing cocok dikonsumsi ibu hamil untuk gizi kandungan
Sama seperti ikan, telur asin ternyata mengandung omega-3 yang bermanfaat untuk meningkatkan perkembangan otak. Karena hal itu, telur asin cocok dikonsumsi oleh anak-anak. Omega-3 akan membantu merangsang sel-sel pada otak sehingga mencegah gangguan pada otak.
Selain baik untuk anak-anak, ada juga manfaat telur asin untuk bumil. Omega-3 dalam telur asin juga sangat cocok dikonsumsi oleh ibu hamil. Memakan telur asin secara rutin membuat kandungan lebih sehat dan calon anak punya perkembangan otak yang baik.
ADVERTISEMENTS
5. Kandungan antioksidan dan vitamin E yang cukup tinggi membuat telur asin mampu menjaga kulit tetap cerah, halus, dan terhindar dari iritasi kulit
Selain kandungan-kandungan di atas, ada juga manfaat telur asin bagi kesehatan kulit. Nggak hanya menjaga kesehatan organ dalam tubuh, telur asin juga punya kandungan antioksidan dan vitamin E yang cukup tinggi. Dua kandungan ini sangat penting untuk mencegah radikal bebas yang merusak kulit.
Selain itu, vitamin E bisa membantu kulit tetap cerah, halus dan terhindar dari iritasi kulit. Tentu saja mengonsumsi telur asin nggak cukup untuk merawat kulit. Kita juga harus rajin untuk melakukan perawatan dari luar menggunakan skincare misalnya.
ADVERTISEMENTS
6. Terakhir, telur asin mampu mengatasi radikal bebas dan menjaga kekebalan tubuh. Karena hal itu, mengonsumsi telur asin di masa pandemi sangat direkomendasikan
Terakhir, telur asin juga bermanfaat untuk menangkal radikal bebas. Hal ini dikarenakan telur asin mengandung antioksidan yang tinggi. Kandungan tersebut membantu tubuh menjadi sehat dan mencegah terkena kanker dari radikal bebas. Nggak banyak yang tahu kalau antioksidan juga terkandung di dalam telur asin mengingat antioksidan biasanya terkandung dalam sayuran dan buah-buahan.
Selain itu, mengonsumsi telur asin di masa pandemi ini juga cukup disarankan lo. Pasalnya, telur asin dipercaya bisa menjaga dan meningkatkan kekebalan tubuh. Kandungan selenium dalam telur asinlah yang membantu tubuh punya imun yang kuat. Tentu saja kamu harus mengonsumsi telur asin secara rutin dan sesuai takaran. Percaya deh, kamu akan terhindar dari sakit seperti flu, batuk, atau demam.
Nah, itu dia beberapa manfaat telur asin bagi kesehatan tubuh kita. Selain manfaat tersebut, ada juga manfaat telur asin, ibu hamil, dan ibu menyusui lo. Kadungan protein, asam amino, dan mineral-mineral lain dikenal bagus untuk kandungan dan gizi dalam ASI. Tentu saja mengonsumsinya harus sesuai takaran karena memang kalorinya lebih tinggi ketimbang telur biasa lain yang tidak diasinkan. Sebab mengonsumsi terlalu banyak hanya akan memunculkan bahaya telur asin seperti hipertensi.