5 Makanan yang Sebaiknya Jangan Dibekukan Ulang Setelah Mencair. Bukan Soal Mubazir, Tapi…

Makanan jangan dibekukan ulang

Beberapa makanan biasanya akan dibekukan di dalam freezer agar lebih awet. Jadi tinggal dicairkan saja sebelum dimasak nantinya. Tapi sebaiknya, keluarkan bahan makanan secukupnya saja, sebab setelah dicairkan, ada beberapa makanan yang nggak boleh dibekukan lagi. Proses pembekuan yang dilakukan dua kali bisa merusak sel-sel pada makanan dan membuat rasanya jadi nggak lezat.

Melansir dari beberapa sumber, berikut beberapa bahan makanan yang nggak diperbolehkan untuk dibekukan lagi setelah dicairkan. Demi kelezatan makanan dan kesehatanmu, mending jangan dilanggar.

ADVERTISEMENTS

1. Pantang untuk membekukan lagi daging sapi, ikan, dan unggas

5 Makanan yang Sebaiknya Jangan Dibekukan Ulang Setelah Mencair. Bukan Soal Mubazir, Tapi...

daging via en.tempo.co

Berdasarkan penelitian oleh Departemen Pertanian Amerika dalam laman HuffPost , daging yang dibekukan lagi setelah dicairkan bisa membuat daging kehilangan sel seratnya, juga lebih berisiko terpapar bakteri yang membuatnya jadi cepat bau dan berubah warna. Solusinya, simpan daging per porsi dengan memasukkannya ke plastik atau wadah lain. Jadi bisa diambil sesuai porsi secukupnya saja ketika akan dicairkan.

ADVERTISEMENTS

2. Setelah dikeluarkan dari freezer, kualitas kaldu juga akan menurun setelah dibekukan lagi

5 Makanan yang Sebaiknya Jangan Dibekukan Ulang Setelah Mencair. Bukan Soal Mubazir, Tapi...

kaldu via www.hipwee.com

Untuk mempercepat kegiatan memasak, biasanya orang akan menyiapkan stok kaldu yang cukup banyak untuk dibekukan. Tapi baiknya, buatlah stok kaldu per porsi saja, biar bisa kepakai semua. Sebab, jika kaldu yang sudah cair kamu bekukan lagi, kualitasnya pasti akan menurun. Jadi, jangan harap kamu bakal mendapatkan gurih kaldu seperti yang baru dibekukan sekali.

ADVERTISEMENTS

3. Jus buah yang dibekukan ulang juga akan merusak nutrisi dan vitaminnya

Bahkan, karena mengandung gula, jus buah yang dibekukan lagi akan mengalami proses fermentasi yang lebih cepat yang membuat kandungan asamnya meningkat, melansir laman Foods Guy . Jus buah jadi nggak bisa diminum oleh sembarang orang, terlebih meraka yang punya asam lambung.

ADVERTISEMENTS

4. Membekukan lagi olahan pasta terutama sausnya juga sangat nggak disarankan lo!

5 Makanan yang Sebaiknya Jangan Dibekukan Ulang Setelah Mencair. Bukan Soal Mubazir, Tapi...

saus pasta via ourbestbites.com

Apalagi jika kamu pakai saus krim ataupun bolognese. Karena mengandung susu, saus krim akan mudah basi dan bakteri bisa mempercepat pembusukan jika dibekukan lagi. Nah, pada saus bolognese, kandungan asamnya akan makin meningkat dan membuat rasanya jadi makin asam. Bakal sakit perut kalau kamu masih ngeyel makan pasta yang dibekukan lagi.

ADVERTISEMENTS

5. Ternyata, es krim pun nggak boleh kamu bekukan ulang kalau sudah meleleh lo!

5 Makanan yang Sebaiknya Jangan Dibekukan Ulang Setelah Mencair. Bukan Soal Mubazir, Tapi...

ice cream via spoonuniversity.com

Bukannya enak, es krim yang dibekukan lagi justru bisa membuat tekstur esnya jadi aneh karena muncul serutan nggak halus atau es krim jadi mengkristal. Makanya, kalau es krim yang nggak habis termakan atau meleleh sebelum dimakan, mending olah saja menjadi minuman, misalnya dibuat milkshake.

Di samping karena alasan-alasan di atas, mengonsumsi makanan yang masih segar tanpa dibekukan justru lebih kaya nutrisi, bukan? Apalagi jika dibandingkan dengan yang dibekukan lebih dari sekali. Eits, kecuali es krim ya~

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Helga-nya Arnold!

Editor

salt of the earth, light of the world